Pilih Erick Thohir, PAN Ungkap Alasan Tak Dukung Anies

Anies sempat masuk radar PAN

Jakarta, IDN Times - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Amanat Nasional (PAN), Eddy Soeparno, membeberkan alasan partainya tidak mendukung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (bacapres) untuk Pilpres 2024.

Hal tersebut diungkapkan Eddy saat ditanya awak media terkait alasan PAN tidak pernah menjajaki Anies pada Pemilu 2024.

Baca Juga: Mahfud Blak-blakan Minta Denny Indrayana Bantu Anies Jadi Capres

1. Anies sempat masuk radar PAN

Pilih Erick Thohir, PAN Ungkap Alasan Tak Dukung AniesAnies Baswedan melakukan safari politik ke Tanah Papua pada Kamis (8/12/2022). (instagram.com/aniesbaswedan)

Eddy menjelaskan, sebenarnya Anies sempat masuk daftar nama capres dan cawapres hasil Rapat Koordinasi Nasional (Rakernas) PAN. Namun, kata dia, dalam perkembangannya PAN lebih intensif berkomunikasi dan merasa cocok dengan Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, Airlangga Hartarto, dan Erick Thohir.

"Sesungguhnya begini, di dalam rakernas PAN 2022 kita umumkan sembilan nama capres dan cawapres kita, kita sebut sebagai calon pemimpin bangsa 2024. Mas Anies Baswedan ada di sana, tetapi dalam perkembangannya memang perkembangan akhir-akhir ini kita terlihat intensif dengan Pak Erick," ujar dia saat ditemui di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN, Jakarta Selatan, Senin (5/6/2023).

"Intensif bicara misalnya dengan Pak Ganjar, dengan Pak Prabowo apalagi dengan Pak Airlangga kan kita dalam satu koalisi, KIB," sambungnya.

Baca Juga: Muncul Baliho 'Menang Bersama' Prabowo dan Jokowi, Ini Kata Gerindra

2. Jokowi sempat singgung potensi Erick Thohir di Pilpres 2024

Pilih Erick Thohir, PAN Ungkap Alasan Tak Dukung AniesMenteri BUMN, Erick Thohir (IDN Times/Vadhia Lidyana)

Lebih lanjut, Eddy mengungkap kedekatan PAN dengan Erick Thohir. Potensi majunya Ketua Umum PSSI itu juga sempat diungkap Presiden Joko "Jokowi" Widodo dalam Rakornas PAN di Semarang yang digelar pada Maret 2023.

Dari berbagai nama yang berpotensi maju di Pilpres 2024, kata Eddy, Erick Thohir dinilai sosok yang hadir pertama kali di pikiran PAN.

"Pak Zulfikli Hasan sempat menyampaikan kepada publik bahwa Pak Jokowi, waktu presiden hadir, jika republik ini dipimpin oleh Pak Ganjar dan Pak Erick Thohir insyaallah Indonesia jaya dan aman. Itu pernyataan beliau," tutur dia.

"Jadi saat ini kita terbuka untuk semua putra bangsa yang terbaik yang ingin maju. Tetapi karena memang kita memiliki kedekatan dengan Pak Erick, tentu Pak Erick itu yang pertama kali ada di dalam pikiran kita," lanjut Eddy.

Baca Juga: Prabowo dan Erick Thohir Dinilai Miliki Chemistry Berduet di Pilpres

3. Erick Thohir masuk menu wajib yang dibahas setiap PAN bertemu parpol lain

Pilih Erick Thohir, PAN Ungkap Alasan Tak Dukung Anies(IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Eddy mengklaim Erick Thohir selalu menjadi menu wajib untuk dibahas dalam setiap pertemuan dengan partai politik lain. Dia mencontohkan saat PAN bertemu PDIP dan Partai Gerindra, selalu menyodorkan Erick sebagai calon wakil presiden (cawapres) untuk mendampingi Ganjar Pranowo maupun Prabowo Subianto.

"Untuk urusan Pak Erick Thohir, itu masuk dalam menu wajib pertemuan. Nah itu juga yang kami sampaikan (ke Partai Gerindra)," kata dia.

Eddy menjelaskan, PAN memang memiliki kedekatan khusus dengan Erick Thohir. Bahkan, Ketua Umum PSSI itu kerap hadir dalam kegiatan dan acara besar bersama PAN.

Dia juga menyoroti gaya berbusana Erick Thohir yang belakangan sering mengenakan kemeja bernuansa biru. Menurutnya, hal itu senada dengan warna khas dari PAN.

"Bahkan akhir-akhir ini kok kelihatan sering menggunakan kemeja bernuansa biru, pakaian bernuansa biru. Jadi kedekatan kita dengan Pak Erick Thohir itu sudah sangat kental," ucap dia.

 

Baca berita terbaru terkait Pemilu 2024, Pilpres 2024, Pilkada 2024, Pileg 2024 di Gen Z Memilih IDN Times. Jangan lupa sampaikan pertanyaanmu di kanal Tanya Jawab, ada hadiah uang tunai tiap bulan untuk 10 pemenang.

https://www.youtube.com/embed/TPwR1pM70yU

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya