7 Psikopat Perempuan Paling Terkenal di Dunia, Gak Kenal Ampun!

Ada yang meminum darah korbannya, lho

Psikopat sering kali diasosiasikan dengan laki-laki. Bukan tanpa alasan kok. Sebab mayoritas psikopat terkenal di dunia memang datang dari kaum adam. Lihat saja deretan nama seperti Ted Bundy, Jeffrey Dahmer, Vlad the Impaler, hingga Norman Bates. Semuanya adalah laki-laki. 

Akan tetapi, hal ini tidak menutup kemungkinan bahwa perempuan pun bisa menjadi berdarah dingin seperti nama-nama di atas. Faktanya, tidak sedikit, lho, perempuan yang diam-diam ternyata psikopat. Mereka juga tak kalah brutal dengan laki-laki. 

Ingin tahu siapa saja psikopat perempuan ternama sepanjang sejarah? Simak berikut ini! Waspada dengan orang-orang di sekitarmu, ya!

1. Isabella Guzman

7 Psikopat Perempuan Paling Terkenal di Dunia, Gak Kenal Ampun!cbsnews.com

Di tahun 2020 ini, sempat ada kabar yang menggemparkan dunia. Seorang perempuan asal Colorado, Amerika Serikat  disidang setelah menikam ibunya 79 kali di wajah dan lehernya. Tak hanya itu, ia tampak tersenyum di persidangan tersebut. Ialah Isabella Guzman. 

Menurut pengakuan ayah tirinya, perempuan berusia 18 tahun tersebut sudah sering bertengkar dengan sang ibu. Sebelum pembunuhan terjadi, Guzman sempat meludahi wajah ibunya dan mengancam dengan kata-kata "kamu akan membayar" melalui email.

Beberapa hari setelahnya, Guzman tampak menyerang ibunya saat berada di kamar mandi. Dari balik pintu kamar mandi yang tertutup, ayah tirinya melihat darah mengalir dari dalam. Setelahnya, sang ibu meninggal tergeletak di lantai dengan luka sobek dan tusukan yang banyak. 

Setelah membunuh, Guzman pergi dari rumah dalam keadaan berlumuran darah ibunya. Ia pergi ke toko terdekat dan menumpang mandi dengan alasan ia baru saja diperkosa. Namun ia akhirnya tertangkap oleh polisi. 

Menurut dokter, Isabella Guzman mengidap skizofrenia paranoid. Kondisi itu membuatnya sering berhalusinasi dan berbicara sendiri. Ia kini dirawat dengan jangka waktu yang tak ditentukan hingga tidak lagi menjadi ancaman. 

2. Elizabeth Bathory

7 Psikopat Perempuan Paling Terkenal di Dunia, Gak Kenal Ampun!arhivach.net

Lahir di tahun 1560, Elizabeth Bathory merupakan bangsawan di Kerajaan Hungaria. Bukan kekayaan atau jabatan yang membuatnya terkenal, melainkan sifatnya yang kejam dan sadis. 

Sekitar tahun 1585 hingga 1610, Bathory diduga telah membunuh 600 perempuan muda yang tak bersalah. Inilah kenapa ia dinobatkan sebagai pembunuh perempuan paling produktif sepanjang sejarah. 

Metode eksekusinya pun sangat keji. Dilansir All That's Interesting, Bathory akan menyiksa korbannya yang telanjang, memaksa mereka memakan dagingnya sendiri, menusuk dengan jarum, membakar wajah, hingga organ intimnya. Penyiksaan ini berlangsung selama berminggu-minggu sehingga banyak korban yang mati kelaparan dan kesakitan. 

Menurut cerita yang beredar, Bathory akan mengambil darah korbannya untuk mandi dan minum. Tujuannya adalah untuk mempertahankan kecantikan dan agar awet muda. Lebih parahnya lagi, Elizabeth Bathory tidak pernah benar-benar dihukum. Ia hanya dipaksa tinggal di rumah kecil yang terpencil dengan beberapa penjaga hingga ia meninggal di tahun 1614.

3. Aileen Wuornos

7 Psikopat Perempuan Paling Terkenal di Dunia, Gak Kenal Ampun!unherd.com

Aileen Wuornos merupakan pembunuh berdarah dingin terkenal di Amerika Serikat. Kisah hidupnya sangatlah rumit. Semasa kecil, Wuornos tumbuh di lingkungan yang tidak bersahabat. Sang ibu membuangnya sementara ayahnya mendekam di penjara. Wuornos pun tinggal bersama kakek dan nenek. 

Menurut pengakuan, sang kakek sering memperkosa dirinya. Itulah kenapa di usia 15 tahun, ia pergi dari rumah dan menjadi seorang pelacur. Setelahnya, ia melakukan berbagai macam tindak kriminal. Mencuri, merampok, mengancam orang, hingga berbuat kekerasan. 

Pada tahun 1989 hingga 1990, polisi menemukan bahwa Wuornos telah membunuh enam orang laki-laki. Semua korban ditemukan dengan banyak tembakan di tubuhnya. Beberapa di antara mereka pun telanjang dan dibuang di hutan. 

Saat diperiksa, Wuornos membuat pengakuan yang berbeda-beda mengenai korbannya. Terkadang ia mengaku, terkadang ia menampik pembunuhan yang dilakukannya. Di lain waktu, Wuornos mengatakan ia membunuh karena ingin merampok. Namun ia juga sempat mengatakan bahwa para korban mencoba untuk memperkosanya. 

Terlepas dari itu, Wuornos terbukti bersalah dan melakukan pembunuhan yang disengaja. Pada tahun 2002, ia dieksekusi mati dengan injeksi. Kisahnya diangkat menjadi film berjudul "Monster".

Baca Juga: 7 Peristiwa Sejarah Ini Nyaris Memusnahkan Manusia, Seperti Kiamat!

4. Jane Toppan

7 Psikopat Perempuan Paling Terkenal di Dunia, Gak Kenal Ampun!crimemuseum.org

Jane Toppan atau yang dulunya bernama Honora Kelley merupakan seorang perawat yang ditangkap di tahun 1901. Dilansir Insider, ini karena ia terbukti membunuh 31 orang yang merupakan pasiennya sendiri. 

Toppan dikenal sebagai orang yang ceria dan ramah. Namun di balik topeng tersebut, ia memiliki obsesi untuk melakukan eksperimen obat kepada pasien. Obat-obatan yang digunakan merupakan obat dengan efek kuat, seperti morfin, atropine, dan lain sebagainya. 

Ia sering mencampurkan berbagai obat dan bahan kimia dan memberikannya kepada pasien secara acak. Hingga akhirnya, kebiasaan ini berubah. Ia mulai meracuni orang-orang secara spesifik. Salah satunya adalah saudara perempuannya, Elizabeth Brigham. 

"Aku memegangnya di lenganku dan menyaksikannya mengembuskan napas terakhir dengan bahagia," begitu pengakuan Toppan dilansir Insider

Ia mengaku membunuh karena patah hati saat melihat laki-laki yang dicintainya pergi bersama perempuan lain. Walaupun sudah membunuh 31 orang, Toppan dinyatakan tak bersalah karena ia memiliki gangguan mental. Ia pun dirawat di rumah sakit hingga meninggal. 

5. Amelia Dyer

7 Psikopat Perempuan Paling Terkenal di Dunia, Gak Kenal Ampun!thevintagenews.com

Amelia Dyer dijuluki sebagai salah satu pembunuh paling produktif sepanjang sejarah Inggris. Ia menjalani sebuah praktik yang dinamakan "baby farmer". Ia bersedia mengadopsi anak-anak yang tidak diinginkan oleh orangtuanya dan mendapatkan uang sebagai balasan.

Akan tetapi, bukannya merawat anak-anak itu dengan baik, Dyer justru menyiksa mereka. Awalnya ia hanya membiarkan mereka kelaparan hingga mati. Lama kelamaan, Dyer memberi anak-anak asuhnya sirup opium agar kematian datang lebih cepat dan mereka tidak berisik. 

Ia sempat ditangkap selama enam bulan karena membiarkan anak-anak kelaparan. Namun setelah itu, Dyer melanjutkan operasinya kembali. Perempuan tersebut semakin brutal. Ia membunuh dengan cara mencekik anak-anak menggunakan lakban putih. Menurutnya, itu adalah ciri khas dari metodenya. 

Dyer hanya terbukti melakukan satu pembunuhan saja. Sebab tubuh korban lain tidak ditemukan. Padahal sebenarnya, data dari Crime Museum menunjukkan bahwa perempuan itu setidaknya pernah membunuh 200 hingga 400 anak. 

6. Leonarda Cianciulli

7 Psikopat Perempuan Paling Terkenal di Dunia, Gak Kenal Ampun!prolifickillers.com

Hidup di Italia pada tahun 1930-an, Leonarda Cianciulli merupakan salah satu psikopat dengan cara membunuh yang keji. Awalnya ia adalah perempuan biasa. Dilansir BBC, semuanya berubah setelah Cianciulli diperingatkan oleh peramal bahwa anaknya sedang dalam bahaya dan ia harus melakukan pengorbanan manusia. 

Cianciulli bergerak cepat. Ia membujuk tiga perempuan untuk datang ke tokonya dan memberi mereka obat agar tak sadarkan diri. Setelah itu, Cianciulli membunuh korban dengan kapak. Untuk menghilangkan bukti, ia merebus tubuh korbannya di dalam soda api.

Aksinya tak cukup sampai di situ. Leonarda Cianciulli ternyata mengubah salah satu jasad korbannya menjadi sabun. Ia membagikannya kepada para tetangga. Setelah persidangan, ia didiagnosis menderita gangguan bipolar. 

7. Dagmar Overbye

7 Psikopat Perempuan Paling Terkenal di Dunia, Gak Kenal Ampun!anomalien.com

Dagmar Overbye merupakan perempuan asal Denmark. Ia menghasilkan uang dengan cara membantu perempuan lain mencarikan orangtua baru untuk anaknya saat mereka tidak mampu mengasuh. 

Namun bukannya bertanggung jawab, Overbye justru membunuh anak yang diserahkan padanya satu per satu. Biasanya ia mencekik anak-anak tersebut hingga mati. Entah apa motif dari pembunuhan-pembunuhan yang ia lakukan.

Suatu hari, ada seorang ibu yang kembali menemui Overbye tak lama setelah ia menyerahkan anaknya. Ia ingin mengambil sang buah hati karena berubah pikiran. Namun Overbye mengatakan bahwa ia tak tahu di mana anak itu berada. 

Mencurigakan, polisi pun bertindak dan menggeledah rumah Overbye. Mereka kemudian menemukan tulang anak kecil di tungku perempuan tersebut. Setelah diperiksa, ia pun mengaku telah membunuh 16 anak dan akhirnya dihukum mati. 

Tujuh nama di atas hanyalah sebagian kecil dari psikopat perempuan yang ada di dunia. Ini membuktikan bahwa semua orang bisa menjadi kejam, terlepas dari gender, identitas, dan seluruh atribut yang melekat pada dirinya. 

Baca Juga: 7 Hewan Mengerikan yang Hidup di Palung Mariana, Area Terdalam Bumi

Topik:

  • Izza Namira
  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya