11 Hewan Ini Bereproduksi secara Aseksual, Ada Hiu hingga Komodo

Betina tidak memerlukan jantan untuk berkembang biak

Menurut Biology Dictionary, reproduksi aseksual terjadi ketika suatu organisme berkembang biak tanpa melakukan pertemukan gamet dengan organisme lain melalui hubungan seks. Bisa dibilang, perkembangbiakan aseksual cuma memerlukan satu organisme induk saja untuk menghasilkan keturunan identik secara genetik.

Fakta inilah yang membuat, satu organisme tak perlu kerepotan mencari pasangan demi menghasilkan keturunan. Walau sebagian besar reproduksi aseksual ini terjadi pada tumbuhan dan organisme bersel tunggal, beberapa hewan juga melakukan hal ini. Apa saja? Yuk, cek ragamnya berikut ini.

Baca Juga: Cara Mengawinkan Anjing agar Bereproduksi dengan Baik

1. Hiu 

11 Hewan Ini Bereproduksi secara Aseksual, Ada Hiu hingga Komodoilustrasi ikan hiu kepala martil (pixabay.com/baechi)

Hiu melakukan reproduksi aseksual partenogenesis, yakni embrio tumbuh dari telur yang tidak dibuahi. Penelitian tahun 2001 membuktikan adanya partenogenesis pada hiu martil di penangkaran. Awalnya, hiu betina ini ditangkap di alam liar dan tidak pernah bertemu dengan jantan selama tiga tahun. Meski begitu, hewan laut ini tetap bisa melahirkan betina yang tumbuh normal.

 2. Bintang laut  

11 Hewan Ini Bereproduksi secara Aseksual, Ada Hiu hingga Komodoilustrasi bintang laut (unsplash.com/geoff trodd)

Hewan yang satu ini mampu bereproduksi secara aseksual atau seksual. Untuk reproduksi aseksual, bintang laut berkembang biak dengan pembelahan dan menghasilkan dua organisme lengkap. Di dalam beberapa kasus yang tertulis pada laman Treehugger, bintang laut secara sengaja mematahkan salah satu lengannya yang dapat tumbuh menjadi bintang laut yang tumbuh secara utuh. Sedangkan lengan yang patah ini akan kembali seperti semula. Unik banget, ya!

3. Ular piton 

11 Hewan Ini Bereproduksi secara Aseksual, Ada Hiu hingga Komodoilustrasi ular piton (unsplash.com/David Clode)

Dalam Biological Journal of the Linnean Society tahun 2014, telah diketahui bahwa seekor ular piton betina dengan panjang sekitar 6 meter dengan usia 11 tahun hidup dengan ular betina lain telah menghasilkan 61 telur. Padahal, kedua ular betina tersebut tak pernah berhubungan dengan ular jantan selama dua tahun.

4. Ikan molly Amazon 

11 Hewan Ini Bereproduksi secara Aseksual, Ada Hiu hingga Komodoilustrasi ikan molly Amazon (zooportraits.com)

Studi ilmiah tahun 2018 menjelaskan bahwa genom Molly Amazon tak hanya memiliki imun yang bagus untuk bertahan hidup, namun juga mampu berkembang biak meski hanya ada spesies betina, saja. Spesialnya, meski bereproduksi aseksual, keragaman genetis ikan molly terbilang tinggi meski hasil perkembangbiakan dalam penelitian tersebut betina seluruhnya.

5. Kadal whiptail New Mexico 

11 Hewan Ini Bereproduksi secara Aseksual, Ada Hiu hingga Komodoilustrasi kadal whiptail New Mexico (education.nationalgeographic.org)

Sama seperti ikan molly, kadal whiptail New Mexico bisa bereproduksi aseksual dan mempunyai perubahan DNA yang sangat baik setiap berkembang biak. Peneliti dari Stowers Institute for Medical Research di Kansas City, membuktikan jika reptil aseksual mengembangkan embrio dari telur tanpa pembuahan adalah hal normal. Kemungkinan ini bisa terjadi karena sel betina mempunyai jumlah kromosom dua kali lipat yang menandakan jumlah kromosomnya sama dengan variasi genetik pada kadal yang bereproduksi seksual.

 

Baca Juga: 5 Jenis Reproduksi Aseksual di Alam, Unik dan Menakjubkan

6. Udang karang marmer 

11 Hewan Ini Bereproduksi secara Aseksual, Ada Hiu hingga Komodoilustrasi udang karang marmer (aquariumbreeder.com)

Di tahun 2018, para peneliti menelusuri DNA udang karang marmer. Hasilnya, spesies ini berasal dari klon yang diturunkan hanya dari satu organisme dengan cara partenogenesis. Alhasil, spesies ini tidak terlalu banyak memiliki keragaman genetik.

