Gak Mengekang, 5 Zodiak Ini Membebaskan Pasangannya Asal Tahu Batasan

Si paling santai dan easy going pada pasangan

Kebanyakan orang kalau cinta pada pasangannya pasti bakal posesif dan mengekang, pokoknya gak mau kalau pasangannya berinteraksi sama lawan jenis lain. Tapi mungkin berbeda dengan lima zodiak yang akan kita bahas kali ini karena mereka justru santai banget.

Meskipun cinta dan takut kehilangan pasangan, tidak lantas membuatnya mengekang pasangan. Sebagaimana mereka yang suka kebebasan dan gak mau ribet, mereka membebaskan pasangannya asal tahu batasan. Lalu siapa sajakah zodiak itu? Simak kelimanya di bawah ini! 

1. Aquarius

Gak Mengekang, 5 Zodiak Ini Membebaskan Pasangannya Asal Tahu Batasanilustrasi berkumpul (pexels.com/Kampus Production)

Zodiak pertama yang cukup membebaskan pasangannya ialah aquarius. Dimana dirinya selalu terlihat santai, bahkan seperti tidak pernah cemburu dan mengekang sama sekali ketika pacaran.

Sebenarnya bukan aquarius gak cinta pada pasangannya, dan dia pun juga pasti pernah cemburu. Akan tetapi sebagaimana dirinya yang menyukai kebebasan dan gak suka hidupnya dibatasi, ia pun jadi tidak mengekang pasangannya. Jadinya ia menerapkan aturan untuk saling membebaskan antara satu sama lain. 

2. Sagitarius

Gak Mengekang, 5 Zodiak Ini Membebaskan Pasangannya Asal Tahu Batasanilustrasi tertawa (pexels.com/Helena Lopes)

Hampir sama seperti aquarius, sagitarius juga merupakan zodiak yang membebaskan pasangannya ketika menjalin hubungan. Yang mana ia memang terkenal dengan pribadinya yang easy going dan gak membatasi pasangannya.

Tapi dengan syarat bahwa pasangannya juga harus tahu batasan dan jaga jarak dengan lawan jenis. Karena bagaimanapun juga sagitarius punya pergaulan yang luas dan punya banyak teman lawan jenis. 

Baca Juga: 5 Zodiak Yang Paling Suka Ketika Dimanja Oleh Pasangan

3. Libra

dm-player
Gak Mengekang, 5 Zodiak Ini Membebaskan Pasangannya Asal Tahu Batasanilustrasi pasangan (pexels.com/Samson Katt)

Libra bukanlah sosok dominan yang memegang kendali penuh dalam hubungan, sehingga ia pun juga tidak membatasi pasangannya. Apapun yang ingin dilakukan pasangannya bakal diperbolehkan asal positif dan gak neko-neko.

Bisa dibilang kalau berhubungan dengan libra seperti layaknya sahabatan, saling support dan membebaskan satu sama lain. Yang diinginkan libra, pasangannya menjaga kepercayaan yang telah ia berikan. 

4. Capricorn

Gak Mengekang, 5 Zodiak Ini Membebaskan Pasangannya Asal Tahu Batasanilustrasi pasangan (pexels.com/Katerina Holmes)

Capricorn tampaknya juga termasuk dalam tipe orang yang tidak mengekang pasangannya. Kalau menurutu egonya, capricorn sebenarnya cukup posesif dan ingin pasangannya tidak berinteraksi dengan siapapun selain dia.

Tapi kita sendiri tahu bagaimana capricorn yang menyeimbangkan dirinya dengan logika, sehingga ia membebaskan pasangannya asal tahu batasan. Daripada egois, ia lebih ingin menjadi orang yang bijak dalam hubungan. Namun di balik kebebasan yang diberikan sebenarnya ia tetap mengawasi dari jauh. 

5. Pisces

Gak Mengekang, 5 Zodiak Ini Membebaskan Pasangannya Asal Tahu Batasanilustrasi pasangan (pexels.com/Keira Burton)

Zodiak terakhir yang tidak mengekang pasangannya ialah pisces yang memang baik sekali. Pikirannya selalu positif sehingga tidak ada alasan baginya untuk membatasi ataupun mengekang pasangannya.

Asalkan sang pasangan tetap mengabari, mempriotitaskannya, dan tahu menjaga batasan dalam pergaulan maka tidak akan ia kekang. Baginya menjalin hubungan itu harus sama-sama nyaman dan support hidup satu sama lain.

Kalau kamu ingin punya banyak kebebasan dalam hubungan maka lima zodiak tadi adalah pasangan yang cocok. Tapi tentu saja kamunya harus setia dan tahu jaga batasan, bagaimanapun juga bagi mereka menjaga kepercayaan itu nomor satu. 

Baca Juga: 5 Zodiak Cowok Gak Malu Mengekspresikan Rasa Cintanya, So Sweet! 

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya