Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

3 Karakter Support System Lee Je Ha di Drakor Our Movie

Namkoong Min di Our Movie (x.com/SBSNOW)

Lee Je Ha (Namkoong Min) mengalami berbagai kemalangan sejak kecil di drakor Our Movie. Ini membuatnya jadi sosok dingin setelah dewasa. Hidupnya juga jadi kesepian dan jarang tersenyum.

Meski Lee Je Ha sering merasa hidupnya gelap dan sepi, nyatanya masih ada orang-orang yang tulus peduli padanya. Mereka menjadi support system-nya dan membuat kehidupannya lebih berwarna. Di antaranya, tiga karakter berikut ini. Yuk, simak siapa saja mereka.

1. Lee Da Eum

Jeon Yeo Bin di Our Movie (x.com/SBSNOW)

Pada awalnya, Lee Da Eum hanya orang asing bagi Lee Je Ha di mana mereka beberapa kali bertemu dalam momen kebetulan. Setelah itu, Lee Da Eum terlibat sebagai konsultan terkait penyakit terminal kemudian menjadi aktris pemeran utama dalam film baru garapan Lee Je Ha.

Kehadiran Lee Da Eum membantu Lee Je Ha mengatasi writer block saat menulis naskah film Love in White versi remake. Selain itu, Lee Da Eum membuat Lee Je Ha nyaman dan bisa tersenyum. Saat bersama Lee Da Eum, Lee Je Ha bisa melupakan semua masalah dan beban pikirannya. Selain itu, Lee Je Ha bisa terbuka dan menceritakan isi hatinya hingga kesulitan dalam hidupnya kepada Lee Da Eum.

2. Bu Seung Won

Seo Hyun Woo di Our Movie (x.com/SBSNOW)

Bu Seung Won (Seo Hyun Woo) adalah produser yang membuka rumah produksi sendiri bernama Bu Films. Ia sudah lama kenal Lee Je Ha dan terlibat dalam dua film karya pria itu, yakni The Lonely People dan Love in White. Bukan sekadar rekan kerja dalam lingkup profesional, Bu Seung Won juga merupakan salah satu teman baik Lee Je Ha.

Dalam pekerjannya, Bu Seung Won mengutamakan profit. Meski begitu, ia tetap mendengarkan pendapat Lee Je Ha sebagai sutradara. Saat Lee Je Ha terpuruk dan tidak bisa membuat film selama lima tahun, Bu Seung Won yang mendorongnya untuk mengambil proyek remake film Love in White yang merupakan karya dari mendiang ayah Lee Je Ha.

Bu Seung Won juga peka dan menyadari perasaan Lee Je Ha. Khususnya, mengenai rasa suka Lee Je Ha pada Lee Da Eum. Bu Seun Won berkali-kali memberi nasihat hingga mengingatkan Lee Je Ha untuk fokus menyelesaikan proyek film mereka dan menjauhi rumor.

3. Lim Joon Byung

Lee Joo Seung di Our Movie (x.com/SBSNOW)

Seperti Bu Seung Won, Lim Joon Byung (Lee Joo Seung) juga merupakan teman dekat Lee Je Ha. Namun, ia tidak bekerja di industri perfilman. Ia merupakan mantan atlet dan kini membuka restoran. Ia tidak memiliki pegawai dan mengurus restoran tersebut sendirian, termasuk dalam hal memasak serta bersih-bersih. Sebagai chef, ia suka melakukan eksperimen dengan memasak berbagai hidangan fusion yang unik dan tak biasa.

Lee Je Ha mempercayai Lim Joon Byung sehingga untuk pertama kali meminta bantuan, yakni dengan menjadi manajer dan melindungi Lee Da Eum dari pers hingga orang agensi yang ingin merekrut gadis itu. Lim Joon Byung memegang janjinya dan membantu sang sahabat meski harus sering menutup restorannya saat Lee Da Eum sibuk dengan persiapan pembuatan film Love in White. Selain itu, Lee Je Ha juga terbuka pada Lim Joon Byung soal pacaran dengan Lee Da Eum.

Ketiga karakter di atas peduli dan memberi support pada Lee Je Ha. Saat Lee Je Ha bingung dalam memutuskan sesuatu, mereka membantunya hingga menegurnya. Selain itu, mereka juga jadi teman curhat bagi Lee Je Ha yang cenderung tertutup di Our Movie.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Izza Namira
EditorIzza Namira
Follow Us