10 Aktivitas untuk Menjaga Diri Tetap Waras, Cobain!

Jaga kewarasan agar jauh dari kata depresi

Menjaga kesehatan mental agar tetap waras dan terhindar dari depresi, stres, dan berbagai penyakit mental wajib dilakukan khususnya bagi kaum muda zaman sekarang. Kesehatan mental dan kesehatan fisik harus berjalan beriringan. Kesehatan mental yang terganggu akan sangat mempengaruhi cara hidup seseorang. Oleh karena itu, berikut beberapa aktivitas ringan yang dapat dicoba untuk menjaga diri agar tetap waras.

1. Mandi air dingin dengan shower

10 Aktivitas untuk Menjaga Diri Tetap Waras, Cobain!ilustrasi mandi dengan shower (pixabay.com/Pexels)

Mandi air dingin di bawah guyuran shower dapat mendinginkan kepala dengan sensasi yang berbeda. Apalagi setelah capek bekerja seharian, otot tubuh akan terasa rileks dan pikiran terasa segar. Beban tubuh akan terasa luntur bersama dengan jatuhnya air.

Ditambah lagi, mandi dengan air dingin mampu meredakan gejala depresi. Kulit lembap, sistem imun meningkat, dan aktivitas setelah mandi akan menjadi lebih baik.

2. Meditasi

10 Aktivitas untuk Menjaga Diri Tetap Waras, Cobain!ilustrasi meditasi (pixabay.com/leninscape)

Aktivitas meditasi merupakan aktivitas yang bertujuan untuk menenangkan tubuh dan pikiran. Biasanya dilakukan dengan duduk di tempat yang sunyi, memejamkan mata, mengatur pernapasan, dan berpikiran netral.

Sebaiknya melakukan meditasi dengan mindfull atau memfokuskan pikiran secara penuh untuk menikmati setiap tarikan dan embusan napas. Cukup dengan 10 hingga 20 menit meditasi, sangat cocok untuk mengembalikan pikiran agar tetap fokus setelah lelah seharian. 

3. Mengonsumsi makanan sehat

10 Aktivitas untuk Menjaga Diri Tetap Waras, Cobain!ilustrasi makan buah (pixabay.com/JillWellington)

Tubuh yang sehat didapat dari makan makanan yang sehat pula. Makanan sehat adalah makanan yang seimbang dan mengandung nutrisi atau biasa disebut dengan makanan 4 sehat 5 sempurna. Keseimbangan ini mulai dari kandungan karbohidrat, vitamin, protein hingga lemak dari tiap porsi makanan. Dengan tubuh yang sehat, pikiran akan lebih cerah dan positif untuk menjalani hari demi hari.

4. Tidur selama 8 jam

10 Aktivitas untuk Menjaga Diri Tetap Waras, Cobain!ilustrasi tidur (pixabay.com/Claudio_Scott)

Tidur adalah aktivitas yang sangat penting untuk mengistirahatkan otak dari pekerjaannya. Durasi tidur malam yang ideal bagi orang dewasa adalah sekitar 8 jam. Tidur malam yang cukup memiliki banyak sekali manfaat salah satu yang terpenting yaitu memperpanjang usia.

Sedangkan durasi tidur yang singkat, biasanya akan mempengaruhi kualitas tidur seseorang. Seseorang akan memiliki kualitas tidur yang buruk, mudah lelah, dan meningkatkan berbagi risiko kesehatan.

5. Olahraga setidaknya 3 kali dalam seminggu

10 Aktivitas untuk Menjaga Diri Tetap Waras, Cobain!ilustrasi olahraga (pixabay.com/roxanaeilliams1920)

Selain makan dan tidur, olahraga masuk ke dalam 3 aktivitas paling penting untuk setiap manusia. Idealnya, olahraga dapat dilakukan 3 sampai 5 kali dalam seminggu dengan durasi kurang lebih selama 30 menit.

