5 Kalimat yang Harus Diucapkan pada Diri Sendiri saat Hilang Harapan

Sebagai bentuk menyemangati diri sendiri

Setiap orang pasti punya keinginan yang terus diupayakan dengan harapan mampu mewujudkannya menjadi nyata. Asa yang kamu bawa itu membuatmu termotivasi untuk selalu melalukan usaha terbaik.

Menaruh harapan yang tinggi terhadap suatu hal tentu wajar. Namun, harus diseimbangkan dengan kesadaran bahwa adakalanya ekspektasi tak sejalan dengan realita. Sebab apabila hati telah terpatahkan oleh harapan, bukankah dapat mendatangkan kecewa?

Jika berada pada kondisi demikian, maka kamu perlu memberikan dukungan untuk diri  sendiri dengan rutin mengucapkan beberapa kalimat afirmasi seperti berikut.

1. "Bukan harapanmu yang tidak menjadi nyata, boleh jadi itu hanyalah penundaan sementara"

5 Kalimat yang Harus Diucapkan pada Diri Sendiri saat Hilang Harapanilustrasi merenung (pexels.com/Streetwindy)

Kita tak pernah sepenuhnya tahu akan beragam peristiwa dalam hidup. Jika saat ini harapanmu belum terwujud, maka tetaplah berpikir optimis bahwa boleh jadi terdapat penundaan yang tentu ada hal baik di baliknya.

Maka, ajaklah dirimu kembali berjuang untuk meraih yang diharapkan. Sebab, pilihanmu hari ini dapat mempengaruhi kenyataan selanjutnya. Jadi, jangan menyerah begitu saja.

2. "Harapan yang belum tercapai bukan artinya kamu gagal dalam menjalani hidup ini"

5 Kalimat yang Harus Diucapkan pada Diri Sendiri saat Hilang Harapanilustrasi wanita murung (pexels.com/Nguyen Lam)

Jika memang harapan yang kamu bangun telah pupus berkali-kali, maka barangkali jalanmu bukan melalui hal itu. Sehingga jangan merasa gagal ketika apa yang menjadi keinginanmu belum tercapai. Sebab masih ada hal lain yang bisa diupayakan.

Ajaklah dirimu untuk mencoba menaruh harapan pada sesuatu yang baru. Terbuka pada harapan yang lain akan membuatmu memiliki kesempatan untuk berjuang dan meraih mimpi yang jauh lebih indah.

3. "Tidak apa-apa, masih ada harapan lainnya yang juga perlu diperjuangkan"

5 Kalimat yang Harus Diucapkan pada Diri Sendiri saat Hilang Harapanilustrasi seorang wanita (pexels.com/Jonas Svidras)
dm-player

Jangan pernah berpikir hidup kamu berakhir hanya sampai di sini saat tidak berhasil meraih apa yang diinginkan. Dunia ini sangat luas, kamu bisa kembali menemukan harapan lain yang memang layak untuk diperjuangkan.

It's okay, semuanya akan baik-baik saja selama kamu tetap mau memulai langkah baru. Jangan kalah dengan keadaan begitu saja. Sebab diri kamu jauh lebih berharga.

Baca Juga: 5 Hal yang Harus Kamu Pahami dari Sebuah Harapan

4. "Seringnya kita tidak pernah tahu kenyataan hidup mana yang tepat untuk kita"

5 Kalimat yang Harus Diucapkan pada Diri Sendiri saat Hilang Harapanilustrasi berpikir (pexels.com/Anastasia Shuraeva)

Memang benar bahwa kita tak pernah tahu kenyataan hidup seperti apa yang tepat untuk dijalani. Bahkan boleh jadi justru kenyataan yang tak sesuai dengan harapan adalah yang terbaik bagi kita.

Sehingga, jangan patah semangat terlebih dahulu. Jalani ketetapan hidup dengan semestinya. Barangkali di kemudian hari akan kamu dapati kebahagiaan lain yang belum pernah kamu rasakan hingga sejauh ini.

5. "Bukankah salah satu risiko dari berharap adalah siap kecewa jika tidak tercapai?"

5 Kalimat yang Harus Diucapkan pada Diri Sendiri saat Hilang Harapanilustrasi merenung (pexels.com/Min An)

Cobalah berdialog dengan diri sendiri saat harapan dalam hidup hilang. Tanyakan pada diri sendiri, bukankah salah satu risiko dari berharap adalah perasaan kecewa. Maka, sudah semestinya kamu bisa menerima kesedihan itu. Nikmati dahulu rasa sakitnya sebelum kamu bersiap bangkit kembali untuk menata harapan yang baru.

Pada akhirnya, harapan sangat diperlukan dalam menjalani kehidupan. Jika kamu tak memiliki harapan, maka kamu juga tak punya daya juang dalam mengarungi hidup yang serba tidak pasti ini.

Namun, harapan yang berlebihan juga tak dianjurkan untuk dipelihara. Sebab, hal itu dapat menjatuhkanmu kapan saja. Maka, berharap yang sewajarnya dengan kesadaran penuh atas hal-hal yang tidak dapat kamu kendalikan dalam hidup. Karena hidup yang penuh cerita ini sudah selayaknya diisi dengan beragam kenyataan yang bervariasi. Semangat!

Baca Juga: 5 Cara Merespons Kenyataan yang Tidak Sesuai Harapan

Izah Cahya Photo Verified Writer Izah Cahya

Menulis untuk menghidupkan -do the best- ig : @izahcahya_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya