Cara Mention IG Story Terbaru, Ditampilkan dengan Stiker @

Jadi bisa balas-balasan Story juga, lho

Siapa di sini yang sudah melihat mention di IG Story dengan tampilan baru? Mention yang muncul ditampilkan dengan logo '@' serta diikuti foto profil pengguna berbentuk bulat, seperti pada gambar di atas. Update terbaru dari Instagram ini memungkinkan pengguna menyebutkan banyak orang tanpa harus tag-tag manual.

Stiker mention ini terpantau sudah tersedia di banyak pengguna, lho. Bagaimana cara mention IG Story terbaru? Yuk, simak langkah-langkahnya di bawah ini!

Cara mention IG Story terbaru

Cara Mention IG Story Terbaru, Ditampilkan dengan Stiker @ilustrasi menambahkan mention IG Story terbaru (IDN Times/Laili)

Habis foto se-RT dan hendak upload ke IG Story? PR banget kalau harus nge-tag dengan menuliskan username teman satu per satu. Menjawab keenggananmu, Instagram meluncurkan cara mention baru, nih. Tanpa perlu ketik username, kamu bisa tag banyak akun dalam sekali mention.

Tampilan mention-nya pun nantinya berbeda. Username yang kamu sebut, akan muncul dalam stiker mention @ serta terlihat foto profilnya. Jadi, bukan namanya lagi. 

Terkait fitur ini, belum ada nama resminya, tapi dalam tampilannya dituliskan sebagai stiker mention. Nah, begini cara menggunakannya:

  1. Buka Instagram dan login menggunakan akunmu
  2. Di halaman beranda, geser ke kanan untuk masuk ke halaman membuat story. Bisa juga dengan klik tanda '+' di foto profilmu
  3. Buat Instagram Story sesuai keinginan, misalnya dengan meng-upload gambar dan video atau merekamnya langsung dari Instagram
  4. Tap sekali pada layar, lalu ketik '@' untuk menambahkan mention. Atau, kamu bisa klik ikon stiker di kanan atas, lalu pilih '@mention'
  5. Akan muncul bulatan-bulatan foto profil dari username teman di Instagram.
  6. Langsung klik bulatan ganda dan tanda '+' yang ada di pojok kiri bawah dengan tulisan 'Tambahkan'
  7.  Pilih teman-teman yang ingin kamu tandai di story tersebut
  8. Jika akunmu di-private, jangan lupa geser toggle 'izinkan untuk menambahkan' di bagian paling bawah
  9. Apabila sudah selesai, klik 'Selesai' di pojok kanan atas
  10. Lanjutkan dengan mengedit story jika memang diinginkan
  11. Kalau sudah selesai, upload story ke 'Cerita Anda' atau 'Teman Dekat' sesuai keinginan.

Ketika sudah diunggah, mention-an yang kamu lakukan akan ditampilkan dalam bentuk bulat dengan @. Nah, fitur ini berbeda dengan cara mention di IG Story yang sudah di upload dan gak terlihat, ya. Begitu diklik, akan muncul nama-nama pengguna yang kamu sebutkan dalam story tersebut.

Baca Juga: Cara Mengganti Background Repost Instagram Story, Jadi Estetik!

Cara membalas stiker mention di Instagram

Cara Mention IG Story Terbaru, Ditampilkan dengan Stiker @ilustrasi fitur mention IG Story terbaru (IDN Times/Laili)

Cara mention IG Story terbaru ini punya tampilan baru yang serupa dengan stiker. Begitu diunggah, orang yang kamu sebut dalam story bisa membalasnya dengan story baru. Dalam story tersebut, orang-orang yang disebutkan pun tetap terlihat. Begini langkah membalasnya:

  1. Tunggu pengguna lain mention dengan fitur baru Instagram di atas
  2. Selanjutnya, buka story yang sudah diunggah
  3. Ketuk ikon kamera dengan tanda '+' atau plus di bagian bawah layar seperti pada gambar di atas
  4. Pilih video atau gambar seperti biasa, story-mu akan ditambahkan stiker mention
  5. Unggah story ke cerita umum atau teman dekat sesuai kebutuhan.

Fitur mention baru ini berguna banget. Pasalnya, kamu bisa menggunakannya lagi pada lain waktu tanpa harus tag manual satu per satu. Dengan kata lain, riwayat mention-mu akan tersimpan dan bisa digunakan lagi.

Cara mention IG Story terbaru ini hanya bisa dilakukan kalau sudah mendapat update fitur, ya. Coba cek akunmu sekarang!

Baca Juga: 3 Cara Repost IG Story Terbaru, Kini Bisa Full Screen

Topik:

  • Laili Zain Damaika
  • Lea Lyliana
  • Mohamad Aria

Berita Terkini Lainnya