9 Adu Gaya Laura Basuki vs. Gisella Anastasia, Cast 'Natalie' di CTS

Laura Basuki dan Gisella Anastasia sama-sama pernah berperan sebagai tokoh Natalie dalam film Cek Toko Sebelah (CTS) satu dan dua. Diakui, keduanya sukses membawakan karakter kekasih Erwin ini dengan baik.
Tidak hanya kemampuan aktingnya saja yang sama-sama perlu diacungi jempol, baik Laura maupun Gisel juga punya selera fashion yang modis, lho! Bahkan beberapa OOTD-nya punya kemiripan. Berikut adalah adu gaya Laura Basuki vs. Gisella Anastasia. Siapa paling stylish?
1. Paling nyaman di rumah aja pakai long dress tanpa lengan. Motif bunga atau hewan dengan warna cerah beri kesan fresh nan ceria
2. Kompak kenakan one set berupa blazer, skirt, dan long pants. Laura girly dengan bahan tweed warna pink. Gisel pilih motif tartan yang selaras dengan bucket hat-nya
3. Keduanya glamor berbalut strapless dress warna merah. Lebih suka gaun polos detail ruffle ala Laura, atau aksen sequin pada busana Gisel?
4. Strapless dress warna gold ala Laura dan dress berbahan tule dengan detail beads warna biru ala Gisel bisa jadi outfit mewah ke kondangan
5. Office look ala Laura dan Gisel dengan one set blazer serta long pleated skirt. Kamu bisa bergaya klasik pakai setelan warna cokelat, atau elegan berbalut warna hitam
Editor’s picks
Baca Juga: 10 Adu Gaya Michelle Ziudith vs. Steffi Zamora, Mudah Disontek!
6. Tetap gaya saat olahraga. Laura memilih setelan jaket dan sport pants untuk senam. Gisel energik dengan sleeveless top dan short pants saat jogging
7. Outfit bernuansa sky blue membuat penampilanmu kalem. Antara tweed shirt plus long pants dan kemeja garis plus ripped jeans, kamu lebih suka mana?
8. Menawan berbalut kain tradisional. Laura dengan kain songket dan jarit, sementara Gisel tampil simpel pakai dress batik lengan pendek
9. Untuk gaya kasual, Laura pilih crop top dengan detail kerut dan celana kain. Gisel padankan long sleeve shirt dan straight pants berbahan denim
Itu tadi beberapa hasil adu gaya antara Laura Basuki vs. Gisella Anastasia, pemeran Natalie pada film Cek Toko Sebelah. Menurutmu, gaya siapa yang paling stylish sekaligus stunning?
Baca Juga: 10 Adu Gaya Song Hye Kyo vs. Lim Ji Yeon The Glory, Stylish Abis!