5 Sebab Shio Kuda Menolak Tawaran Kerja, Banyak Pertimbangannya!

- Shio Kuda menolak tawaran kerja karena merasa kebebasannya akan dikurangi, mereka sangat menghargai kebebasan dan tidak ingin terkekang oleh aturan yang terlalu ketat.
- Mereka juga menolak pekerjaan yang tidak sesuai dengan passion, karena shio Kuda ingin bekerja dengan sepenuh hati dan tanpa paksaan.
- Shio Kuda tidak akan menerima pekerjaan yang tidak menantang, berada di lingkungan kerja toksik, atau tidak melihat peluang jenjang karier yang pasti.
Terkadang, tawaran pekerjaan gak selalu jadi berita yang ditunggu-tunggu. Ada kalanya, seseorang terpaksa harus menolak kesempatan kerja yang datang ke mereka dengan alasan tertentu.
Seperti shio Kuda yang gak selalu menerima tawaran kerja yang datang kepadanya. Ada banyak pertimbangan yang membuat si Kuda harus berkata tidak. Berdasarkan karakternya yang punya prinsip kuat, berikut alasan shio Kuda menolak tawaran kerja.
1. Merasa kebebasannya akan dikurangi

Sebelum mengambil keputusan, tentunya shio Kuda akan mencari tahu dulu seluk-beluk pekerjaan yang ditawarkan padanya. Salah satu pertimbangannya, apakah pekerjaan itu akan membatasi kebebasannya atau tidak.
Shio yang satu ini memang sangat menghargai kebebasan. Pekerjaan dengan aturan terlalu ketat, gak bakal bikin mereka nyaman. Daripada nantinya merasa terkekang, si Kuda lebih memilih untuk tidak menerima tawaran itu.
2. Tak sesuai passion

Shio Kuda bukan tipe orang yang mau asal mengambil pekerjaan. Mereka ingin bekerja dengan sepenuh hati dan tanpa paksaan. Jadi, pekerjaan yang gak sesuai sama passion, gak bakal masuk radar si Kuda.
Sifatnya yang idealis, kreatif, dan bebas membuat si Kuda sangat mengutamakan kenyamanan dalam bekerja. Jika dirasa pekerjaan yang ditawarkan gak memiliki semua kriteria itu, shio Kuda akan memilih mundur.
3. Tidak menantang

Shio Kuda gak bakal mengambil pekerjaan yang sepele baginya, apalagi dengan gaji rendah. Mereka memang punya gengsi, tapi itu sejalan dengan kemampuan dan dedikasinya pada pekerjaan. Pekerjaan yang monoton dan gak menantang bukan yang mereka cari.
Melakoni pekerjaan seperti itu hanya akan membuat si Kuda cepat bosan dan hilang semangat. Mereka lebih suka pekerjaan dengan banyak tantangan dan risiko untuk membuatnya terus berkembang dan belajar.
4. Lingkungan kerja toksik

Sebelum menerima atau menolak pekerjaan, shio Kuda akan mencari tahu tentang lowongan itu dengan teliti. Saking telitinya, mereka juga harus tahu iklim di lingkungan kerjanya seperti apa.
Shio Kuda sangat memaklumi persaingan di dunia kerja. Tapi, bukan berarti mereka mau terjun ke lingkungan kerja yang beracun. Kepekaan shio Kuda pada situasi di sekitarnya, akan membuat mereka terganggu dengan suasana yang toksik. Maka, wajar bila si Kuda menolak tawaran itu.
5. Tak melihat peluang jenjang karier

Dalam hal karier dan pekerjaan, shio Kuda gak cuma mengejar materi. Mereka juga mementingkan jenjang karier yang pasti. Tawaran kerja yang cuma membuatnya stuck di satu tempat saja, gak bakal menarik di mata si Kuda.
Pekerjaan itu investasi jangka panjang, di mana itu bisa dijadikan tempat untuk mengasah skill, mempelajari hal baru, dan berkembang secara otak dan materi. Jika itu semua gak terlihat pada tawaran kerja yang diberikan, shio Kuda akan menolaknya dengan tegas.
Itu dia lima alasan shio Kuda sampai menolak tawaran kerja untuknya. Bukan berarti mau bersikap sombong, hanya saja si Kuda mau membuat pilihan yang tepat sehingga tidak ada penyesalan di tengah jalan. Apakah kamu setuju dengan prinsip si Kuda?


















