RER Ajak Milenial Aware Terhadap Isu Alam Lewat Film Frontier Sumatra

Keren dan insightful banget

IDN Media kembali menggelar Indonesia Millennial and Gen Z Summit 2022 (IMGS 2022) pada 29-30 September 2022 di The Tribrata, Jakarta Selatan. Lebih dari 100 pembicara inspiratif dan berkompeten hadir di panggung Visionary Leaders by IDN Times, Future is Female by Popbela, serta Talent Trifecta by ICE.

Salah satu sesi yang mencuri perhatian audiens di hari pertama adalah “Movie Screening: Frontier Sumatra” di stage Visionary Leaders by IDN Times. Sebenarnya apa sih yang bikin acara pemutaran film dokumenter ini terasa spesial?

Lalu, kenapa para future leaders begitu antusias untuk mengikuti sesi ini? IDN Times telah merangkum beberapa alasannya. Kalau penasaran, wajib baca artikel ini sampai habis ya!

1. Dokumenter upaya penyelamatan ekosistem di Sumatra

RER Ajak Milenial Aware Terhadap Isu Alam Lewat Film Frontier SumatraSesi Movie Screening: Frontier Sumatra dalam IMGS 2022 (Dok. IDN Media)

Momen IMGS begitu spesial di tahun ini karena bersamaan dengan momen pemutaran film bertajuk “Frontier Sumatra”. Film dokumenter tersebut menyuguhkan perjuangan Restorasi Ekosistem Riau (RER) dalam merestorasi hutan beserta ekosistem, flora, dan fauna di wilayah operasional mereka di Semenajung Kampar, Riau.

Semenanjung Kampar dan Pulau Padang adalah rumah bagi lebih dari 830 spesies flora dan fauna. Melalui dokumenter ini kita bisa melihat beberapa spesies yang sangat terancam punah seperti Trenggiling dan Harimau Sumatra.

Hewan-hewan ini berperan penting dalam menjaga keseimbangan ekologis. Oleh karena itu, RER bersama produsen pulp dan kertas berkelanjutan, APRIL Group, saat ini tengah berjuang merestorasi lahan seluas dua kali negara Singapura itu.

Bukan perjuangan yang mudah, namun harus dilakukan agar kita dapat mewariskan hal-hal baik bagi generasi yang akan datang.

Baca Juga: Kontribusi Positif pada Dunia, Cerita RER Bantu Selamatkan Ekosistem

2. Hadirkan dua speaker wanita yang aware terhadap isu alam dan lingkungan

RER Ajak Milenial Aware Terhadap Isu Alam Lewat Film Frontier SumatraTiurma Rosinta Siagian dan Medina Kamil dalam sesi Movie Screening: Frontier Sumatra di IMGS 2022 (Dok. IDN Media)

Tak hanya menyuguhkan screening film, sesi ini turut menghadirkan dua speaker wanita yang aware terhadap isu alam dan lingkungan. Ada Corporate Communications Restorasi Ekosistem Riau (RER), Tiurma Rosinta Siagian, yang menjelaskan mengenai kegiatan restorasi tersebut, seperti patroli rutin, pencegahan perburuan liar, hingga pencegahan kebakaran.

“Teman-teman bisa bayangin, RER memiliki lebih dari 150 ribu hektar hutan, dimana terdapat beberapa bagian yang rusak dan perlu di restorasi. Hewan yang dulu ada perlu dikembalikan lagi. Hal ini tentunya gak mudah dan gak murah. Tapi kami bersyukur ada APRIL Group yang mendukung penuh program restorasi ini,” kata Tiurma.

Dan yang gak kalah spesial, hadir pula Medina Kamil yang merupakan seorang nature explorer. Kamu pasti udah gak asing lagi dong sama nature explorer yang satu ini? Kira-kira seperti apa reaksi dan tanggapan Medina usai menonton dokumenter tersebut?

3. Medina Kamil merinding saat nonton Frontier Sumatra

RER Ajak Milenial Aware Terhadap Isu Alam Lewat Film Frontier SumatraMedina Kamil dalam sesi Movie Screening: Frontier Sumatra di IMGS 2022 (Dok. IDN Media)

Selama menonton dokumenter Frontier Sumatra, Medina Kamil mengaku cukup merinding. Ia membayangkan bagaimana jika lahan gambut yang mengandung karbon dioksida berbahaya terbakar.

“Ini ibaratnya bisa kayak bom atom ya. Tiba-tiba bisa terbakar dan musnah. Apalagi dalam lahan gambut ini mengandung karbon yang berbahaya. Dan buat aku, menjaga ekosistem seperti ini sangat sulit ya. Mulai dari mengakses lokasi hingga memantaunya,” aku Medina.

Medina mengatakan sangat salut dengan perjuangan teman-teman RER dalam menjaga ekosistem di jantung Sumatra ini. Selain itu, melalui dokumenter ini,  ia juga bisa mendapat ilmu baru tentang ekosistem lahan gambut yang belum pernah diketahui sebelumnya.

4. What's next for RER and APRIL Group?

RER Ajak Milenial Aware Terhadap Isu Alam Lewat Film Frontier SumatraTiurma Rosinta Siagian dalam sesi Movie Screening: Frontier Sumatra di IMGS 2022 (Dok. IDN Media)

Tiur menjelaskan beberapa kegiatan restorasi hutan yang sudah dijalani RER selama sembilan tahun ini, seperti patroli rutin, pencegahan perburuan liar, hingga pencegahan kebakaran. Namun, ia menegaskan bahwa sebenarnya tak ada angka yang konkret dalam pemulihan hutan.

“Tidak ada kata selesai, semua dilakukan berdasarkan kondisi yang saat ini kita hadapi di sana dan seberapa banyak kita sebagai manusia bisa membantu proses pemulihan tersebut. Bagi RER dan APRIL Group, sembilan tahun ini masih langkah awal. Kami akan terus berkomitmen untuk program baik ini demi menjaga dan memulihkan hutan,” tuturnya.

Lebih lanjut, Tiur juga menegaskan bahwa restorasi ini akan tetap dilakukan di tahun-tahun mendatang sebagai upaya untuk mendukung agenda pemerintah dalam menghijaukan kembali hutan-hutan yang ada di Indonesia. Keren dan insightful banget!

Setelah menonton “Frontier Sumatra” dan berdiskusi tentang film tersebut, IDN Times dan para future leaders yang hadir IMGS 2022 jadi punya banyak ilmu dan termotivasi juga nih untuk ikut menjaga ekosistem alam seperti RER dan APRIL Group! 

IDN Times berharap semoga dengan adanya pemutaran film ini semakin banyak milenial dan Gen Z yang aware untuk menjaga ekosistem di hutan! (WEB)

Baca Juga: RER Restorasi 150 Ribu Hektare Hutan di Perbatasan Sumatra

Topik:

  • Asri Muspita Sari

Berita Terkini Lainnya