5 Tips Mengurangi Rasa Canggung di Lingkungan Baru bagi Introvert 

Yuk, terapkan, biar kamu punya banyak teman  

Bagi seorang introvert, berada di lingkungan baru seringkali membuat kamu merasa canggung dan malu. Misalnya, ketika kamu baru saja masuk kerja, kamu pasti akan merasa susah untuk berinteraksi dengan teman kerjamu yang belum kamu kenal. Itu terjadi karena kamu bingung bagaimana cara untuk memulai obrolan dengan orang baru.

Jika terus-menerus dibiarkan, hal tersebut akan menghambat kamu untuk bersosialisasi. Akibatnya, kamu akan sulit beradaptasi dan susah untuk memiliki teman. Ini lima tips yang bisa kamu terapkan untuk mengurangi rasa canggung ketika berada di lingkungan baru. Pastikan simak sampai akhir, ya.

1. Belajar menerima diri sendiri 

5 Tips Mengurangi Rasa Canggung di Lingkungan Baru bagi Introvert ilustrasi wanita membaca buku (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Dengan belajar menerima diri sendiri, kamu akan menyadari apa saja yang menjadi kelebihan dan kekurangan kamu. Dengan begitu, kamu dapat mengoptimalkan kelebihan yang kamu miliki dan mencari solusi untuk memperbaiki setiap kekurangan yang ada pada dirimu.

Mulailah untuk mencintai diri sendiri dengan menerima setiap kekurangan yang ada pada dirimu. Jangan pernah membandingkan dirimu dengan orang lain, karena setiap orang itu unik dengan caranya masing-masing.

2. Mulailah dengan senyuman

5 Tips Mengurangi Rasa Canggung di Lingkungan Baru bagi Introvert ilustrasi wanita tersenyum (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Memberikan senyuman kepada orang yang baru kamu kenal dapat memberikan kesan bahwa kamu adalah orang yang ramah di mata mereka. Hal tersebut akan membuat mereka tertarik untuk mengenalmu lebih jauh lagi.

Selain itu, dengan tersenyum kamu dapat mengurangi rasa grogi ketika bertemu orang baru. Sehingga kamu akan lebih mudah untuk berinteraksi dengan mereka.

Baca Juga: 5 Hal yang Tidak Disukai Orang Introvert, Kamu Harus Tahu

3. Bangun rasa percaya diri 

dm-player
5 Tips Mengurangi Rasa Canggung di Lingkungan Baru bagi Introvert ilustrasi wanita sukses (pexels.com/Alexander Suhorucov)

Untuk menghilangkan rasa canggung ketika berada di lingkungan baru, kamu harus mulai membangun rasa percaya diri. Penggunaan bahasa tubuh ketika berinteraksi dengan orang lain harus kamu perhatikan, ya.

Bahasa tubuhmu harus menunjukkan bahwa kamu percaya dan yakin pada diri sendiri. Dengan begitu, orang lain akan merasakan aura positif saat berinteraksi dengan kamu.

4. Jangan menutup diri 

5 Tips Mengurangi Rasa Canggung di Lingkungan Baru bagi Introvert ilustrasi orang berjabat tangan (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Sebagai seorang introvert, kamu mungkin lebih nyaman kalau sendirian. Namun, kamu harus sadar bahwa sebagai makhluk sosial, tentu saja kamu membutuhkan orang lain. Jangan pernah ragu untuk menyapa orang lain terlebih dahulu.

Cobalah untuk membuka obrolan dengan topik yang ringan, seperti menanyakan hobi dan makanan favorit. Jangan sampai tipe kepribadianmu yang introvert membatasi dirimu dalam bersosialisasi, ya.

5. Berhentilah overthinking 

5 Tips Mengurangi Rasa Canggung di Lingkungan Baru bagi Introvert ilustrasi seorang pria sedang berpikir (pexels.com/Sora Shimazaki)

Tanpa disadari, sebenarnya yang menghambat kamu untuk bersosialisasi adalah pemikiran negatifmu sendiri. Kamu terlalu takut akan penilaian orang lain terhadap dirimu, seperti takut dikira aneh, sok kenal atau bahkan membosankan. Padahal, belum tentu pikiran negatifmu itu benar. Oleh karena itu, buang semua overthinking-mu dan mulailah berinteraksi dengan orang lain.

Sebagai seorang introvert, merasa canggung dan grogi ketika berada di lingkungan baru adalah hal yang wajar. Namun, jika tidak diatasi, hal tersebut akan membuat kamu kesulitan dalam bersosialisasi. Oleh karena itu, jangan lupa untuk menerapkan lima tips di atas, ya. Supaya kamu tidak merasa canggung lagi ketika bearda di lingkungan baru. Selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Ciri Kepribadian Introvert, Lebih Suka Kesunyian 

Selvi Hidayah Photo Verified Writer Selvi Hidayah

One Step Closer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya