Beasiswa Kuliah dari Gojek untuk 10 Anak Mitra Driver, Menginspirasi!

Jawaban dari cita-cita orangtua untuk menguliahkan anak

10 orang anak dari mitra driver Go-Ride dan Go-Car mendapat bantuan beasiswa dari Gojek untuk menempuh pendidikan Politeknik.

"Jadi ini merupakan bentuk apresiasi dari Gojek kepada mitra driver yang telah menunjukkan dedikasi, loyalitas, dan kejujuran selama 10 tahun Gojek mengaspal," kata Vice President Regional Operations Gojek, Gede Manggala pada diskusi virtual melalui video conference pada Jumat (2/10/2020).

Anak-anak ini sudah melewati seleksi ketat yang dilakukan oleh internal Gojek dan pihak Politeknik di masing-masing kota. Saat ini, mereka sudah ada yang menjalani perkuliahan selama kurang lebih tiga minggu. Yuk, simak perjalanan Gojek dalam membantu para mitranya ini.

1. Melewati seleksi ketat dan bersaing dengan 5000 orang peserta pendaftar beasiswa

Beasiswa Kuliah dari Gojek untuk 10 Anak Mitra Driver, Menginspirasi!Diskusi Virtual Gojek

Untuk bisa mendapat beasiswa ini, para anak mitra Gojek harus melewati tiga tahapan seleksi.

"Ini kita ada tiga seleksi. Jadi, seleksi satu, seleksi 2. Lalu, ada wawancara, kemudian seleksi ketiganya sendiri bener-bener SBMPN dan tes mandiri di masing-masing politeknik. Jadi, dari 5 ribu akhirnya disaring sampai kita mendapatkan 10 putra-putri terbaik dari mitra gojek," ujar Gede Manggala.

Ia pun mengatakan wajar kalau mereka histeris ketika menerima pengumuman penerimaan beasiswa ini. Mereka  layak untuk merayakan kebahagiaan yang diterimanya itu.

"Ini menunjukkan kenapa kita layak berbahagia dan bangga, terutama bagi adik-adik yang menerima beasiswa," kata Gede lagi.

2. Pemilihan jenjang pendidikan Politeknik sebagai jawaban dari aspirasi mitra driver

Beasiswa Kuliah dari Gojek untuk 10 Anak Mitra Driver, Menginspirasi!instagram.com/gojekindonesia

Beasiswa ini tidak semata satu pihak dari Gojek saja. Para mitra driver juga memberikan aspirasinya.

"Aspirasi mitra itu banyak yang ingin kuliah. Selain mitra ingin kuliah, yang lebih utama adalah ingin menguliahkan anak-anaknya untuk bekerja di bidang yang diminati, tapi terhalang oleh keterbatasan ekonomi," ucap Gede.

Politeknik atau jenjang D3 ini menjadi pilihan yang tepat guna karena orientasinya pada bidang pekerjaan sehingga lebih mudah diserap di lapangan pekerjaan yang tersedia. Anak-anak ini juga diharapkan bisa menjadi tenaga kerja yang berkualitas tinggi dan tepat guna di bidangnya.

3. Politeknik mengedepankan keterampilan dalam proses pembelajaran pada mahasiswa

Beasiswa Kuliah dari Gojek untuk 10 Anak Mitra Driver, Menginspirasi!instagram.com/gojekindonesia
dm-player

Ketua Forum Direktur Politeknik Negeri Indonesia (FDPNI), Zainal Arief mengatakan bahwa setiap mata kuliah di Politeknik selalu ada praktikumnya dan memiliki kesempatan magang selama 6 bulan. Ini yang bisa memperkuat pengalaman mahasiswa agar siap menghadapi dunia kerja.

Iwan Supriyadi, perwakilan dai Politeknik Negeri Jakarta (PNJ), juga menyampaikan hal yang senada.

"Kita mulai 60 persen praktek, 40 persen dengan teori. Hal seperti ini yang membuat industri melihat ke lulusan politeknik dan dalam waktu 3 bulan itu udah pasti terserap pada lapangan pekerjaan," kata Iwan. 

Baca Juga: Beda dari Beasiswa Lain, Djarum Beasiswa Plus Berikan Training Ini

4. Politeknik mengajarkan juga softskill kepada mahasiswanya

Beasiswa Kuliah dari Gojek untuk 10 Anak Mitra Driver, Menginspirasi!instagram.com/gojekindonesia

Softskill yang diajarkan di politeknik adalah ajaran dari segi attitude atau perilaku.

"Proses pemberian pelajaran kepada mahasiswa itu ada 3 hal, pengetahuan, hard skil atau keterampilan, kemudian juga attitude," kata Zainal.

Ia juga menambahkan bahwa lulusan politeknik ini diharapkan bisa lebih familiar dengan lingkungan atau ekosistem pada dunia industri dan attitude akan selalu diuji pada setiap proses pembelajarannya.

5. Dzikru Rahman dan Sri Indah Rahmadini perwakilan Jakarta sebagai penerima beasiswa

Beasiswa Kuliah dari Gojek untuk 10 Anak Mitra Driver, Menginspirasi!Diskusi Virtual Gojek

Dzikru adalah salah satu penerima beasiswa Gojek dan berhasil menerima beasiswa di Politeknik Negeri Jakarta jurusan Teknik Mesin karena ia tertarik mengutak-atik mesin motor. Ia sempat viral di media sosial karena video TikToknya yang menceritakan perjalanannya mendapat beasiswa. Ia sangat berterima kasih kepada pihak Gojek yang memberinya kesempatan dan orangtuanya karena selalu mendukungnya saat ia down

Sedangkan,  Indah adalah salah satu penerima beasiswa dengan jurusan Jurnalistik di PNJ. Alasannya ia mau mengubah pandangan masyarakat bahwa wartawan itu penyebar hoaks.

"Indah sih pengen kasih berita yang bener-bener fakta, karena sekarang banyak yang menilai wartawan itu menyebar hoaks. Padahal, banyak juga wartawan yang ngasih fakta sesuai dengan apa yang terjadi di lapangan," kata Indah. Ia juga berterima kasih atas peran besar ayahnya yang memberinya kesempatan berkuliah.

Selamat kepada para penerima beasiswa Gojek. Pendidikan memang penting. Semoga amanah yang diberikan bisa dijalani dengan baik.

Baca Juga: 5 Beasiswa Ini Tutup di Oktober 2020, Buruan Daftar!

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya