Ini Perbedaan Range Rover dan Land Rover, Yakin Sudah Tahu? 

Banyak yang masih keliru memahami Range Rover dan Land Rover

Mobil bergenre Sport Utility Vehicle (SUV) saat ini memang sedang naik daun. Hampir semua pabrikan memiliki model SUV, seperti Hyundai dengan Palisade dan Creta, Toyota dengan Fortuner dan Land Cruiser, Mitsubishi dengan Pajero Sports, dan Honda dengan CR-V.

Namun dari semua SUV yang beredar saat ini, mobil keluaran Range Rover selalu memiliki tempat tersendiri. Sebab Range Rover identik dengan kemewahan dan ketangguhan. Mobil mereka juga dibekali fitur-fitur canggih dengan desain yang selalu menjadi trend setter bagi pabrikan lain.

Tapi tahu gak sih kalau ada penyebutan yang salah pada paragraf di atas? Yup, kesalahan ada pada penyebutan "Range Rover". Seharusnya bukan "Range Rover" tapi "Land Rover". Apa sih perbedaan keduanya?

1. Perbedaan Range Rover dan Land Rover

Ini Perbedaan Range Rover dan Land Rover, Yakin Sudah Tahu? landrover.co.id

Land Rover dan Range Rover memang memiliki kesamaan rima sehingga banyak yang kemudian keliru memahaminya. Padahal keduanya sangat berbeda. Land Rover adalah pabrikan mobil yang memproduksi Range Rover. Jadi Range Rover adalah satu dari sekian varian mobil yang diproduksi oleh Land Rover.

Ini seperti Toyota memproduksi Land Cruiser. Land Cruiser adalah nama atau varian mobilnya sementara Toyota adalah pabrikannya. Jadi jangan sampai keliru lagi menyebut Land Rover dengan Range Rover, ya! 

2. Sejarah Land Rover

Ini Perbedaan Range Rover dan Land Rover, Yakin Sudah Tahu? landrover.co.id

Land Rover pertama kali diciptakan oleh Maurice Wilks, seorang Chief Designer dari Rover Company. Saat itu Maurice memodifikasi sekaligus mengembangkan sebuah mobil yang berbabis Jeep Willys. Mobil hasil garapan Maurice Wilks tersebut kemudian dinamakan Land Rover.

Rover Series I, mobil pertama garapan Land Rover, pertama kali diperkenalkan di pameran otomotif bertajuk Amsterdam Motor Show pada 1948. Mobil ini segera mendapat perhatian karena setangguh Jeep Willys namun dengan mesin yang lebih bertenaga, yakni mesin P3 berkapasitas 1.600 cc yang bisa menghasilkan tenaga 50 daya kuda. 

Rover Series I laris manis dan Land Rover pun berkembang dengan sangat cepat. Nama Land Rover semakin berkibar ketika mereka merilis model terbaru bernama Range Rover pada 1970. Model Range Rover ini begitu melegenda sehingga banyak orang keliru mengira itu adalah nama perusahaan otomotif.

3. Daftar mobil Land Rover di Indonesia

Ini Perbedaan Range Rover dan Land Rover, Yakin Sudah Tahu? landrover.co.id

Saat ini Land Rover memiliki banyak model yang dijual di Indonesia, mulai dari model Range Rover, Defender, hingga Discovery. Berikut daftar model beserta harganya seperti dikutip dari laman resmi Land Rover.

Range Rover

Range Rover Evoque mulai dari Rp 2,311,000,000
Range Rover Velar mulai dari Rp 2,816,000,000
The New Range Rover Sport mulai dari Rp 4,069,000,000
The New Range Rover mulai dari Rp 5,223,000,000
 
Defender

Defender 90 (tidak tertera harganya)
Defender 110 (tidak tertera harganya)
Defender 130 (tidak tertera harganya)

Discovery

Discovery Sport mulai dari Rp 2,119,000,000
Discovery (tidak tertera harganya) 

Selain model-model di atas, Land Rover juga memiliki model EV atau mobil listrik, yakni New Range Rover Electric. Hanya saja mobil listrik ini belum masuk Indonesia. Kabarnya Land Rover mulai membuka pre-order New Range Rover Electric pada 2024 ini. 

Ndoro Anom Photo Verified Writer Ndoro Anom

Pecinta otomotif, motor dan mobil

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya