TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Petualangan Baru, 5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Rudiger Musim Depan

Antonio Rudiger tidak betah di Chelsea?

potret antonio Rudiger (twitter.com/ToniRuediger)

Kehadiran Thomas Tuchel sebagai pelatih anyar Chelsea pertengahan musim lalu menjadi berkah bagi Antonio Rudiger. Ia dipercaya jadi bagian dari tim utama setelah tersingkirkan pada era Frank Lampard. Kepercayaan itu pun dibayarnya dengan performa luar biasa. Chelsea menjadi juara Liga Champions 2020/2021.

Bek asal Jerman itu tampil konsisten musim ini. Chelsea jadi klub dengan pertahanan terbaik di Premier League 2021/2022. Mereka baru kebobolan empat gol. Namun, The Blues terancam kehilangan sang pemain.

Kontrak Rudiger akan berakhir pada 2022. Ia berhasrat untuk hengkang demi merasakan petualangan baru. Jika benar terwujud, lima klub ini bisa menjadi destinasi yang tepat bagi karier Antonio Rudiger selanjutnya.

1. Bayern Munchen

selebrasi gol para pemain Bayern Munchen (uefa.com)

Musim panas lalu, Bayern Munchen kehilangan beknya, David Alaba, secara gratis ke Real Madrid. Mereka juga terancam kehilangan bek andalan lainnya, Niklas Sule. Kontrak sang pemain akan berakhir pada 2022 mendatang dan belum ada kesepakatan tercapai perihal kontrak baru.

Sebagai gantinya, Die  Bavarian dikabarkan akan memburu Antonio Rudiger musim panas nanti. Tidak hanya bisa didapatkan secara gratis, bek asal Jerman ini pun sudah berpengalaman di Bundesliga. Ia merupakan lulusan akademi Borussia Dortmund dan pernah berseragam Stuttgart selama 3 musim.

Baca Juga: 5 Bek yang Bisa Menggantikan Peran Antonio Rudiger di Chelsea

2. Real Madrid

selebrasi gol pemain Real Madrid (uefa.com)

Musim ini, Real Madrid kehilangan dua bek andalannya, Sergio Ramos dan Raphael Varane. Kehadiran David Alaba sebagai gantinya belum mampu menambal lubang di lini pertahanan El Real. Buktinya, Los Blancos sudah kebobolan 13 gol dari 12 pertandingan LaLiga musim ini.

Sebagai solusinya, Real Madrid kabarnya menginginkan jasa Antonio Rudiger. Jika ia menginginkan petualangan baru, Real Madrid bisa jadi pilihan yang tepat bagi kariernya karena belum pernah tampil di LaLiga. Sebelumnya, ia sudah merasakan tiga liga top Eropa seperti Bundesliga, Serie A, dan Premier League.

3. Paris Saint Germain

selebrasi kemenangan skuad PSG (psg.fr)

Meski skuad Paris Saint-Germain sudah diisi deretan bintang di berbagai posisi, mereka dikabarkan tertarik untuk memboyong Antonio Rudiger musim depan. Namun, ketertarikan ini sangat wajar mengingat ada kemungkinan Sergio Ramos akan dilepas klub. Eks kapten Real Madrid itu belum bermain satu menit pun musim ini akibat cedera yang ia derita.

Ini cukup ironis karena Ramos mendapatkan bayaran yang tinggi di PSG. Untuk mengatasinya, Rudiger bisa menjadi opsi PSG.  Rudiger juga bisa merasakan atmosfer kompetisi yang baru.

4. Inter Milan

selebrasi gol Joaquin Correa (twitter.com/Inter_en)

Musim panas lalu, Inter Milan harus melepas Romelu Lukaku dan Achraf Hakimi karena krisis finansial. Masalah ini tampaknya belum sepenuhnya tuntas dan masih ada kemungkinan Inter Milan harus melepas bintangnya musim depan. Saat ini, dua bek andalannya, Stefan de Vriij dan Alessandro Bastoni, dikaitkan dengan banyak tim. 

Di sisi lain, strategi transfer Inter Milan masih berfokus kepada pemain top gratisan dan pemain muda potensial. Kondisi ini membuat Antonio Rudiger menjadi target yang sesuai dengan kondisi Inter Milan. Namun, kans mereka untuk dapatkan bek asal Jerman itu terbilang tipis mengingat harus bersaing dengan klub yang lebih mapan.

Baca Juga: Perkuat Lini Belakang, Chelsea Goda Bek Real Madrid

Verified Writer

Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya