Dibintangi Gong Yoo dan Park Bo Gum, Ini 7 Fakta Film 'Seo Bok'

Segera tayang Desember mendatang! #WaktunyaKorea

Telah dinantikan sejak lama, film Seo Bok baru saja rilis poster karakter utama. Film yang dibintangi Gong Yoo dan Park Bo Gum ini rencananya akan tayang akhir tahun ini.

Gandeng Gong Yoo dan Park Bo Gum sebagai aktor utama, berikut fakta film Seo Bok yang perlu kamu tau. Keep scrolling!

1. Menjadi film tentang kloning manusia pertama di Korea

Dibintangi Gong Yoo dan Park Bo Gum, Ini 7 Fakta Film 'Seo Bok'asianwiki.com

Bertema science fiction, film Seo Bok bercerita tentang human cloning atau kloning manusia. Film Seo Bok menjadi film pertama Korea yang mengangkat tema kloning manusia menjadi pusat ceritanya. 
 
Diceritakan jika Ki Heon (Gong Yoo) merupakan seorang mantan badan intelijen yang bertemu dengan manusia kloning pertama bernama Seo Bok (Park Bo Gum). Ki Heon akan terjebak dalam insiden berbahaya yang melibatkan beberapa pasukan yang tengah berburu manusia kloning tersebut. 
 

2. Ditulis dan di sutradarai oleh Lee Yong Joo

Dibintangi Gong Yoo dan Park Bo Gum, Ini 7 Fakta Film 'Seo Bok'mnews.join.com

Menjadi film ketiga yang digarap oleh Lee Yong Joo, tapi bisa dibilang semua film sebelumnya bagus. Sebut saja Possesed (2009) dan Architecture 101 (2012) adalah karya Lee Yong Joo. 
 
Bukan kaleng-kaleng, rupanya Lee Yong Joo gamdoknim ini lulusan Universitas Yonsei lho, yang mana merupakan salah satu universitas terbaik di Korea. 

Baca Juga: 10 Adu Pesona Gong Yoo vs Park Bo Gum, Main Film Sci-fi Bareng!

3. Interpretasi tokoh Xu Fu dari sisi modern

Dibintangi Gong Yoo dan Park Bo Gum, Ini 7 Fakta Film 'Seo Bok'thatsmags.com

Dilansir dari berbagai sumber, Xu Fu merupakan salah satu tokoh dari Dinasti Qin. Ia merupakan penyihir yang dikirim oleh Raja Qin Shi Huang ke lautan timur Tiongkok untuk mencari obat keabadian.

Dalam perjalanannya, Xu Fu bercerita jik ia bertemu makhluk raksasa, sehingga ia meminta kepada Raja Qin pemanah dan 3000 pemuda lagi. Qin Shi Huang menyetujui hal itu, bahkan ia sendiri lho yang memanah makhluk tersebut.

Kedua kali lakukan perjalanan pelayaran, hingga kini Xu Fu tidak pernah kembali. Tak diketahui dimana pastinya mendarat, tapi berbagai catatan menduga bahwa ia mendarat dan meninggal di Jepang. Di Jepang sendiri, Xu Fu dipuja sebagai dewa bernama Jofoku, lho.

Dikenal dengan berbagai nama, di Korea sendiri legenda Xu Fu disebut dengan 서복 (seo-bok). Digadang menjadi interpretasi dari tokoh Xu Fu dari sisi modern, kira-kira sekeren apa ya film Seo Bok ini? 

4. Telah rampungkan prosesi syuting

Dibintangi Gong Yoo dan Park Bo Gum, Ini 7 Fakta Film 'Seo Bok'mnews.join.com

Merujuk dari asianwiki.com, film Seo Bok telah melakukan proses syuting sejak 21 Mei 2019 hingga 10 Oktober 2019 lho. Telah berakhir sejak lama, pasti film ini membutuhkan waktu yang banyak untuk proses editing.

Dibawah naungan label CJ Entertainment, tentu efek sinematografi yang akan diberikan dalam film ini gak main-main deh!

5. Jadi comeback film Gong Yoo dan Park Bo Gum di tahun 2020

Dibintangi Gong Yoo dan Park Bo Gum, Ini 7 Fakta Film 'Seo Bok'soompi.com

Setelah membintangi film Kim Ji Young: Born 1982 (2019) lalu, Gong Yoo kini disibukan dengan berbagai macam pemotretan. Satu tahun vakum di dunia akting, tentu film dari bintang Goblin ini akan sangat dinantikan.

Lima tahun vakum dari dunia perfilman Korea, comeback Park Bo Gum di film Seo Bok ini sangat layak ditunggu. Selain film Seo Bok, Park Bo Gum tahun ini juga bintangi drama Record of Youth lho. Drama ini merupakan drama terakhir Park Bo Gum sebelum berangkat wamil.

6. Turut dibintangi aktor senior lain

Dibintangi Gong Yoo dan Park Bo Gum, Ini 7 Fakta Film 'Seo Bok'Berbagai Sumber

Selain Gong Yoo dan Park Bo Gum, film ini juga akan dibintangi oleh aktor Jo Woo Jin dan aktris Jang Young Nam. Bisa dibilang sebagai veteran, keduanya telah berkiprah di dunia akting sejak lama.

Drama dan film populer yang dibintangi Jo Woo Jin antara lain Empress Ki (2013), Mr Sunshine (2018) dan film Rampant (2018). Sedangkan Jang Young Nam tahun ini memerankan karakter psikopat menyeramkan di drama hits It's Okay to Not be Okay yang sukses buat bulu kuduk merinding.

7. Segera tayang di bulan Desember

Dibintangi Gong Yoo dan Park Bo Gum, Ini 7 Fakta Film 'Seo Bok'youtube.com/eNEWS24

Telah rilis dua poster karakter utama, film Seo Bok rencanya akan tayang pada bulan Desember 2020. Untuk tanggalnya sendiri belum dipastikan.

Nah, itu dia tujuh fakta tentang film Seo Bok yang segera tayang akhir tahun ini. Dibintangi Gong Yoo dan Park Bo Gum, kamu berminat nonton film ini?

Baca Juga: 5 Film Korea yang Bisa Bikin Betah Rebahan di Rumah Aja

Septian Ardiyanto Photo Verified Writer Septian Ardiyanto

Hai.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya