Italia Disebut Jadi Tuan Rumah Pertarungan Elon Musk Lawan Zuckerberg

Zuckerberg mengaku siap meladeni Elon Musk

Jakarta, IDN Times - Elon Musk kembali berbicara tentang rencana pertarungan antara dirinya melawan Mark Zuckerberg. Lewat media sosial X, Musk menyebut Italia akan menjadi tuan rumah duel antara keduanya. Selain itu, arena pertarungan juga akan didekorasi dengan tema Romawi kuno.

Seperti banyak dilaporkan sebelumnya, Musk yang berusia 52 tahun mengirimkan tantangan kepada Zuckerberg yang berumur 39 tahun pada Juni lalu. Entah apa tujuan bos X tersebut, tetapi ia mengatakan semua keuntungan yang akan didapat dari pertandingan tersebut akan disumbangkan ke rumah sakit anak.

1. Elon Musk mengaku sudah mendapat persetujuan pemerintah Italia

Pada Jumat malam (11/8/2023), Musk mengaku telah berbicara dengan pemerintah Italia dan mendapat persetujuan untuk menjadikan negara itu sebagai tuan rumah duel antara dirinya dan bos Meta.

"Penyiaran langsung akan lewat platform ini [X] dan Meta. Semuanya yang ada dalam frame kamera akan [bertema] Romawi kuno, jadi tidak ada yang modern sama sekali," tulisnya. "Saya sudah berbicara dengan Perdana Menteri Italia dan Menteri Kebudayaan. Mereka sepakat soal sebuah lokasi yang luar biasa."

Baca Juga: Komunitas LGBTQ+ Ethiopia Hadapi Kekerasan dan Ancaman di TikTok

2. Pemerintah Italia mengonfirmasi pernyataan Elon Musk

Italia Disebut Jadi Tuan Rumah Pertarungan Elon Musk Lawan ZuckerbergIlustrasi kota Roma, Italia. (unsplash.com/Mathew Schwartz)

Lewat pernyataan resmi yang dikutip BBC, Menteri Kebudayaan Italia Gennaro Sangiuliano membenarkan bahwa negaranya siap menjadi tuan rumah pertarungan kandang antara dua orang terkaya di dunia tersebut.

Menurutnya, itu adalah "acara amal menakjubkan" yang sejalan dengan sejarah Italia sekaligus sebagai upaya untuk menjaga warisan budaya. "Saya melakukan perbincangan yang lama dan bersahabat dengan Elon Musk. Kami membicarakan tentang ketertarikan kami terhadap sejarah Romawi kuno," ujarnya.

"Kami sedang berpikir bagaimana menyelenggarakan acara amal menakjubkan dan usaha membangkitkan sejarah ini, dengan menghormati dan melindungi lokasi sepenuhnya," lanjutnya. Oleh karena itu, Roma yang terkenal dengan Colosseum sebagai tempat pertarungan Gladiator masa lampau tidak akan dimasukkan ke dalam pilihan.

Pemerintah Italia pun menyambut gembira wacana untuk mendonasikan keuntungan, yang menurutnya akan bernilai "jutaan Euro", kepada dua rumah sakit anak di negaranya. Belum diketahui pasti rumah sakit mana yang dimaksud.

3. Mark Zuckerberg siap menerima tantangan Elon Musk

Sebagai pihak yang ditantang, Zuckerberg mengaku siap meladeni Elon Musk sejak bulan Juni. Tetapi, hingga saat ini belum ada waktu dan tempat spesifik. Zuckerberg sendiri kerap mengunggah foto dirinya sedang berlatih Mixed Martial Arts (MMA). Salah satunya adalah bersama Israel Adesanya yang merupakan juara dunia Ultimate Fighting Championship (UFC).

"Saya mencintai olahraga ini dan sudah siap bertarung sejak hari ketika Elon menantang saya," tulisnya di Thread, media sosial milik Meta. "Jika dia setuju tanggal pastinya, kalian akan mendengar dari saya. Sampai saat itu tiba, tolong anggap apapun yang dia katakan itu belum disepakati."

Lebih lanjut, Mark Zuckerberg mengaku ingin menggandeng organisasi yang relevan dengan olahraga tersebut. "Tak banyak berharap kepada Elon, tapi saya akan membagikan detailnya saat pertandingan saya berikutnya ketika sudah siap. Saat berkompetisi, saya mau melakukannya dengan memberikan sorotan kepada atlet-atlet elit di atas pertandingan itu sendiri. Kita melakukannya lewat kerja sama dengan organisasi profesional seperti UFC atau ONE untuk membuatnya berhasil," kata Zuckerberg.

Baca Juga: Jerman Rencanakan Pengiriman Rudal Taurus ke Ukraina

Rosa Folia Photo Verified Writer Rosa Folia

typing...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya