Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

8 Bahan Pendamping Poffertjes, Bikin Tambah Manis!

ilustrasi poffertjes
ilustrasi poffertjes (pexels.com/Antoni Shkraba Studio)
Intinya sih...
  • Gula bubuk ditaburkan setelah poffertjes matang untuk memberikan tambahan rasa manis sekaligus kontras penampilan yang memanjakan mata
  • Butter atau mentega bisa diiris kecil untuk dinikmati bersama poffertjes hangat. Paling ideal dicampur gula bubuk biar rasanya imbang!
  • Buah segar seperti raspberry, blueberry, sampai strawberry jadi pilihan sempurna untuk menambah rasa sedap pada poffertjes
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Poffertjes dikenal sebagai salah satu camilan populer asal Belanda yang empuk dan lembut. Hidangan manis ini jadi andalan di berbagai street food sampai cafe.

Namun, sekarang bisa kamu bikin sendiri dari rumah, mengingat bahan utamanya terdiri dari tepung, pengembang, telur, dan lainnya mudah dicari di Indonesia. Kenikmatan poffertjes akan meningkat saat kamu tambahkan pelengkap. Ragam inspirasi bahan pendamping pofferjes bisa kamu temukan di bawah ini.

1. Gula bubuk ditaburkan setelah poffertjes matang untuk memberikan tambahan rasa manis sekaligus kontras penampilan yang memanjakan mata

ilustrasi semangkuk gula bubuk
ilustrasi semangkuk gula bubuk (freepik.com/jcomp)

2. Butter atau mentega bisa diiris kecil untuk dinikmati bersama poffertjes hangat. Paling ideal dicampur gula bubuk biar rasanya imbang!

ilustrasi mentega
ilustrasi mentega (pixabay.com)

3. Buah segar yang manis dan refreshing seperti raspberry, blueberry, sampai strawberry jadi pilihan sempurna untuk menambah rasa sedap pada poffertjes

ilustrasi buah raspberry
ilustrasi buah raspberry (pexels.com/Kristina Paukshtite)

4. Lanjut, kamu bisa menambahkan saus cokelat yang lembut sebagai pelengkap poffertjes. Tambahkan juga buah segar supaya rasanya makin meriah!

ilustrasi saus cokelat
ilustrasi saus cokelat (pixabay.com/Stefan Schweihofer)

5. Sisakan tempat di sisi piring poffertjes untuk beberapa scoop es krim. Lembut dan dinginnya bahan ini akan membuat suguhan asal Belanda tersebut semakin enak

ilustrasi es krim vanila
ilustrasi es krim vanila (freepik.com/freepik)

6. Whipping cream juga jadi pelengkap yang pas untuk poffertjes. Bahan ini jadi pendamping kekinian yang simpel dan makin enak bila dicampur buah segar

ilustrasi whipping cream
ilustrasi whipping cream (pixabay.com/HomeMaker)

7. Kamu juga bisa makan poffertjes bersama selai buah untuk menambah sensasi manis yang refreshing. Kamu bisa sertakan selai mandarin, raspberry, dan seterusnya

ilustrasi selai buah
ilustrasi selai buah (pixabay.com/jamstraightuk)

8. Kemudian kamu juga bisa menyediakan tempat untuk karamel. Saus legit ini memiliki rasa manis yang lembut, cocok untuk poffertjes

ilustrasi saus karamel
ilustrasi saus karamel (pexels.com/DS stories)

Pendamping poffertjes bisa disertakan dalam bentuk gula halus sampai aneka saus manis. Perpaduan ini sukses membuat suguhan asal Belanda tersebut jadi semakin enak dan menggugah selera!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Inaf Mei
EditorInaf Mei
Follow Us

Latest in Food

See More

5 Tips Membuat Kue Basah yang Tahan Lama tanpa Bahan Pengawet

13 Jan 2026, 22:12 WIBFood