Olahraga dengan intensitas ringan maupun berat sama pentingnya untuk kesehatan fisik dan mental seseorang. Fisik akan terasa lebih sehat dan bugar, sedangkan mental akan terasa lebih jernih dan positif.

Baca Juga: Banyak Virus, 5 Cara Realistis Tetap Waras saat Pandemik

dm-player

6. Mendengarkan musik 432 Hz

10 Aktivitas untuk Menjaga Diri Tetap Waras, Cobain!ilustrasi mendengarkan musik (pixabay.com/PuorquoiPas)

Membuka telinga dengan mendengarkan musik yang telah disetel ke frekuensi 432 Hz akan membuat tubuh merasa damai dan sejahtera. Frekuensi 432 Hz dapat didengarkan untuk penyembuhan karena lebih menenangkan pikiran dan selaras dengan suara alam.

Mendengarkan musik juga dapat mengurasi stres, meningkatkan konsentrasi, dan membantu meditasi.

7. Mengurangi waktu bermain media sosial

10 Aktivitas untuk Menjaga Diri Tetap Waras, Cobain!ilustrasi bermain sosial media (pixabay.com/MarieXMartin)

Media sosial dapat membuat rasa kecanduan jika seseorang tidak dapat mengendalikan dirinya. Kecanduan ini akan sangat membahayakan karena seseorang hanya akan fokus terhadap dunia maya.

Waktu bermain media sosial dapat dikurangi dengan aktivitas lain yang lebih bermanfaat seperti memasak, membersihkan rumah, bersepeda, dan lain-lain. Bersikaplah bijak menggunakan media sosial dengan memberikan batasan waktu penggunaannya maksimal 3 jam per hari.

8. Menjauhkan diri dari lingkungan yang toxic

10 Aktivitas untuk Menjaga Diri Tetap Waras, Cobain!ilustrasi bullying (pixabay.com/Tumisu)

Orang dan lingkungan yang toxic akan memberikan dampak buruk untuk kesehatan mental. Oleh sebab itu, seseorang harus berani melepaskan diri dari lingkungan tersebut. Orang-orang toxic tidak akan pernah bisa memberikan efek positif. Sedangkan kesehatan mental maupun fisik membutuhkan pikiran yang selalu positif.

9. Belajar sabar dan mengontrol emosi

10 Aktivitas untuk Menjaga Diri Tetap Waras, Cobain!ilustrasi mengontrol emosi (pixabay.com/Viki_B)

Untuk menjaga mental agar tetap sehat dan waras, seseorang harus dapat bersabar dan mengontrol emosinya. Kesabaran akan membuahkan hasil yang baik untuk kondisi kejiwaan.

Sedangkan kemarahan hanya akan memperburuk kondisi kesehatan dan juga meningkatkan risiko penyakit. Jika mulai terpancing emosi, kontrol dengan tarik napas yang dalam dan berusahalah untuk mendinginkan kepala. Hadapi emosi dengan bijak dan pasti.

10. Menikmati pemandangan alam

10 Aktivitas untuk Menjaga Diri Tetap Waras, Cobain!ilustrasi menikmati pemandangan (pixabay.com/Pexels)

Salah satu aktivitas yang dapat menenangkan hati dan pikiran adalah dengan menikmati pemandangan. Tidak perlu pergi jauh ke pantai atau mendaki gunung, melihat langit dan pepohonan di sekitar rumah sudah sangat cukup untuk me-refresh pikiran.

Fokuskan pikiran secara penuh untuk menikmati setiap embusan angin yang berjalan. Alam adalah satu hal yang patut dikagumi keindahannya.

Gak perlu mahal-mahal ngeluarin tiket liburan ke luar kota, kamu hanya perlu memilih aktivitas mudah yang bisa kamu terapkan. Di dunia yang serba tidak pasti, menjaga kewarasan jiwa itu penting, lho!

Baca Juga: 6 Cara Menjaga Work Life Balance Selama Bekerja di Rumah, Mental Waras

Nimatus Suriah Photo Verified Writer Nimatus Suriah

Pemula

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya