Perbedaan Blender, Chopper, dan Food Processor: Pahami sebelum Membeli

Berbeda dengan zaman dahulu, aktivitas memasak kini semakin mudah dengan bantuan beragam alat modern, seperti blender, chopper, dan food processor. Sering dianggap sama, ketiganya memiliki banyak perbedaan, mulai dari menghaluskan, mencacah, hingga mengolah.
Blender, chopper, dan food processor mempunyai kemampuan unik yang membuatnya menonjol pada tugas masing-masing. Simak beberapa perbedaan ketiganya, mulai dari segi fungsi utama, jenis bahan yang cocok, serta ukuran dan kapasitas.
1. Fungsi utama

Blender dapat menghaluskan dan mencampur bahan yang mengandung cairan sehingga cocok digunakan untuk membuat smoothie, jus, dan makanan bayi. Sedangkan, chopper mempunyai fungsi untuk mencacah dan menggiling bahan padat dengan hasil potongan kecil.
Berbeda dari keduanya, food processor merupakan alat yang multifungsi karena bisa melakukan berbagai proses, mulai dari mencacah, mengiris, menggiling, mengaduk, hingga menguleni adonan. Jadi, food processor bisa menjadi pilihan alat yang cocok untuk kebutuhan memasak yang kompleks.
2. Jenis bahan yang cocok

Blender cocok untuk bahan yang berair, seperti buah, sayur, dan es batu. Hasil akhirnya bertekstur halus dan cair. Chopper lebih cocok untuk bumbu dapur, daging, kacang-kacangan, dan bahan yang ingin dicincang. Alat ini memberikan hasil akhir berupa potongan kecil atau cincang.
Sedangkan, food processor dapat mengolah bahan yang lebih beragam, seperti sayuran, daging, kacang, serta adonan kue dan roti. Alat ini menghasilkan jenis tekstur, mulai dari cincang kasar, irisan, campuran lembut, hingga adonan yang kalis.
3. Ukuran dan kapasitas

Blender memiliki desain tinggi dan ramping dengan kapasitas bervariasi. Biasanya hanya memiliki satu mata pisau dan satu wadah utama.
Chopper ukurannya lebih kecil dan berkapasitas sekitar 1-4 cangkir. Komponennya terdiri dari wadah kecil dan mata pisau.
Food processor berukuran lebih besar dan memiliki kapasitas yang jauh lebih luas. Alat ini dilengkapi berbagai pisau tambahan, cakram pengiris, penggiling, dan pengaduk yang dapat digunakan sesuai fungsi.
Setelah memahami perbedaan antara blender, chopper, dan food processor, kamu jadi lebih mudah menentukan alat mana yang paling sesuai untuk kebutuhan memasak. Dengan menggunakan alat yang tepat, memasak menjadi lebih praktis.

















