Motor-motor Trail Ini Jadi Andalan Polisi Menghalau Pengunjuk Rasa   

Motor trail bisa melibas berbagai varian jalan

Jakarta, IDN Times – Aksi unjuk rasa digelar para pendukung pendiri Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab di depan Istana Negara, Jumat (18/12/2020). Mereka meminta polisi mengusut kasus tewasnya enam anggota laskar FPI dan membebaskan Rizieq Shihab yang saat ini sedang ditahan di Polda Metro Jaya karena kasus kerumunan.

Namun aksi ini dibubarkan polisi. Beberapa polisi terlihat menggunakan sepeda motor trail untuk membubarkan massa. Dan ini bukan pertama kalinya motor trail dijadikan kendaraan penghalau massa oleh polisi.

Nah, berikut motor-motor trail yang sering menjadi andalan polisi membubarkan atau menghalau massa pengunjuk rasa.

1. Kawasaki KLX 150

Motor-motor Trail Ini Jadi Andalan Polisi Menghalau Pengunjuk Rasa   IDN Times/Fitang Budhi

KLX 150 adalah salah satu pioner motor trail kekinian di tanah air. Motor ini menggendong mesin SOHC 144cc 4 tak silinder tunggal yang mamu menghasilkan tenaga maksimal 12 PS.

Remnya sudah menggunakan cakram di depan dan belakang supaya lebih mampu mencengkram motor agar dapat berhenti dengan lebih cepat.

Seperti layaknya motor trail, KLX150 bisa diajak naik turun trotoar dan melibas berbagai varian jalan. Selain itu motor satu ini juga lincah banget.

Baca Juga: Ini 3 Kendaraan Penghalau Massa Milik Polri, Pencegah Kerusuhan!

2. Suzuki DR200S

Motor-motor Trail Ini Jadi Andalan Polisi Menghalau Pengunjuk Rasa   driven.co.nz

Motor ini masuk ke dalam segmen motor trail dengan mesin SOHC 4 tak 199cc dan sama seperti motor sebelumnya, masih menggunakan karburator, belum injeksi. Dengan penggunaan mesin ini, DR200S mampu menghasilkan tenaga sebesar 20 hp pada 8000 rpm dan akan mencapai torsi maksimal 17,7 Nm di 7000 rpm.

Untuk pengeremannya, motor ini menggunakan cakram pada rem depan dan masih menggunakan tromol pada bagian belakang.

Nah, motor ini adalah pengganti KLX 150 yang sebelumnya sudah digunakan satuan Polri, dan tidak dijual secara umum lho, khusus hanya untuk polisi.

Buat yang belum tahu, motor karburator dipilih karena lebih mudah untuk diperbaiki dibanding motor injeksi, meskipun cenderung agak lebih boros.

3. Honda CRF250L Rally

Motor-motor Trail Ini Jadi Andalan Polisi Menghalau Pengunjuk Rasa   astra-honda.com

Tak cuma Polri, TNI juga tidak mau kalah soal penggunaan motor untuk situasi genting. Motor yang digunakan adalah Honda CRF250L Rally.

Yap, sesuai banget dengan namanya, motor ini juga masuk ke dalam segmen motor trail, menggendong mesin DOHC 250cc satu silinder, mampu menghasilkan tenaga sebesar 18.2 kw di 8500 rpm, serta mencapai torsi maksimum 22.6 Nm pada 6.750 rpm. Berbeda dengan dua motor sebelumnya, untuk yang satu ini sudah berbekal fuel injection.

4. Kenapa selalu motor trail?

Motor-motor Trail Ini Jadi Andalan Polisi Menghalau Pengunjuk Rasa   topspeed.com

Sesuai fungsinya, motor-motor ini biasa digunakan dalam keadaan genting karena bodinya yang berdesain ramping namun sangar, dengan kapasitas mesin yang cukup mumpuni sehingga mampu bergerak cepat dan lincah.

Tak hanya itu, motor segmen ini juga didesain dapat melibas berbagai medan, jadi semua lokasi dapat dengan mudah ditangani oleh TNI dan Polri.

Baca Juga: Fakta Unik Motor Trail: Kenapa Ukuran Ban Depan dan Belakang Berbeda?

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya