Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Camilan Lactose Free yang Aman untuk Penderita Intoleransi Laktosa

ilustrasi camilan
ilustrasi camilan (pixabay.com/dbreen)
Intinya sih...
  • Keripik sayur dengan bumbu alami aman untuk penderita intoleransi laktosa
  • Kacang panggang atau almond roasted cocok sebagai camilan klasik yang aman
  • Dark chocolate dengan label dairy free bisa jadi solusi camilan manis tanpa laktosa
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Pernah ingin ngemil, tapi takut perut langsung mules karena intoleransi laktosa? Banyak orang yang mengalami kondisi ini sering merasa terbatas dalam memilih makanan ringan. Padahal, sekarang sudah banyak camilan lactose free yang aman dan tetap enak disantap kapan saja.

Kalau kamu sering khawatir tentang kandungan susu dalam camilan, artikel ini bisa jadi penyelamat. Lima rekomendasi camilan berikut bukan hanya aman untuk penderita intoleransi laktosa, tapi juga mudah ditemukan dan tetap menggugah selera. Yuk cek satu per satu agar kamu bisa ngemil tanpa drama.

1. Keripik sayur dengan bumbu alami

ilustrasi keripik bayam
ilustrasi keripik bayam (commons.wikimedia.org/Midori)

Keripik sayur menjadi pilihan aman karena biasanya tidak menggunakan produk susu dalam proses pembuatannya. Varian seperti bayam, kale, atau wortel menawarkan rasa gurih tanpa risiko mengganggu pencernaan. Selain itu, camilan ini rendah lemak dan cocok untuk diet sehat.

Saat membeli, perhatikan komposisi pada kemasan untuk memastikan tidak ada tambahan keju atau susu bubuk. Pilih produk dengan bumbu alami tanpa pengawet atau bahan turunan susu. Dengan begitu, kamu bisa ngemil lebih tenang dan tetap menikmati rasanya.

2. Kacang panggang atau almond roasted

ilustrasi kacang almond
ilustrasi kacang almond (pixabay.com/stevepb)

Kacang panggang adalah camilan klasik yang aman untuk penderita intoleransi laktosa. Kacang tanah, kacang mete, dan almond bisa memberikan rasa gurih dan tekstur renyah. Kandungan proteinnya juga membuat perut terasa lebih kenyang.

Agar tetap aman, hindari produk kacang yang diberi lapisan keju atau krim susu. Pilih kacang panggang polos atau yang dibumbui dengan garam dan rempah. Camilan ini juga mudah dibawa ke mana-mana dan praktis untuk stok harian.

3. Dark chocolate dengan label dairy free

ilustrasi dark chocolate
ilustrasi dark chocolate (pixabay.com/ulleo)

Buat yang suka cokelat tapi takut kandungan susunya, dark chocolate dairy free bisa jadi solusi. Dark chocolate dengan kadar kakao tinggi umumnya tidak mengandung susu. Rasanya tetap nikmat dan cocok dinikmati kapan pun kamu ingin camilan manis.

Pastikan kamu membaca label untuk menghindari cokelat yang diproses bersama produk susu. Pilih produk dengan tulisan lactose free atau vegan untuk memastikan keamanannya. Dengan pilihan yang tepat, kamu tetap bisa menikmati cokelat tanpa khawatir.

4. Buah kering tanpa tambahan krim

ilustrasi kismis
ilustrasi kismis (pixabay.com/SandeepHanda)

Buah kering seperti kismis, aprikot, atau mangga kering bisa jadi pilihan camilan manis tanpa laktosa. Teksturnya yang kenyal dan rasa alaminya cocok untuk menggantikan snack berbahan susu. Buah kering juga tinggi serat dan vitamin.

Saat memilih produk kemasan, hindari buah kering yang dilapisi yogurt atau krim susu. Periksa daftar bahan agar tidak ada tambahan turunan laktosa. Simpan dalam wadah tertutup agar lebih tahan lama dan mudah dibawa.

5. Popcorn homemade dengan minyak nabati

ilustrasi popcorn
ilustrasi popcorn (pixabay.com/RoyBuri)

Popcorn bisa jadi camilan seru dan aman asalkan tidak diberi mentega atau bubuk keju. Membuatnya sendiri dengan minyak kelapa atau minyak jagung bisa jadi pilihan terbaik. Kamu juga bisa menambahkan garam, lada, atau rempah agar rasanya makin kaya.

Popcorn kemasan sering mengandung dairy di bumbunya, jadi tetap teliti sebelum membeli. Pilih varian original atau yang diberi label lactose free. Teksturnya ringan dan pas untuk teman nonton atau waktu santai.

Ngemil enak tanpa takut sakit perut itu mungkin banget, asalkan kamu pilih camilan yang tepat. Siap stok camilan bebas laktosa favoritmu?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Inaf Mei
EditorInaf Mei
Follow Us

Latest in Food

See More

Resep Ayam Teriyaki ala HokBen, Simpel Tapi Rasanya Bikin Ketagihan!

29 Okt 2025, 20:45 WIBFood