5 Kuah Hot Pot untuk Menu Makan Bersama, Ada Beragam Rasa

- Kuah mala untuk cita rasa pedas kebas
- Kuah tom yum untuk pilihan ringan dan segar
- Kuah laksa jika ingin rasanya lebih gurih berempah
Salah satu makanan favorit untuk menyambut momen makan bersama dengan keluarga maupun sahabat adalah hot pot. Sebuah panci besar dijadikan alat masak utama untuk merebus macam-macam bahan mentah yang tersedia, mulai dari daging, makanan laut, sayuran, bakso ikan, dan seterusnya.
Setiap orang yang berpartisipasi bebas memasak aneka bahan sendiri dengan waktu berbeda-beda. Rebusannya disusun atas aneka macam kuah enak yang disebut juga sebagai soup base. Kalau mau pilihan kiahnya berbeda, berikut lima rekomendasi yang bisa kamu coba.
1. Kuah mala untuk cita rasa pedas kebas

Kalau kamu pencinta pedas, maka salah satu soup base hot pot ala rumahan bisa berupa kuah mala. Bumbu kuah ini disusun dari bumbu mala khas Sichuan yang rasanya pedas tapi bikin kebas.
Bahan dasar bumbu terdiri dari cabai kering Sichuan, lada Sichuan, adas, jahe, bawang putih, doubanjiang, dan seterusnya. Kalau mau simpel, kamu bisa beli bumbu instan siap pakai.
Tambahkan kaldu, daun bawang, sampai susu jika ingin membuat kuah mala lebih creamy. Sementara untuk celupannya sendiri bisa dalam bentuk daging, seafood, sayuran, mi, tahu, dan seterusnya.
2. Kuah tom yum untuk pilihan ringan dan segar

Kalau mau kuah hot pot di rumah lebih kaya rasa dengan perpaduan sensasi pedas, segar, dan gurih, kamu bisa gunakan kuah tom yum. Masakan asal Thailand ini begitu menggoda selera dan cocok menemani momen menyantap hot pot bersama keluarga ataupun sahabat.
Bahan dasar bumbu tom yum terdiri dari cabai kering, serai, lengkuas, jeruk purut, bawang putih, bawang merah, kecap ikan, sampai asam. Untungnya, sekarang banyak bumbu tom yum siap pakai biar masak makin praktis.
Tinggal tambahkan kaldu serta daun aromatik untuk sensasi soup base umami dan wangi. Isian tom yum hot pot bisa dalam bentuk daging slice, seafood, bakso ikan, juga sayuran segar.
3. Kuah laksa jika ingin rasanya lebih gurih berempah

Kalau mau soup base yang kaya bumbu tapi tetap masuk di lidah kebanyakan orang Indonesia, laksa jadi solusi. Makanan ini memiliki kuah pekat berempah yang sangat menggugah selera.
Di dalamnya ada ebi kering, cabai kering, cabai segar, terasi, ketumbar, lengkuas, jahe, bawang putih, kemiri, kunyit, sampai serai yang bikin rasanya makin kompleks. Saat dijadikan kuah untuk hot pot, masak bumbu bersama santan dan kaldu agar rasanya semakin lezat.
Kalau celupannya sendiri bisa kamu siapkan dalam bentuk daging, sayuran, jamur, seafood, tofu, dumpling, bakso ikan, sampai mi. Perpaduannya siap bikin kamu ngiler!
4. Kuah kaldu ayam untuk soup base lebih ringan

Kalau dari tadi soup base-nya terdiri dari bahan yang cukup berempah dan berat, kamu bisa sediakan satu tempat untuk kaldu yang ringan dan segar. Ini adalah kuah kaldu ayam yang gurih, dibuat dari campuran tulang, sayap, sampai sayuran seperti tomat, jagung, seledri, wortel, dan lain-lain.
Bahan dimasak lama sampai mengeluarkan kaldu alami untuk menambah sensasi umami manjakan lidah. Kalau sudah siap, nantinya kuah ini bisa kamu suguhkan bersama aneka daging, jamur, bakso ikan, dan bahan-bahan berat favorit biar sedap.
5. Tomato soup sebagai alternatif segar yang khas

Salah satu comfort soup base untuk hot pot adalah kuah bercita rasa tomat. Sensasi umami dan kesegarannya begitu memanjakan lidah. Cocok untuk opsi hot pot enak, tapi tidak terlalu berat.
Pembuatan kuah hot pot ini membutuhkan bahan baku dari tomat segar, pasta tomat, jahe, bawang bombai, dan kaldu. Untuk menikmatinya, kamu bisa pakai daging slice, daging ayam, sayuran, seafood, ataupun bakso ikan.
Untuk menentukan kuah hot pot ala rumahan, kamu bisa menjadikan beragam soup base di atas sebagai pilihan. Mulai dari kuah bercita rasa pekat sampai ringan bisa melengkapi makan malam spesial.



















