8 Langkah Mengatasi Jerawat, Jangan Asal agar Hasilnya Maksimal

Salah-salah jerawat bisa makin banyak atau makin parah

Rasanya setiap orang pernah bermasalah dengan jerawat. Bukan cuma di wajah, jerawat juga bisa muncul di bagian tubuh lainnya seperti di leher atau punggung. 

Jerawat tentu harus ditangani dengan benar, tidak boleh asal-asalan agar hasilnya maksimal atau jerawat tidak bertambah banyak dan parah. Yuk, ikuti langkah-langkah berikut dalam mengatasi jerawat!

1. Kenali jenis kulitmu 

8 Langkah Mengatasi Jerawat, Jangan Asal agar Hasilnya Maksimalfreepik.com/gpointstudio

Melansir Mayo Clinic, ada beberapa jenis kulit wajah yang harus kamu tahu. Di antaranya adalah:

  • Kulit normal, kulit jenis ini merupakan kulit yang tidak terlalu kering maupun berminyak.
  • Kulit kering, kulit teraba kasar, bersisik, dan terasa gatal.
  • Kulit berminyak, kulit mengilap karena minyak pada wajah dan cenderung berjerawat.
  • Kulit kombinasi, jenis ini memiliki perpaduan antara bagian wajah berminyak dan kering. Misalkan pada bagian dahi, hidung, dan dagu terasa berminyak, tetapi di bagian pipi teraba kering.
  • Kulit sensitif, adalah kulit yang mudah terpicu iritasi, ruam dan kemerahan.
  • Kulit dewasa, disebabkan oleh faktor usia, yang menyebabkan kulit kurang elastis, cenderung tipis dan kering.

Sebelum memilih produk untuk mengusir jerawat, ketahui dulu jenis kulitmu. Kalau sampai salah pilih, dikhawatirkan produk tersebut tidak akan bekerja secara maksimal.

2. Kenali penyebab jerawatmu 

8 Langkah Mengatasi Jerawat, Jangan Asal agar Hasilnya Maksimalfreepik.com/cookie_studio

Melansir Healthline, jerawat terjadi karena kulit tersumbat oleh produksi minyak berlebih di wajah, kulit mati yang menumpuk, atau disebabkan oleh bakteri di pori-pori wajah. Itulah penyebab utama timbulnya jerawat di wajahmu.

Seseorang berisiko lebih tinggi mengalami jerawat bila mengalami masalah hormonal. Misalnya pada remaja yang sedang pubertas atau ibu hamil.

Penyebab lainnya adalah karena konsumsi obat-obatan tertentu, seperti pil KB atau obat hormonal lainnya.

Pola makan pun disinyalir bisa menjadi pemicu timbulnya jerawat.

Terakhir, coba ingat lagi apakah kamu punya genetik orang tua dengan masalah jerawat. Bila ada, bisa jadi itu adalah salah satu faktor penyebab kulitmu berjerawat.

Baca Juga: 10 Cara Ampuh Mencegah Maskne, Jerawat Bandel akibat Pakai Masker

3. Pilih obat jerawat yang sesuai 

8 Langkah Mengatasi Jerawat, Jangan Asal agar Hasilnya Maksimalfreepik.com/freepik

Kamu pasti ingin mendapatkan hasil maksimal untuk pengobatan jerawatmu, kan? Setelah kamu paham apa jenis kulitmu, kemudian tahu penyebab yang menjadi faktor risikonya, selanjutnya kamu bisa memilih obat jerawat yang sesuai dengan kondisi kulitmu.

Melansir Allure, penting untuk mengetahui bahan apa saja yang terkandung dalam produk obat jerawat pilihanmu. Kamu harus menghindari obat jerawat yang berbahan keras dalam kadar yang tinggi, seperti alkohol, asam salisilat, dan sebagainya.

Paling amannya memang mengonsultasikan masalah jerawat ke dokter spesalis kulit atau dermatolog agar mendapatkan perawatan yang sesuai dengan kondisi wajah.

4. Bersihkan wajah 

8 Langkah Mengatasi Jerawat, Jangan Asal agar Hasilnya Maksimalfreepik.com/gpointstudio

Sebelum mengaplikasikan obat atau produk perawatan wajah apa pun, kamu wajib untuk membersihkan kulit terlebih dahulu. Tidak terkecuali sebelum memakai obat jerawat, agar penyerapan obatnya lebih sempurna karena tidak terhambat minyak dan kotoran.

Perawatan akan bekerja lebih optimal bila kamu melakukan melakukan double cleansing. Meskipun kamu tidak merias wajah atau pakai makeup, penting untuk memastikan kulit terbebas dari debu dan kotoran lainnya.

5. Gunakan face toner

8 Langkah Mengatasi Jerawat, Jangan Asal agar Hasilnya Maksimalfreepik.com/lookstudio

Perlukah pakai face toner untuk wajah? Jawabanya, iya. Terlebih untuk kamu dengan jenis kulit yang mudah berjerawat.

Melansir Healthline, toner yang dipakai setelah membersihkan wajah dengan sabun akan membantu mengangkat sisa kotoran dan pembersih sebelumnya. Memakai face toner akan lebih menutrisi kulit dan menyeimbangkan tingkat keasaman pada wajah.

Selain itu, toner juga berfungsi untuk mempersiapkan kulit untuk menerima skincare selanjutnya.

6. Gunakan secara detail 

8 Langkah Mengatasi Jerawat, Jangan Asal agar Hasilnya Maksimalpixabay.com/Diamantino Santos

Oleskan obat jerawat secara detail hanya pada permukaan kulit yang berjerawat. Kamu tidak disarankan untuk mengaplikasikan obat ke kulit di sekitarnya yang tidak berjerawat, karena bisa menyebabkan kulit kemerahan dan iritasi.

Tentunya kamu tak mau, kan, sampai timbul masalah baru hanya karena kesalahan saat mengaplikasikan obat jerawat? Jadi, kamu harus benar-benar teliti, ya!

7. Oleskan tipis 

8 Langkah Mengatasi Jerawat, Jangan Asal agar Hasilnya Maksimalpexels.com/cottonbro

Oleskan obat jerawat tipis saja, tak perlu banyak-banyak atau berlebihan. Ini karena yang bekerja maksimal hanya obat yang menempel di kulit saja. Bahkan, dikhawatirkan bisa timbul masalah baru jika obat jerawatmu sampai menempel ke kulitmu yang sehat.

Risikonya bila mengaplikasikan obat jerawat banyak-banyak adalah bisa timbul iritasi atau kemerahan karena kandungan bahan aktif yang ada di dalam obat jerawat.

8. Konsultasikan dengan dokter kulit 

8 Langkah Mengatasi Jerawat, Jangan Asal agar Hasilnya Maksimalfreepik.com/wavebreakmedia_micro

Bila sudah menerapkan langkah-langkah di atas tetapi kondisi kulit yang berjerawat tak kunjung membaik atau malah makin parah, sebaiknya periksakan diri ke dokter spesialis kulit atau dermatolog.

Nantinya, kamu akan mendapatkan pemeriksaan dan penanganan yang tepat sesuai dengan kondisi kulit.

Itulah langkah-langkah untuk mengatasi kulit berjerawat, jadi jangan asal-asalan, ya, agar hasilnya optimal!

Baca Juga: Posisi dan Jenis Jerawat Bisa Menunjukkan Masalah Kesehatan

Reni Purwanti Photo Verified Writer Reni Purwanti

Haiiii...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Nurulia

Berita Terkini Lainnya