5 Fakta Dorama Rokuhodo Yotsuiro Biyori, Ada Nozomu Kotaki

Segera tayang di Netflix 22 April 2022

Dorama Rokuhodo Yotsuiro Biyori atau yang bisa disebut sebagai Rokuhodo Colorful Days akan segera tayang di Netflix pada 22 April 2022. Merupakan drama yang telah tayang di TV Asahi, drama ini sangat dinantikan penggemar JDrama. 

Penasaran dengan fakta-fakta mengenai drama yang heartwarming ini? Yuk, simak ulasan di bawah ini. 

1. Menceritakan seorang pemilik cafe 

https://www.youtube.com/embed/DeKZ3P1OgvY

Togoku Kyosui (diperankan oleh Nozomu Kotaki) merupakan seorang pemilik cafe bergaya tradisional Jepang. Togoku mempunyai pembawaan yang berwibawa serta bertutur kata lembut dan hampir tak pernah bersuara keras.

Meski begitu Togoku merupakan seseorang yang jujur serta mempunyai kepribadian yang positif. Togoku bekerja dengan tiga orang lainnya di cafe itu. 

2. Tak hanya tempat ngopi, kafe juga jadi tempat healing pengunjung

5 Fakta Dorama Rokuhodo Yotsuiro Biyori, Ada Nozomu Kotakidrama Rokuhodo Yotsuiro Biyori (dok. TV Asahi via mydramalist.com)

Togoku bekerja bersama tiga orang lainnya bekerja setiap hari di cafe tersebut. Namun selain menyuguhkan hidangan lezat, Togoku dan tiga rekannya juga selalu mendengarkan permasalahan yang dialami pengunjung. 

Setiap menyelesaikan pekerjaan dan berinteraksi dengan pengunjung, mereka berempat yang juga punya masalah masing-masing merasa bertumbuh. 

3. Dibintangi deretan aktor papan atas

https://www.youtube.com/embed/7rcTmywTTGY

Drama ini juga menjadi pembicaraan karena dibintangi oleh Nozomu Kotaki dari grup idola Johnny's WEST yang populer. Gak hanya Nozomu, drama ini dibintangi oleh Hayama Shono, Onishi Ryusei, dan Saeki Daichi. 

Hayama Shono dan Saeki Daichi merupakan aktor yang telah membintangi sejumlah drama. Sementara Onishi Ryusei merupakan junior dari Nozomu Kotaki di agensi Johnny & Associates. 

Baca Juga: 5 Fakta Dorama Scams, Ceritakan Kasus Penipuan via Telepon

4. Disutradarai oleh Yuki Saito dan Shibata Keisuke

https://www.youtube.com/embed/N8qrw32H1r4

Gak hanya aktor dan aktris papan atas, drama ini juga disutradarai oleh sutradara kawakan seperti Yuki Saito dan Shibata Keisuke. Yuki terkenal karena drama Ossan's Love, Ano Toki Kiss Shite Okeba, dan Gunkan Shonen.

Sementara Shibata Keisuke merupakan sutradara yang didapuk untuk menyutradarai drama kocak Gekikaradou atau The Way Of The Hot & Spicy yang juga tayang di Netflix. 

5. Bisa ditonton legal dan hanya punya sepuluh episode! 

https://www.youtube.com/embed/QGP4x26CkdI

Berita baiknya, drama ini akan segera tayang di Netflix pada hari Jumat, 22 April 2022. Nah, buat kamu yang suka drama pendek, drama ini juga pilihan tepat karena hanya punya sepuluh episode. 

Bagaimana pencinta drama Jepang? Apakah sudah siap dengan kehadiran dorama yang membawa kisah hangat ini? Jangan lupa untuk masukkan ke watchlist-mu, ya. Selamat menonton. 

Baca Juga: 5 Fakta Dorama My Family, Pasutri Pecahkan Kasus Penculikan

Yenny Kang Photo Verified Writer Yenny Kang

Spicy food enthusiast

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya