Recycle Adalah: Mengolah Ulang Limbah

Membantu mengurangi jumlah sampah di dunia

Sampah merupakan permasalahan klise yang sampai saat ini, penanganannya belum maksimal. Setiap tahunnya, sampah terus meningkat beriringan dengan meningkatnya populasi manusia.

Berdasarkan data dari ScienceMag, jumlah produksi sampah plastik global sejak tahun 1950-2015 cenderung selalu menunjukkan peningkatan. Pada 1950, produksi sampah dunia ada di angka 2 juta ton per tahun. Sementara 65 tahun setelahnya, pada 2015, produksi sampah sudah ada di angka 381 juta ton per tahun.

Oleh karena itu, kita perlu melakukan sesuatu dengan sampah-sampah ini. Salah satunya dengan cara recycle

1. Pengertian recycle

Recycle Adalah: Mengolah Ulang Limbahdaur ulang sampah (Unsplash.com/Sigmund)

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), recycle atau yang diterjemahkan menjadi daur ulang, memiliki arti suatu kegiatan atau pemrosesan kembali bahan yang pernah digunakan. Ini berarti recycle merupakan kegiatan menggunakan kembali barang bekas seperti plastik, kertas, dan lain-lain melalui proses daur ulang.

Dengan membiasakan dan menerapkan kegiatan recycle terhadap limbah atau sampah, maka jumlah sampah yang dihasilkan dapat berkurang sedikit demi sedikit. Jika kebiasaan ini terus dilakukan, bukan tidak mungkin angka produksi sampah di Indonesia bisa menurun.

Baca Juga: The Body Shop, Gerai Kecantikan Berkonsep Daur Ulang Sampah Estetik!

2. Konsep 3R (Reduce, Reuse, Recycle)

Recycle Adalah: Mengolah Ulang Limbahilustrasi plastik daur ulang (pixabay.com/QuinceCreative)

Menurut Environment Indonesia, konsep 3R (Reduce, Reuse, Recycle) adalah salah satu solusi dalam mengelola sampah di samping mengolah sampah jadi kompos atau memanfaatkannya jadi sumber listrik. Metode 3R ini bisa dilakukan oleh siapa saja, baik itu perorangan atau berkelompok. Sistem 3R ini terdiri dari reduce, reuse, dan recycle.

Reduce adalah salah satu upaya untuk mengurangi segala sesuatu yang mengakibatkan sampah. Lalu, Reuse adalah menggunakan kembali sampah yang masih bisa dipakai untuk fungsi yang sama atau fungsi lainnya. Sementara itu, istilah recycle adalah mengolah kembali sampah jadi barang baru yang bermanfaat dan berguna untuk manusia.

dm-player

3. Manfaat recycle

Recycle Adalah: Mengolah Ulang Limbahilustrasi recycle (pexels.com/readymade)

1. Menghemat sumber daya

Mendaur ulang barang bekas dapat mengurangi kebutuhan produksi barang baru yang mengonsumsi sumber daya alam. Ini lantaran produksi barang baru selalu dibuat dengan mengekstraksi bahan mentah, baik itu dari pertambangan maupun kehutanan.

2. Hemat energi

Daur ulang dapat menghemat energi-energi yang digunakan ketika memproduksi barang baru.

3. Ramah lingkungan

Daur ulang juga merupakan kegiatan yang ramah terhadap lingkungan. Tidak hanya mengurangi sampah menjadi barang yang dapat digunakan lagi, tetapi menghemat penggunaan energi ketika harus produksi barang baru.

4. Mengurangi timbunan sampah

Mendaur ulang berarti menggunakan barang-barang bekas atau limbah sampah. Oleh karena itu, sedikit demi sedikit recycle dapat mengurangi timbunan sampah.

Nah, itulah informasi mengenai recycle. Dengan mendaur ulang sampah atau barang bekas, kamu sudah satu langkah dalam membantu menyelamatkan bumi. Ayo daur ulang sampahmu!

Baca Juga: Tak Mau Jadi Sampah, Begini Cara Daur Ulang Sabun Hotel Tak Terpakai

Topik:

  • Seo Intern IDN Times
  • Febriyanti Revitasari
  • Retno Rahayu
  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya