TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Anti Pegal, 5 Olahraga Ringan yang Cocok Bagi Para Pengguna High Heels

Yuk, lakukan kalau kamu sering pakai

stuff.co.nz

Girls, buat kamu yang suka menggunakan high heels lakukan beberapa latihan ini deh, biar otot kaki terutama betis, telapak kaki dan jari kakimu tetap sehat dan kuat. Tidak butuh banyak effort atau perlengkapan untuk melakukannya. Yuk, coba 5 latihan ringan di bawah ini, semoga bermanfaat ya!

1. Calf Strecth

content.womenshealthmag.com

manfaat melakukan gerakan ini adalah untuk meregangkan otot betis. Cara melakukan Calf Stretch adalah:

  1. Berdiri tegak menghadap dinding.
  2. Maju dan tekukkan kaki kanan selangkah di depan tubuh.
  3. Arahkan tangan lurus setinggi dada dan telapak tangan menyentuh dinding.
  4. Dorong tumit kaki kiri ke belakang, jaga agar tetap lurus sambil menjejak dengan mantap di permukaan lantai. Jika kamu melakukan tindakan ini dengan benar, kaki kiri kamu akan merasa tertarik atau regang.
  5. Tahan pose ini selama 5-10 detik.
  6. Ulangi gerakan tersebut dengan kaki kiri.
  7. Lakukan Calf Stretch dengan kaki kanan dan kiri bergantian masing-masing sebanyak 5 kali.
experiencelife.com

Baca Juga: 6 Bahaya Langsung Mandi Setelah Berolahraga Ternyata Bukan Cuma Mitos

2. Calf Raises

oxygenmag.com

Manfaat dari calf rising adalah untuk memperkuat otot betis. Berikut cara melakukan gerakan calf rising ini. Ada 2 cara, yaitu:

A. Menggunakan balok atau anak tangga:

  1. Berdirilah di ujung anak tangga atau balok yang aman dengan ujung kaki kokoh berada di pinggir balok sedangkan kedua tumit berada di pinggir luar balok.
  2. Seimbangkan badan agar tetap berdiri tegak dan tidak jatuh.
  3. Angkat tumit hingga kamu berdiri dengan ujung jari kaki, tahan selama 2 detik.
  4. Lakukan berulang kali hingga kamu merasa lelah.

B. Berdiri di atas lantai:

  1. Berdiri pada posisi tegak lurus, sepasang kaki rapat.
  2. Tangan kanan dan kiri lurus di samping badan, sambil memegang barbel dengan berat yang ringan.
  3. Angkat tumit dan berdiri dengan ujung jari, tahan selama 2 detik.
  4. Lakukan berulang kali hingga kamu merasa lelah

3. Calf Roll

womenshealthmag.com

Gerakan ini juga untuk meregangkan dan merilekskan otot paha dan betis kamu. Ini cara melakukannya:

  1. Sediakan matras dan balok bulat panjang, bisa terbuat dari kayu ataupun jenis bahan lainnya yang aman.
  2. Duduk di atas matras dengan kedua betis kaki menimpa balok.
  3. Letakkan kedua tangan di samping badan.
  4. Angkat bokong kamu setinggi balok, lalu gerakkan kaki dari paha hingga mata kaki.
  5. Lakukan gerakan ini sebanyak 2-3 menit.

4. Towel Crunches

youtube.com

Manfaat dari melakukan gerakan towel crunches adalah untuk menguatkan, meregangkan dan merilekskan otot jari-jari kaki. Berikut cara melakukannya:

  1. Siapkan handuk, lalu letakkan di lantai.
  2. Kamu bisa dalam posisi duduk di kursi atau berdiri.
  3. Letakkan kedua kaki kamu di atas handuk.
  4. Remas handuk menggunakan jari-jari kamu, tahan selama detik.
  5. Lakukan berulang kali hingga jari-jari kaki kamu merasa lebih rileks.

Baca Juga: Wajib Coba, 10 Olahraga yang Paling Cepat Membakar Kalori dalam 1 Jam 

Verified Writer

Yvonie OH

"love the life you live, live the life you love" :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya