5 Lagu Lawas Penyanyi Legendaris Poppy Mercury yang Menyayat Hati

Banyak tembang terbaik yang bikin baper saat didengarkan

Di tahun 90-an, Indonesia memiliki cukup banyak talenta penyanyi rock perempuan bersuara emas yang mewarnai industri musik. Di antara nama-nama terkenal, Poppy Mercury mampu menarik perhatian pencinta lagu saat itu.

Meskipun usianya terbilang masih muda saat berpulang, namun Poppy Mercury meninggalkan karya hebat dalam tembang-tembang easy listening yang dikenal mampu bikin baper dan menyayat hati.

Berikut ini merupakan lima rekomendasi lagu, dari penyanyi asal Bandung tersebut yang tidak pernah lekang oleh zaman untuk didengarkan.

1. Hati Siapa Tak Luka

https://www.youtube.com/embed/tMOehIugjE0

Poppy Mercury punya pesona tersendiri dalam membawakan lagu-lagu bertemakan kenestapaan cinta. Bahkan tembang berjudul Hati Siapa Tak Luka ini menjadi salah satu lagu terbaik yang pernah dinyanyikan perempuan tersebut.

Penggalan lirik yang menggambarkan kesedihan seorang wanita yang terhalang restu dalam membina kisah cintanya benar-benar bikin baper. Bahkan lagu ini masih sangat menarik untuk didengarkan sampai saat ini.

2. Surat Undangan

https://www.youtube.com/embed/uLzlXTyGuPs

Fenomena tiba-tiba ditinggal menikah memang selalu bikin sakit hati, membuat orang yang mengalami merasa kecewa dan marah. Kegalauan seperti itu juga yang coba dituangkan dalam lagu berjudul Surat Undangan.

Lagu ini dirilis pada tahun 1992 pada album berjudul serupa. Mengisahkan tentang seseorang yang menerima surat undangan pernikahan dari orang terkasih ini, sukses membuat perasaan campur aduk ketika didengarkan.

Baca Juga: 7 Tahun Menikah, 10 Potret Poppy Bunga dan Suami yang Kian Mesra

3. Antara Jakarta dan Penang

https://www.youtube.com/embed/b0nKgTGtHlo

Menjalani hubungan jarak jauh memang penuh perjuangan. Tidak cuma soal komunikasi, tetapi kepercayaan pun perlu dibangun dengan baik, untuk menghindari konflik tidak perlu yang riskan terjadi pada pejuang hubungan ini.

Kurang lebih perasaan tersebut mirip dengan apa yang dinyanyikan oleh Poppy Mercury di dalam lagunya yang berjudul Antara Jakarta dan Penang. Namanya berpasangan, sudah pasti selalu ada rindu bertemu yang berusaha diredam.

4. Cinta Tak Kenal Kasta

https://www.youtube.com/embed/EEBLqngpr8s

Jatuh cinta memang tak melulu mulus. Selalu ada saja hambatan yang menghalangi, mulai dari hal-hal sepele hingga permasalahan kolot yang masih menjadi syarat sah untuk membina hubungan ideal bagi keluarga kedua belah pihak.

Problema tersebut tidak jarang juga menyinggung kasta. Makanya, lagu yang dibawakan Poppy Mercury bertajuk Cinta Tak Kenal Kasta ini sangat relate dengan orang-orang yang sedang mengalami hal serupa, walaupun ini sudah memasuki zaman modern.

5. Antara Kau Dia dan Aku

https://www.youtube.com/embed/3tuYVT5Sr44

Putus cinta karena dikhianati memang tidak enak. Galaunya bisa memakan waktu sampai berbulan-bulan untuk bisa bangkit dan membuka lembaran baru. Namun terkadang kita tidak bisa menebak siapa yang akan membantu menyembuhkan luka itu, kan?

Pada lagu Antara Kau Dia dan Aku yang rilis pada 1993 dan dinyanyikan Poppy Mercury, bahkan obat dari kegalauan itu bukan lain adalah sahabat dari sang mantan sendiri. Waduh, kisah yang benar-benar menyayat hati ini sungguh sangat serba salah dialami.

Meskipun Poppy Mercury meninggalkan panggung seni musik dalam usia muda. Namun karya yang dibawakan olehnya tidak pernah lekang oleh zaman. Meninggalkan kesan mendalam bagi orang-orang yang mendengar dengan seksama, seperti lima lagu di atas.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Lagu Slow Rock yang Asyik untuk Bermain Gitar

Pratiwisss Photo Writer Pratiwisss

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya