PKB Dukung Hak Angket: Kecurangan Tidak Boleh Terjadi di Negeri Ini

Koalisi Perubahan tunggu langkah PDIP selanjutnya

Jakarta, IDN Times - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memastikan mendukung penuh wacana hak angket yang diusulkan oleh capres nomor urut tiga, Ganjar Pranowo untuk menyelidiki dugaan kecurangan pemilihan umum (pemilu). 

Sekjen PKB Hasanuddin Wahid alias Cak Udin mengatakan, PKB akan bersama mereka yang akan berkomitmen untuk menghasilkan pemilu jujur, adil, berkualitas, menghormati dan menegakkan kebenaran. 

Hal tersebut disampaikan Sekjen PKB Hasanuddin Wahid usai rapat bersama Sekjen Partai NasDem Hermawi Taslim dan Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Al Habsyi di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Kamis (22/2/2024).

"PKB pasti akan bersama mereka yang menjaga dan mengawal kedaulatan rakyat, kecurangan tidak boleh terjadi dinegeri ini. Karena itu kami akan berdiri bersama mereka," kata dia.

Cak Udin menyatakan, tiga partai politik di Koalisi Perubahan bersama Tim Nasional Pemenangan Anies-Muhaimin (Timnas AMIN) tedus mengumpulkan seluruh hak yang diperlukan untuk membuktikan indikasi kecurangan pemilu

Di sisi lain, ketiga partai kata dia juga akan menunggu sampai penghitungan suara di Komisi Pemilihan Umum (KPU) tuntas sambil menyiapkan data-data untuk keperluan hak angket di DPR.

"Oleh karena itu kita tunggu langkah dari PDIP itu seperti apa," ujarnya. 

Sebelumnya, capres nomor urut tiga, Ganjar Pranowo mendorong supaya dua partai pengusungnya, yakni PDIP dan PPP mengajukan hak angket di DPR untuk menyelidiki dugaan kecurangan Pemilu 2024. PDIP dan PPP merupakan dua partai di parlemen yang mengusung Ganjar-Mahfud.

"Kalau ketelanjangan dugaan kecurangan didiamkan, maka fungsi kontrol enggak ada. Yang begini ini mesti diselidiki, dibikin pansus, minimum DPR sidang, panggil, uji petik lapangan,” kata dia.

Baca Juga: 3 Parpol Koalisi Perubahan Siap Gulirkan Hak Angket Bersama PDIP

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya