4 Pemain Akademi yang Debut di Inter Milan Era Cristian Chivu

- Pio Esposito mencetak 4 gol dari 23 penampilan bersama Inter Milan per 7 Januari 2026
- Leonardo Bovo dan Matteo Spinacce debut bersama Inter Milan pada 3 Desember 2025
- Matteo Lavelli debut saat Inter Milan menang atas Bologna pada 4 Januari 2026
Inter Milan menunjuk Cristian Chivu sebagai pelatih baru untuk menggantikan Simone Inzaghi pada 9 Juni 2025. Salah satu alasan manajemen I Nerazzurri memilih pria asal Rumania berusia 45 tahun itu adalah karena pengalamannya menukangi berbagai tim kelompok umur di akademi mereka pada 2018—2024. Chivu pun memboyong sejumlah pemain muda yang pernah diasuhnya di level junior ke skuad utama. Per 7 Januari 2026, ada empat nama yang sudah mendapat debut.
1. Pio Esposito sudah mencetak 4 gol dari 23 penampilan bersama Inter Milan per 7 Januari 2026
Pio Esposito menjadi produk akademi Inter Milan pertama yang mendapat debut di tim utama pada era Cristian Chivu. Striker setinggi 1,91 meter ini mengukirnya pada 21 Juni 2025 saat mereka menghadapi Urawa Red Diamonds di Piala Dunia Antarklub 2025. Menariknya, Esposito masuk ke lapangan pada awal babak kedua menggantikan sang kakak, Sebastiano Esposito. Pio menciptakan assist untuk gol Valentin Carboni yang membuat Inter menang comeback 2-1.
Setelahnya, Pio rutin membela La Beneamata. Per 7 Januari 206, pemuda yang lahir pada 28 Juni 2005 tersebut sudah mendapat 23 kesempatan dan membayarnya dengan 4 gol dan 5 assist. Performa impresif Pio sampai membuatnya mendapat panggilan dari Timnas Italia senior pada jeda internasional September 2025. Ia langsung menciptakan gol pada penampilan keduanya. Sejauh ini, Pio telah mengoleksi lima caps bersama Azzurri.
2. Leonardo Bovo dan Matteo Spinacce debut bersama Inter Milan pada 3 Desember 2025
Inter Milan membantai Venezia dengan skor 5-1 pada 16 besar Coppa Italia 2025/2026 (3/12/2025). Bermain di kandang, Giuseppe Meazza, Stefan de Vrij dan kolega mencetak gol melalui Andy Diouf (18’), Pio Esposito (20’), Marcus Thuram (34’, 51’), dan Ange-Yoan Bonny (75’). Sementara, Venezia hanya membuat gol hiburan lewat Richie Sagrado (66’). Dengan kondisi yang sudah unggul jauh, Cristian Chivu menggunakan dua pergantian terakhirnya untuk memberikan debut. Pasangan yang mendapat kesempatan istimewa tersebut adalah Matteo Spinacce dan Leonardo Bovo.
Spinacce dan Bovo masuk menggantikan Esposito dan Petar Sucic pada menit 79. Spinacce adalah seorang penyerang, sedangkan Bovo merupakan gelandang bertahan. Sebelumnya, keduanya memang tampil impresif bersama Inter Milan U-23. Namun, Spinacce dan Bovo belum kembali mendapat kesempatan untuk membela tim utama per 7 Januari 2026. Spinacce sedikit lebih baik karena pernah duduk di bangku cadangan saat menang 2-1 atas Atalanta pada 28 Desember 2025. Spinacce lahir pada 13 Juli 2006, sedangkan Bovo pada 7 Mei 2005.
3. Matteo Lavelli debut saat Inter Milan menang atas Bologna pada 4 Januari 2026
Pemain akademi Inter Milan teranyar yang mendapat debut di tim utama adalah Matteo Lavelli. Penyerang setinggi 1,85 meter ini bermain sebagai pengganti saat mereka menghadapi Bologna di Giuseppe Meazza pada pekan ke-18 Serie A Italia 2025/2026, Minggu (4/1/2026). Lavelli menjadi pemain terakhir yang masuk ke lapangan usai menggantikan Marcus Thuram pada menit 83.
Pemuda yang lahir pada 8 Desember 2006 itu tidak mencetak gol atau assist. Ketika mulai bermain, timnya sudah unggul 3-1. Skor tersebut bertahan hingga laga usai. Sebelumnya, Lavelli pernah dua kali duduk di bangku cadangan bersama tim utama Inter Milan pada era Cristian Chivu. Itu terjadi saat menang 3-0 atas Fiorentina pada 29 Oktober 2025 dan 2-1 kontra Hellas Verona pada 2 November 2025.
Ada enam produk akademi Inter Milan lain yang sudah mendapat panggilan ke skuad senior dari Cristian Chivu per 7 Januari 2026. Mereka adalah Alain Taho, Gabriele Re Cecconi, Yvan Maye, Mattia Mosconi, Christos Alexiou, dan Alessandro Calligaris. Namun, keenamnya hanya duduk di bangku cadangan. Lantas, siapa yang bakal mengikuti jejak tiga nama di atas?

