7. Tawon 

11 Hewan Ini Bereproduksi secara Aseksual, Ada Hiu hingga Komodoilustrasi sarang tawon (pixabay.com/Camera-man)

Tawon bisa bereproduksi seksual dan aseksual. Tawon betina dihasilkan dari telur yang dibuahi, sedangkan tawon jantan dari telur yang tidak dibuahi. Meski begitu, ada beberapa betina yang dihasilkan dari telur tanpa pembuahan karena dibuahi oleh DNA induk betinanya sendiri. Penelitian yang diterbitkan Current Biology Journal tahun 2011, menampilkan eksperimen bahwa perkembangbiakan seksual atau aseksual ditentukan hanya dari satu gen.

8. Semut 

11 Hewan Ini Bereproduksi secara Aseksual, Ada Hiu hingga Komodoilustrasi semut (unsplash.com/MD_JERRY)

Meski sejak lama, hewan ini dikenal bereproduksi secara aseksual. Nyatanya, jurnal yang diterbitkan dalam Proceedings of the National Academy of Sciences tahun 2011 menjelaskan bahwa semut bisa reproduksi aseksual dan seksual. 35 dari 39 populasi semut yang diteliti melakukan perkembangbiakan aseksual. Sedangkan empat sisanya diketahui mempunyai campuran gen yang melakukan reproduksi seksual.  

 9. Kutu daun  

11 Hewan Ini Bereproduksi secara Aseksual, Ada Hiu hingga Komodoilustrasi kutu daun (freepix.com/wirestock)

Kutu daun bisa melakukan reproduksi seksual dan aseksual. Namun, kebiasaan melakukan reproduksi aseksual terjadi hanya dalam waktu tertentu dalam satu tahu. Sering kali, reproduksi ini terjadi selama musim gugur di wilayah beriklim sedang. Ini ‘terpaksa’ dilakukan untuk menjaga keragaman alami di dalam kumpulan populasinya, menurut artikel ilmiah dalam Current Biology Journal.

10. Hydras 

11 Hewan Ini Bereproduksi secara Aseksual, Ada Hiu hingga Komodoilustrasi binatang air hydras (biographic.com)

Berada di iklim sedang dan tropis, hydras dikenal sebagai hewan aseksual. Jadi, hydras mengembangkan tunas dalam tubuhnya jika ingin berkembang biak. Nah, tunas itu akan memanjang, mengembangkan tentakel, dan akhirnya akan lepas menjadi individu baru. Para zoologi menyebutkan bahwa hydras sudah melakukan hal ini sejak 200 tahun yang lalu. Bisa dibilang, hewan air ini telah ada sejak masa dinosaurus, loh.

Baca Juga: 6 Tanda Aseksual, Merasa Hubungan Seks Gak Penting

11. Komodo 

11 Hewan Ini Bereproduksi secara Aseksual, Ada Hiu hingga Komodoilustrasi komodo (pixabay.com/janwinkler)

Walau komodo jantan sering berkelahi dengan jantang lain saat musim kawin, nyatanya komodo betina bisa berkembang biak secara seksual. Pada tahun 2006, Kebun Binatang Chester Inggris dikejutkan dengan kehadiran 11 telur komodo di dekat komodo betina.

Padahal, betina ini belum pernah berhubungan dengan pejantan seumur hidupnya. Sebenarnya, reproduksi seksual dan aseksual yang dilakukan oleh komodo sangat bergantung dari ada atau tidaknya pasangan. Jika di dekatnya tak ada sang pejantan, komodo betina akan bereproduksi secara seksual.

Perkembangbiakan aseksual memang dapat meningkatkan populasi lebih cepat, tapi keanekaragaman hewan tersebut menjadi sulit ditemui. Meski saat ini pertukaran informasi genetik bisa terjadi dengan menyebarkan potongan kecil DNA, namun metode ini hanya menghasilkan sedikit genotipe yang unik dibandingkan reproduksi seksual. Hanya beberapa jenis hewan saja yang tetap menghasilkan keanekaragaman genetik meski melakukan perkembangbiakan aseksual.

Baca Juga: 8 Hewan Ini Suka Berpura-pura Menjadi Hewan Lain, Bisa Mirip Banget!

IamLathiva Photo Verified Writer IamLathiva

Love To See, Love To Read, and Love To Share.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya