3 Pemain yang Memutuskan untuk Pensiun pada Akhir Musim MLS 2023

Termasuk Giorgio Chiellini

Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat menjadi salah satu liga sepak bola yang mengakhiri musim pada akhir tahun. Perbedaan kalender yang melibatkan kompetisi pada Februari hingga Desember membuat mereka berbeda dengan kebanyakan liga ternama di dunia, khususnya liga-liga besar di Eropa. Hal itulah yang juga membuat MLS cukup unik.

MLS 2023 yang belum lama ini usai cukup seru dengan menahbiskan Columbus Crew sebagai juara. Pada momen yang sama, kesempatan ini menjadi hal yang menyedihkan bagi sejumlah pesepak bola MLS. Pasalnya, ada tiga nama yang memutuskan untuk mengakhiri kariernya.

Ketiga pemain tersebut bermain di MLS selama 2023. Mereka lalu mengakhiri kariernya pada akhir musim karena merasa momen ini adalah waktu yang pas untuk berpisah dengan klub dan aktivitas yang selama ini telah mereka lakukan. Lalu, siapa sajakah ketiga pemain yang dimaksud dan seperti apa kariernya di sepak bola?

Inilah pemain yang memutuskan untuk pensiun pada akhir musim MLS 2023!

1. Michael Bradley pensiun setelah 10 tahun membela Toronto FC

3 Pemain yang Memutuskan untuk Pensiun pada Akhir Musim MLS 2023Michael Bradley (mlssoccer.com)

Setelah 10 tahun membela Toronto FC, Michael Bradley akhirnya pensiun di klub asal Kanada tersebut. Mantan gelandang andalan Timnas Amerika Serikat ini memutuskan untuk pensiun karena usianya yang telah menua. Selama bertahun-tahun, ia selalu diandalkan, baik di level klub maupun level tim nasional. Bradley tampaknya ingin memberikan kesempatan bagi pemain muda Amerika Serikat, khususnya di MLS, untuk lebih berkembang.

Pada masa emasnya, Bradley tampil cukup bersinar dan memiliki rekam jejak yang baik. Pria berusia 36 tahun ini pernah membela beberapa tim Eropa, seperti Chievo Verona, Heerenveen, Borussia Moenchengladbach, Aston Villa, dan AS Roma. Namun, Toronto FC (2014--2024) tetap menjadi klub yang paling lama ia bela.

Baca Juga: 5 Pelatih yang Paling Sering Memainkan Giorgio Chiellini di Level Klub

2. Steven Beitashour menghabiskan seluruh karier profesionalnya di MLS

3 Pemain yang Memutuskan untuk Pensiun pada Akhir Musim MLS 2023Steven Beitashour (mlssoccer.com)

Steven Beitashour adalah seorang bek kanan berkebangsaan Iran yang lahir dan besar di Amerika Serikat. Tak heran jika Beitashour bisa berkarier di MLS. Bahkan, ia tak pernah sekali pun hengkang dari liga yang membesarkan namanya itu.

Beitashour sendiri pensiun pada usia 36 tahun. Ia pernah membela San Jose Earthquakes (2010--2014), Vancouver Whitecaps (2014--2015), Toronto FC (2015--2018), Los Angeles FC (2018--2020), dan Colorado Rapids (2020--2024). Dengan keputusannya gantung sepatu bersama Colorado Rapids, maka Beitashour menutup torehan 289 laga yang pernah ia catatkan di MLS. 

3. Cemerlang di Serie A Italia, Giorgio Chiellini pensiun bersama Los Angeles FC

3 Pemain yang Memutuskan untuk Pensiun pada Akhir Musim MLS 2023Giorgio Chiellini (mlssoccer.com)

Nama Giorgio Chiellini sangat besar di Italia, bahkan Eropa. Mantan bek andalan Timnas Italia ini berjaya ketika 17 tahun (2005--2022) membela Juventus. Selain itu, Chiellini juga tak kalah hebat ketika bermain bersama Livorno (2000---2004) dan Fiorentina (2004--2005) di Serie A Italia.

Namun, kejutan datang ketika Chiellini memutuskan untuk hengkang dari Juventus pada 2022. Pasalnya, Chiellini memilih untuk pindah ke MLS untuk bergabung dengan Los Angeles FC. Padahal, Los Angeles FC notabene merupakan tim baru di kompetisi tersebut.

Dengan keyakinan kuat, Chiellini pun pindah dan berkarier di sana. Hebatnya, Chiellini langsung mempersembahkan gelar juara ketika masa pengabdiannya di Los Angeles FC belum genap setahun. Itu menjadi satu-satunya trofi MLS yang ia miliki sebelum akhirnya pensiun bersama Los Angelse FC pada usia 39 tahun.

Pensiun sebagai pesepak bola profesional bukanlah akhir dari karier seorang pesepak bola. Ketiga pemain ini masih bisa melanjutkan karier sebagai pelatih, direksi klub, atau bahkan menjadi pandit sepak bola. Mungkin saja salah satu dari mereka juga akan memiliki nama yang lebih besar di MLS setelah pensiun.

Baca Juga: 5 Pelatih yang Paling Sering Memainkan Giorgio Chiellini di Juventus

Mufqi Fajrurrahman Photo Verified Writer Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya