Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

IHSG Gak Goyang Seharian, 5 Saham Ini Serok Cuan

ilustrasi IHSG (IDN Times/Muhammad Surya)
ilustrasi IHSG (IDN Times/Muhammad Surya)
Intinya sih...
  • IHSG menguat pada penutupan perdagangan hari ini, dengan level tertinggi 8.426,63 dan level terendah 8.375,57.
  • Penguatan IHSG diikuti oleh saham unggulan seperti LQ45, IDX30, IDX80, IDXESGL, dan IDXQ30 yang juga berada di zona hijau.
  • Saham-saham PT LIFE, SGRO, FMII, BUKK, dan TIFA masuk dalam lima besar emiten dengan kenaikan tertinggi hari ini.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) berhasil menguat pada penutupan perdagangan Rabu (19/11/2025).

Berdasarkan data RTI, IHSG ada di zona hijau pada akhir perdagangan hari ini atau menguat 44,65 poin (+0,53 persen) ke level 8.406,57.

Sebelumnya pada perdagangan Selasa (18/11/2025), IHSG ada di zona merah atau ditutup melemah 54,96 poin (-0,65 persen) ke level 8.361,93.

1. Pergerakan IHSG hari ini

Data RTI menunjukkan, IHSG seharian ada di zona hijau dan ditutup menguat pada penutupan perdagangan sore ini.

Adapun level tertinggi IHSG hari ini tercatat pada posisi 8.426,63, sedangkan level terendahnya pada posisi 8.375,57.

Sementara itu, investor membukukan transaksi sebesar Rp29,34 triliun dengan volume transaksi yang diperjualbelikan sebesar 44,02 miliar lembar saham dan frekuensi perdagangan dilakukan sebanyak 2,24 juta kali.

Kemudian, sebanyak 335 saham mengalami penguatan, 285 saham melemah, dan 191 saham stagnan alias tidak mengalami perubahan.

2. Pergerakan indeks saham

Penguatan IHSG pada perdagangan hari ini diikuti oleh mayoritas saham unggulan yang juga berada di zona hijau. Berikut datanya:

• LQ45 menguat 0,69 persen ke level 849,29

• IDX30 menguat 0,61 persen ke level 442,901

• IDX80 menguat 0,68 persen ke level 130,991

• IDXESGL menguat 0,47 persen ke level 154,003

• IDXQ30 menguat 0,73 persen pada level 142,016

3. Saham-saham yang menguat hari ini

Berdasarkan data IDX, saham-saham ini masuk dalam lima besar emiten dengan kenaikan tertinggi hari ini. Berikut datanya:

  • PT MSIG Life Insurance Indonesia Tbk (LIFE) menguat 19,82 persen menjadi Rp9.975 per saham.
  • PT Sampoerna Agro Tbk (SGRO) menguat 19,92 persen menjadi Rp7.225 per saham.
  • PT Fortuna Mate Indonesia Tbk (FMII) menguat 24,71 persen menjadi Rp434 per saham.
  • PT Bukaka Teknik Utama Tbk (BUKK) menguat 24,75 persen menjadi Rp1.235 per saham.
  • PT KDB Tifa Finance Tbk (TIFA) menguat 25 persen menjadi Rp515 per saham.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dwifantya Aquina
EditorDwifantya Aquina
Follow Us

Latest in Business

See More

Ajak Berinvestasi dengan Nyaman! Sucor AM Tunjuk Indra Djokosoetono Jadi BA

19 Nov 2025, 17:34 WIBBusiness