BI Realisasikan Penukaran Uang Tunai Lebaran Capai Rp123,7 T

- Kebutuhan uang tunai untuk Ramadan dan Idulfitri (RAFI) mencapai Rp197,6 triliun atau 4,65 persen secara yoy.
- Penukaran uang tunai terbanyak di Pulau Jawa dengan 36,61 persen atau Rp45.30 triliun, diikuti Jabodebek sebesar Rp38,44 triliun atau 31,07 persen.
Jakarta, IDN Times - Bank Indonesia (BI) memproyeksi kebutuhan uang tunai untuk periode Ramadan dan Idulfitri (RAFI) sebesar Rp197,6 triliun atau mencapai 4,65 persen secara yoy.
Kepala Departemen Pengelolaan Uang Bank Indonesia (BI) Marlison Hakim mengatakan, realisasi penukaran uang tunai hingga 2 April 2024 telah mencapai Rp123,72 triliun atau 62,62 persen.
"Dari proyeksi sebesar Rp197,6 triliun, sampai dengan 2 April 2024, pemenuhan kebutuhan kas periode RAFI telah terealisasi Rp123,72 triliun," kata dia dalam paparan Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idulfitri, dikutip Jumat (5/4/2024).
1. Pulau Jawa mendominasi penukaran uang

Dari realisasi pemenuhan kebutuhan uang tunai Rp123,72 triliun, penukaran uang paling banyak masih didominasi di Pulau Jawa, dengan kebutuhan uang tunai mencapai 36,61 persen atau Rp45.30 triliun.
Kemudian Jabodebek sebesar Rp38,44 triliun atau 31,07 persen, Sumatera Rp21,13 triliun atau 17,08 persen. Selanjutnya Kalimantan sebesar Rp7,67 triliun atau 6,20 persen, Sulampua Rp7,77 triliun atau 6,28 persen, dan Balinustra sebesar Rp3,42 triliun atau 2,76 persen.
2. Kebutuhan uang tunai di Jawa diproyeksi capai Rp119,9 triliun

Sementara itu, BI juga memaparkan proyeksi kebutuhan uang tunai secara spasial, Pulau Jawa memiliki kebutuhan uang tunai tertinggi hingga 60,7 persen atau Rp119,9 triliun.
Sumatera sebesar Rp39,8 triliun atau 20,1 persen, kemudian Sulampua sebesar Rp16,1 triliun, Kalimantan Rp14,1 triliun dan Balinustra sebesar Rp7,7 triliun.
3. BI sediakan mobil kas keliling di 449 titik

Dalam melayani penukaran uang, BI menyediakan mobil kas keliling di 449 titik yang terhubung dengan website Pintar.
Selain itu, juga menyediakannya di area mudik seperti rest area di Jawa, Lampung, Palembang, Medan. Penukaran juga disediakan di pelabuhan, bandara hingga stasiun.
Layanan penukaran uang tunai ini juga bisa dilakukan di perbankan nasional. Perbankan menyediakan penukaran uang di 4.264 kantor cabang.