5 Kiat Tingkatkan Inisiatif dalam Pekerjaan, Karier Makin Melejit!

Salah satu keahlian yang wajib kamu punya 

Inisiatif menjadi salah satu kemampuan yang penting untuk dimiliki di dunia kerja saat ini. Pasalnya, perusahaan sangat menghargai pekerja yang mampu melakukan suatu tugas tanpa diminta atau diberi tahu terlebih dahulu.

Dengan melakukan inisiatif, kamu dapat meningkatkan nilai serta keahlianmu sebagai karyawan, lho. Nah, di bawah ini akan diulas beberapa kiat yang bisa kamu praktikkan untuk meningkatkan inisiatifmu dalam bekerja. Yuk, dicoba!

1. Jadilah proaktif, bantu jika ada yang kesulitan 

5 Kiat Tingkatkan Inisiatif dalam Pekerjaan, Karier Makin Melejit!ilustrasi memberi semangat (pexels.com/Helena Lopes)

Ketika ada rekan kerja yang kesulitan mengerjakan sesuatu, apa yang kalian lakukan? Atau ketika salah seorang rekan kerjamu sedang sakit dan proyek harus segera diselesaikan, apa yang kamu lakukan? Momen ini mungkin sering kita temui dalam rutinitas kerja kita.

Nah, ketika menghadapi situasi ini cobalah untuk proaktif membantu mengantisipasi pekerjaan sebelum diminta. Gunakan pengetahuan dan skill-mu untuk menyelesaikan tugas tersebut. Tapi ingat, lakukan dengan motif yang benar dari hatimu, ya. Jangan manfaatkan momen ini untuk cari muka saja.

2. Jangan takut menyuarakan idemu 

5 Kiat Tingkatkan Inisiatif dalam Pekerjaan, Karier Makin Melejit!ilustrasi mengutarakan pendapat (pexels.com/Laura Tancredi)

Jika kamu punya ide, katakan saja. Walaupun itu tampak kurang membantu atau bahkan tidak terlalu didengarkan tak apa. Setidaknya kamu sudah punya keberanian untuk mengutarakan pemikiranmu pada orang lain.

Hal ini menunjukkan jika kamu telah memahami pekerjaanmu dan berusaha untuk membuatnya lebih baik. Meskipun idemu pada awalnya tak secermelang itu, jangan takut. Lama-kelamaan kamu akan menemukan solusi terbaiknya, kok. Jangan takut menyuarakan pendapatmu, ya.

3. Berpikir beberapa langkah ke depan

5 Kiat Tingkatkan Inisiatif dalam Pekerjaan, Karier Makin Melejit!ilustrasi membuat perencanaan (pexels.com/Thirdman)
dm-player

Jika ingin terlihat sebagai pekerja yang inisiatif, cobalah untuk berpikir ke depan. Ketika ada masalah yang timbul, berikan solusi yang out of the box. Belajarlah memberikan ide orisinal dan solusi yang kreatif.

Nah, untuk mencapainya kamu juga perlu melakukan beberapa cara seperti melakukan riset terdahulu agar solusi yang kamu berikan ini tidak asal-asalan, ya. Dengan begitu, inisiatifmu bisa mereformasi kebijakan-kebijakan yang usang menjadi lebih relevan lagi.

4. Lakukan yang terbaik di setiap tugasmu 

5 Kiat Tingkatkan Inisiatif dalam Pekerjaan, Karier Makin Melejit!ilustrasi mengacungkan jempol (pexels.com/Jhoon)

Berkomitmenlah untuk selalu memberikan yang terbaik pada setiap proyek yang kamu kerjakan, baik besar maupun kecil. Dengan begitu, perusahaan akan melihatmu sebagai pekerja yang patut untuk dipertahankan.

Mungkin kita tidak akan terlihat sempurna di segala aspek. Untuk itu, jangan sungkan untuk mendelegasikannya ke rekan lain juga. Namun, tetap tunjukkan dedikasi ekstramu, ya.

5. Tetap ingat untuk bekerja secara tim

5 Kiat Tingkatkan Inisiatif dalam Pekerjaan, Karier Makin Melejit!ilustrasi berhasil (pexels.com/Fauxels)

Tidak peduli seberapa hebatnya kamu, kamu tetap merupakan bagian dari tim. Untuk itu, jangan pernah mencoba untuk bermain solo dan menonjolkan keegoisanmu saja. Tunjukkan kalau kamu melakukannya sebagai anggota tim, ya.

Tularkan keahlianmu pada orang lain dan bantu mereka bertumbuh. Karena antara kepemimpinan dengan orang yang suka memerintah itu beda-beda tipis. Hindari memusatkan diri dan jadilah anggota tim.

Nah, itulah beberapa kiat yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan inisiatifmu dalam bekerja. Walaupun memiliki manfaat yang luar biasa untuk menunjang karier, tetap lakukan kiat ini pada koridor yang benar. Alhasil, kamu bisa memetik buah keberhasilannya.

Baca Juga: 5 Cara agar Tak Salah Pilih Pekerjaan, Kenali Potensimu    

Agata Melinda Kristi Photo Verified Writer Agata Melinda Kristi

Let's take and give positive energy only, setuju?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya