Apa Shio Imlek 2024? Simak Makna dan Kenali Karakteristikmu!

Shio apa di tahun 2024 ini?

Sebentar lagi kita akan menyambut Tahun Baru Imlek 2024 tepat pada tanggal 10 Februari mendatang. Menariknya dalam budaya atau pehitungan kalender China, tanggal tersebut adalah dimulainya tahun baru 2024 dan berakhir pada tanggal 29 Januari 2025. Bagi orang Tionghoa, mereka percaya bahwa astrologi, shio, kepribadian, keberuntungan, dan kecocokan soal percintaan sangat erat kaitannya dengan shio miliknya yang ditentukan oleh tahun kelahiran.

Lalu apa shio Imlek 2024? Apa makna tahun ini jika dilihat dari astrologi China? Mengutip laman The Chinese Zodiac, menurut ahli Chinese astrologi and feng shui Master Steven Chen, berikut ulasannya!

1. Apa shio Imlek 2024?

Apa Shio Imlek 2024? Simak Makna dan Kenali Karakteristikmu!ilustrasi Imlek (pexels.com/RODNAE Productions)

Apa shio Imlek 2024? Jawabannya adalah Shio Naga dengan elemen kayu. Pemilik shio ini adalah mereka yang lahir pada tahun 1952, 1964, 1976, 1988, 2000, 2012, dan 2024. Tepat pada Imlek tanggal 10 Februari 2024, perhitungan tahun baru dimulai menurut kalender dalam budaya Tionghoa.

Selain itu, orang yang dengan Shio Naga dinilai sebagai orang yang karismatik, ambisius, berjiwa petualang, dan tak kenal takut. Mereka memiliki kepercayaan diri yang baik, kemandirian, dan visi dalam hidupmu. Itulah kenapa, Shio Naga tidak pernah takut untuk mengejar impian dan tujuan mereka.

2. Makna tahun Naga Kayu 2024

Apa Shio Imlek 2024? Simak Makna dan Kenali Karakteristikmu!Ilustrasi naga (unsplash.com/Rod Ramsell)

Dalam astrologi China, tahun kelahiran kamu sebagai Shio Naga dapat memberikan pengaruh besar pada kepribadian dan kehidupan. Menjadi Naga Kayu berarti kamu memiliki beberapa kualitas fantastis yang membuatmu terlihat lebih menonjol dalam beberapa kesempatan.

Dalam kalender Tionghoa, tahun baru dimulai pada 10 Februari 2024, yang menandai dimulainya tahu Naga Kayu. Shio ini dipercaya dapat menciptakan situasi yang menarik. Pengaruh elemen kayu dapat membuatmu berpikir dengan cara yang lebih fleksibel dan kreatif dalam menjalankan tujuan.

Selain itu dalam kepercayaan Tionghoa, karakteristik Naga Kayu mungkin memiliki keuntungan. Hal ini akan membuat proses kamu dalam mencapai tujuan berjalan lebih menarik dan bisa mempengaruhi peluangmu untuk berhasil.

Pada saat yang sama, Naga Kayu dapat membawa pengaruh positif pada pengelolaan konflik yang ada. Selain itu, Shio Naga Kayu dikenal akan fleksibilitas dan kreativitasnya, sehingga tahun ini menjanjikan kemajuan dalam beberapa aspek kehidupan.

Baca Juga: Warna Keberuntungan Shio Kuda 2024, Membawa Peluang!

3. Karakteristik Shio Naga

Apa Shio Imlek 2024? Simak Makna dan Kenali Karakteristikmu!Ilustrasi naga (unsplash.com/Mathew Schwartz)

Menurut ramalan astrologi China, tahun 2024 adalah tahun yang penuh dengan potensi dan peluang untuk pertumbuhan pribadi, kesuksesan profesional, dan dampak sosial. Sedangkan naga adalah makhluk yang agung dan membawa keberuntungan dalam cerita rakyat Tionghoa. Hewan mitologi ini melambangkan keberanian, kreativitas, dan inovasi. Untuk itu, berikut karakteristik dari Shio Naga Kayu yang perlu kamu tahu.

  • Keyakinan: Naga Kayu percaya diri dan memiliki karisma. Mereka dapat menghadapi tantangan dengan sikap tidak kenal takut.
  • Pengasuhan: Mereka memiliki sisi kepedulian dan kasih sayang. Naga Kayu sering kali menjadi orang yang memberikan bantuan kepada teman dan keluarga.
  • Tekad: Begitu mereka menetapkan tujuan, mereka tidak akan mudah menyerah. Naga Kayu mempunyai tujuan yang kuat.
  • Kreativitas: Mereka cukup kreatif dan memiliki kemampuan untuk menciptakan ide dan solusi unik.
  • Keterampilan Sosial: Naga Kayu adalah komunikator yang hebat. Mereka dapat dengan mudah terhubung dengan orang-orang dari semua lapisan masyarakat.
  • Jiwa Petualang: Mereka menyukai petualangan yang menyenangkan dan terbuka untuk mencoba hal-hal baru.
  • Kepemimpinan: Naga Kayu memiliki kualitas kepemimpinan dan dapat menginspirasi orang lain.
  • Kehangatan: Sifat mereka yang ramah dan mudah didekati membuatnya mudah bergaul.
  • Diplomasi: Mereka terampil dalam menangani situasi sulit dan menemukan resolusi damai.

4. Elemen Shio Naga

Apa Shio Imlek 2024? Simak Makna dan Kenali Karakteristikmu!Ilustrasi perayaan Imlek (pexels.com/Elina Sazonova)

Naga adalah makhluk yang paling kuat dan menguntungkan. Naga melambangkan kekuatan, kebijaksanaan, keberuntungan dan kemakmuran. Naga juga diasosiasikan lima elemen, yaitu kayu, api, tanah, logam, atau air. Setiap elemen memberikan kepribadian dan takdir yang berbeda pada Si Naga.

  • Naga Api: Penuh semangat dan karismatik. Mereka memancarkan energi, antusiasme dan kepercayaan diri dalam segala hal yang dilakukannya.
  • Naga Tanah: Stabil dan dapat diandalkan. Mereka bekerja keras untuk mencapai tujuannya dengan kepraktisan, ketekunan, dan disiplin.
  • Naga Logam: Mulia dan halus. Mereka membuat orang lain terkesan dengan keanggunan dan kecerdasannya.
  • Naga Air: Fleksibel dan intuitif. Mereka beradaptasi dengan situasi yang berbeda dengan keserbagunaan, akal, dan kreativitas.
  • Naga Kayu: Mewakili stabilitas, kejujuran, kesetiaan, pertumbuhan, kreativitas, dan fleksibilitas. Mereka paling kreatif dan visioner. Naga Kayu optimis, ambisius, dan berjiwa petualang karena suka mengeksplorasi ide-ide baru dan menantang diri sendiri. Selain itu, juga murah hati, penyayang dan setia kepada teman-teman mereka.

Oleh karena itu, Tahun Naga di tahun 2024 diperkirakan akan menjadi masa bagi para pemimpin yang visioner, inovator, dan pemecah masalah. Tahun 2024 juga diprediksi menjadi tahun yang tepat untuk memulai proyek-proyek baru, mengeksplorasi peluang-peluang baru, dan menciptakan nilai bagi diri sendiri serta orang lain.

Tahun Naga Kayu 2024 adalah tahun yang istimewa karena merupakan kombinasi langka antara kekuatan naga dan elemen kayu. Tahun ini adalah tahun untuk mengejar impian kamu, mengekspresikan ide-ide, dan memperluas wawasan. Jadi, apa shio Imlek 2024? Jawabannya adalah Shio Naga. Semoga tahun ini bisa memberi banyak berkah dan keberuntungan untuk kamu, ya. Selamat Tahun Baru Imlek 2024 bagi kamu yang merayakan!

Baca Juga: Warna Keberuntungan Shio Ular 2024, Memberi Kebahagiaan!

Topik:

  • Pinka Wima
  • Delvia Y Oktaviani

Berita Terkini Lainnya