5 Alasan Harus Nonton 'Ranking of Kings', Raih Rating Tinggi

Sayang banget kalau di-skip!

Ada banyak sekali serial anime yang rilis di musim gugur tahun 2021. Mereka hadir dengan beragam genre dan gaya animasi, Ranking of Kings, menjadi salah satunya.

Meskipun judulnya jarang disebut dalam daftar anime musim gugur paling diantisipasi, namun siapa sangka anime ini mampu meraih rating yang tinggi. Serial anime karya WIT Studio ini punya cerita seru yang sangat sayang jika dilewatkan.

Penulis telah merangkum lima alasan kenapa kamu harus menyaksikan Ranking of Kings. Kira-kira apa saja, ya? Langsung simak ulasannya di bawah ini, yuk!

1. Mengangkat isu disabilitas

5 Alasan Harus Nonton 'Ranking of Kings', Raih Rating TinggiBojji dan Kage (dok. WIT Studio/Ranking of Kings)

Bojji adalah seoang putra sulung raja yang diwasiatkan untuk meneruskan takhta ayahnya. Meskipun lahir dari keluarga kerajaan, Bojji sering diremehkan orang lain. Hal itu dikarenakan Bojji terlahir sebagai manusia yang lemah, ia bahkan tidak bisa berbicara dan mendengar.

Bukan tayangan bertema kerajaan biasa, Ranking of Kings mampu menghadirkan isu disabilitas sebagai cerita utama dalam anime ini. Cerita itu dikemas sedemikian rupa hingga menghasilkan sebuah alur yang berkelas.

Di kehidupan nyata, mungkin masih banyak yang belum paham bagaimana menghadapi orang dengan keterbatasan fisik. Banyak orang yang masih cenderung takut dan malas berinteraksi dengan para penyandang disabilitas.

Dalam anime ini kita dapat melihat kehidupan dari sudut pandang orang yang tuli dan bisu. Serta bagaimana perasaan mereka saat mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan dari orang lain.

2. Family friendly dan penuh nilai positif

5 Alasan Harus Nonton 'Ranking of Kings', Raih Rating TinggiBojji (dok. WIT Studio/Rangking of Kings)

Anime karya WIT Studio ini cocok ditonton bersama keluarga atau family friendly. Ranking of Kings menyuguhkan cerita penuh nilai positif di setiap episodenya. Mulai dari kerja keras hingga sikap saling menghargai antar manusia.

Ada banyak hikmah dan pelajaran yang bisa kita petik bersama dari anime ini khususnya bagi para penyandang disabilitas. Bojji, sang karakter utama memberikan kontribusi nilai positif yang teramat besar, mulai dari sikap tidak pernah menyerah hingga sikap tolong-menolong terhadap sesama.

Baca Juga: Baru Suka Anime? Ini 5 Rekomendasi Anime Terbaik untuk Pemula

3. Gaya animasi unik dan smooth

5 Alasan Harus Nonton 'Ranking of Kings', Raih Rating TinggiBojji berlatih pedang (dok. WIT Studio/Ranking of Kings)

Nilai-nilai positif yang disajikan dalam serial anime yang diadaptasi dari manga ini semakin didukung dengan gaya animasi bak cerita di buku dongeng anak-anak. Gaya animasi tersebut terlihat seperti gambar dengan pensil warna dan krayon.

Visual dari para karakter juga dibentuk sedemikian rupa hingga menyerupai tayangan animasi jadul, sehingga mampu membuat para penonton bernoslagia. Selain itu, seperti biasa WIT Studio juga menghadirkan adegan pertarungan yang terkesan rapi dan smooth.

4. Meraih rating yang tinggi

5 Alasan Harus Nonton 'Ranking of Kings', Raih Rating TinggiBojji berbincang bersama Hiling (dok. WIT Studio/Ranking of Kings)

Walaupun Ranking of Kings belum mendapat panggung kepopuleran seperti anime ongoing lainnya, namun Anime ini berhasil meraih rating yang tinggi. Serial yang diproduseri oleh Maiko Okada ini meraih rating sebesar 9,3/10 di IMDb, 8,83/10 di MyAnimeList, dan 96% respon positif di Rotten Tomatoes.

Ranking of Kings sendiri memang menyajikan cerita yang seru dan anti-mainstream sehingga sangat layak disaksikan. So, bukan suatu kejutan lagi jika anime ini sukses membuat para penontonnya berani memberikan nilai yang tinggi.

5. Manganya jadi serial komik favorit Koyoharu Gotouge

https://www.youtube.com/embed/_6ix0EBf2z0

Sebelum diadaptasi menjadi anime, mungkin belum banyak orang yang pernah mendengar judul serial manga Ranking of Kings, boleh jadi kamu menjadi salah satunya. Namun, tidak bagi penggemar manga.

Banyak sekali penggemar manga yang menaruh perhatian pada serial karya Tooka Sousuke ini, tidak terkecuali mangaka lainnya. Salah satu mangaka yang mengaku sangat menyukai Ranking of Kings adalah Koyoharu Gotouge yang merupakan mangaka dari serial populer Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba. Pada tahun 2019 Gotouge mencantumkan Ranking of Kings sebagai manga favoritnya.

Menurut Gotouge cerita dan setting dari manga ini sangat mudah dimengerti. Gotouge juga buka-bukaan soal dirinya yang sering kali meneteskan air mata saat membaca Ranking of Kings. Ia ingin sekali manga ini bisa dibaca oleh banyak anak-anak karena ceritanya yang penuh dengan nilai kebaikan.

Setelah membaca lima poin di atas, pasti kamu jadi semakin penasaran dengan Ranking of Kings, kan? Anime ini tayang di platform iQiyi dan bisa kamu tonton secara gratis, lho. Sebelum mulai menyaksikannya, tonton dulu trailer Ranking of Kings di atas, ya. Yuk, saksikan bersama!

Baca Juga: Bikin Ngeri, 5 Anime yang Alur Ceritanya Berisi Eksperimen Manusia

Jihan Khoerunnisa Photo Verified Writer Jihan Khoerunnisa

Boleh jadi satu langkah yang kamu ambil hari ini, dapat mengubah dunia di hari esok✨

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya