5 Ide Game Indoor buat Gathering Kantor, Bikin Makin Bonding!

Jadi lebih dekat dengan rekan kerja, deh!

Mayoritas kantor umumnya memiliki acara gathering yang berfungsi untuk meningkatkan bonding antar rekan kerja. Dalam acara ini, biasanya kita juga akan melakukan permainan-permainan menarik.

Kalau kantor kamu bakal mengadakan gathering dengan venue indoor, kamu bisa mencontek beberapa ide game di bawah ini! Dijamin mudah tapi tetap seru.

1. Rebutan kursi

5 Ide Game Indoor buat Gathering Kantor, Bikin Makin Bonding!Kursi (pexels.com/Paula Schimt)

Permainan pertama adalah rebutan kursi, yang tentu gak asing untuk kamu. Permainan ini cocok untuk menumbuhkan rasa kompetitif, sekaligus memecahkan suasana (ice breaking).

Cara bermainnya, kamu perlu menyiapkan kursi yang jumlahnya dikurang satu dari banyaknya jumlah pemain. Setelahnya, putar sebuah lagu dan para pemain akan mengelilingi kursi.

Ketika lagu dihentikan, pemain akan berebut kursi dan yang tidak dapat kursi harus keluar dari permainan ini. Lakukan cara bermain ini berulang sampai menemukan satu pemenang terakhir.

2. Back to back drawing

5 Ide Game Indoor buat Gathering Kantor, Bikin Makin Bonding!Back to back drawing (youtube.com/Kids Art & Craft)

Permainan selanjutnya adalah tebak gambar versi lebih seru, yakni back to back drawing (gambar dari punggung ke punggung). Permainan ini cuma membutuhkan kertas dan spidol aja, lho!

Cara bermainnya, kamu bisa membagi tim menjadi 2-4 orang per kelompok. Selanjutnya, para pemain akan saling berbaris. Pemain yang berdiri paling belakang akan mendapat kata kunci untuk menggambar, lalu dia akan menggambarnya di punggung pemain di depannya.

Antar pemain akan turut menggambar, sesuai dengan gerakan spidol yang mereka rasakan di punggungnya. Tim yang gambarnya paling mendekati gambar pertama yang menang.

3. Satu hati

5 Ide Game Indoor buat Gathering Kantor, Bikin Makin Bonding!ilustrasi tim (unsplash.com/ Hannah Busing)

Permainan selanjutnya gak memerlukan properti apa pun! Permainan satu hati merupakan modifikasi dari permainan tebak gaya, yang bisa melatih kekompakan tim.

dm-player

Cara bermainnya, PIC (person in charge) bisa menyiapkan beberapa kata kunci yang mudah untuk diperagakan. Kemudian, bagi tim membentuk 4-5 orang.

PIC lalu akan membacakan kata kuncinya, dan setiap tim harus memperagakan gaya dari kata kunci tersebut. Tim yang bisa memperagakan gaya yang sama (satu hati) menjadi pemenangnya.

Baca Juga: 5 Alasan Perlunya Membatasi Cerita Kehidupan Pribadi pada Teman Kerja

4. Baris sesuai urutan

5 Ide Game Indoor buat Gathering Kantor, Bikin Makin Bonding!Ilustrasi berbaris (pexels.com/Kampus Production)

Baris sesuai urutan bisa jadi permainan menarik untuk memecahkan suasana dan bisa dilakukan oleh kamu yang gathering dalam jumlah besar. Kamu pun gak butuh properti apa pun untuk memainkannya.

Cara bermainnya, PIC perlu menyiapkan beberapa kata kunci yang memiliki daya ukur (misalnya, usia, ukuran sepatu, bulan lahir). Kemudian bagi rekan kerja menjadi tim kecil beranggotakan 7-10 orang (jumlah anggota tim usahakan sama). 

Setelahnya, PIC akan membacakan kata kunci dan setiap tim harus mengurutkan baris mereka dari yang terkecil sampai yang terbesar (misalnya: baris sesuai yang termuda ke tertua). Tim yang paling cepat dan tepat dalam mengurutkan barisan adalah pemenangnya.

5. Fun fact Bingo

5 Ide Game Indoor buat Gathering Kantor, Bikin Makin Bonding!Funfact Bingo (slidesgo.com)

Siapa sih yang gak tahu permainan Bingo? Peraturan dasar permainan ini adalah peserta perlu mendapat deret angka di antara 25 angka dari kertas/kartu Bingo. Nah, biar lebih seru, permainan ini bisa dimodifikasi menjadi 'fun fact Bingo'

Cara bermainnya, setiap pemain perlu menuliskan 25 atau 20 fakta tentang diri mereka berdasarkan berbagai kategori secara acak. Misalnya, warna favorit, kota lahir, ukuran sepatu, dan lain-lain. Kategori ini bisa ditentukan oleh PIC permainan.

Selanjutnya, setiap pemain akan menyebutkan satu per satu fakta ini secara bergantian. Apabila ada pemain yang berbagi fakta  yang sama, mereka bisa menandai fakta tesebut. Permainan akan terus berulang sampai ada satu orang yang berhasil mengumpulkan deret horizontal atau vertikal dari fakta-fakta ini. 

Demikian 5 ide game indoor buat gathering kantor. Mana yang paling menarik untuk kamu coba mainkan dengan teman kerjamu?

Baca Juga: 5 Tips agar Dapat Diterima Kerja di Perusahaan Besar dan Bergengsi

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya