17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawan

Rugi kalo nggak nyobain

Sama seperti Indonesia yang kaya akan kuliner, Turki, negara yang berada di dua benua inipun juga demikian. Selain kaya akan budaya dan pemandangan indah, Turki juga memiliki banyak kuliner lezat yang menjadi favorit para traveler dari seluruh penjuru dunia. Berikut 17 kuliner Turki yang banyak dicari para traveler.

1. Kebab

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawaninstagram.com/hajar_angun

Rasanya tak ada orang yang tak kenal kebab. Meskipun tak hanya ada di Turki, tetapi kebab Turki wajib kamu coba saat berada di Turki. Tentu rasanya berbeda dengan kabab-kebab yang dijual di Indonesia.

2. Teh Turki

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawanwww.oessans.de

Teh Turki berbeda dengan teh pada umumnya. Bubuk tek dan air dimasak didalam teko yang terpisah. Air di bawah dan teh di atas. Penyajiannya pun berbeda. Teh Turki disajikan dengan gelas mungil dan gula yang terpisah. Teh ini wajib kamu coba karena kamu akan mendapatkan sensasi minum teh yang berbeda dari biasanya.

3. Kopi Turki

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawaninstagram.com/hajar_angun

Turki tampaknya memang menyukai hal-hal yang berbeda. Setelah teh, kopi Turki juga disajikan berbeda. Disajikan dalam gelas kecil khusus kopi. Memasaknya pun menggunakan wadah khusus karena yang spesial dari kopi ini adalah buih kopi yang mengapung saat disajikan.

4. Simit

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawanalchetron.com

Roti berbentuk bundar dengan taburan wijen putih ini bisa dimakan begitu saja sebagai snack, bisa pula untuk menu sarapan dengan divariasikan campuran keju, sosis dan sebagainya. Di Turki pedagang simit sangat mudah dijumpai seperti pedagang bakso dan nasi goreng di Indonesia.

5. Baklava

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawancookdiary.net

Kue manis yang terbuat dari beberapa lapisan pastry ini sangat nikmat jika dinikmati selagi hangat bersama teh turki. Tetapi kamu tidak boleh terlalu banyak mengkonsumsinya. Sekali makan cukup satu dua potong saja karena kue ini banyak mengandung gula yang jika terlalu banyak dikonsumsi bisa merusak kesehatanmu.

Baca Juga: 5 Kuliner Ini Bisa Buktikan Kalau Kamu Terdepan Soal Tren Terkini 

6. Lahmacun

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawaninstagram.com/hajar_angun

Roti tipis dan crispy dengan taburan daging sapi giling yang diberi bumbu. Sebelum menyantapnya, kamu harus menaburi salad di atasnya dan berikan perasan jeruk nipis. Cara memakannya biasanya dengan digulung memanjang.

7. Börek

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawanwhereismyspoon.co

Salah satu jenis pastry Turki lainnya yang memiliki banyak variasi. Ada yang diisi dengan daging, keju dan sayuran. Börek bisa dijadikan sebagai makanan utama, bisa pula dijadikan snack.

8. Köfte

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawanwww.saraylirestoran.com

Daging sapi giling yang diberi rempah-rempah, telur, remahan roti dan irisan daun peterseli. Dibentuk bulat ataupun memanjang. Biasanya dipanggang ataupun digoreng dengan mentega.

9. Dondurma

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawanbalkon3.com

Dondurma (ice cream) Turki terkenal dengan atraksinya yang kadang membuat pembeli jengkel sekaligus lucu. Di beberapa kota besar di Indonesia sudah bisa dijumpai penjual ice cream Turki beserta atraksinya. Tetapi tentunya akan sangat spesial jika bisa melihat atraksi tersebut langsung di negara asalnya.

10. Ayran

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawanonionin.com

Ayran merupakan minuman khas Turki yang terbuat dari yogurt yang dicampur garam. Ayran sangat baik untuk kesehatan dan mudah dibuat sendiri. Tetapi ada banyak ayran siap minum yang dijual di pasaran.

11. Pide

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawaninstagram.com/hajar_angun

Pide disbut juga sebagai pizza-nya Turki. Adonan tepung dibentuk memanjang dan diberi isian bermacam-macam seperti daging, telur, ayam dan sayuran.

12. Menemen

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawandytsinemakgun.com

Mau mencoba sarapan tradisional ala Turki? Nikmati saja menu menemen. Scrambled eggs yang dimasak dengan tomat dan bawang bombay. Diberi bumbu paprika bubuk dan lada hitam ataupun sesuai selera. Selain tomat, variasi lain menemen yaitu telur dicampur keju ataupun sayuran lain sesuai dengan selera.

13. Mantı

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawanrestarif.com

Dumplings-nya Turki ini biasanya diisi dengan daging sapi dan disajikan dengan saus yogurt. Lalu diatasnya biasanya disiram dengan lelehan margarin yang diberi paprika bubuk dan lada hitam.

14. Dolma

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawanfacebook.com

Dolma adalah sayuran yang diberi isi. Umumnya diisi dengan nasi, daging, bawang dan sebagainya. Biasanya disajikan sebagai makanan pembuka. Tak jarang pula dibuat cemilan saat duduk santai bersama keluarga.

15. Lokum

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawanen.wikipedia.org

Jajanan kenyal dan manis ini terdiri dari banyak rasa. Tak hanya mudah dijumpai di negara asalnya, lokum yang bahasa internasionalnya turkish delight ini juga sudah menyebar ke seluruh penjuru dunia.

16. Pilav

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawanfacebook.com

Pilav atau nasi Turki ini diolah dengan cara yang berbeda dengan nasi Indonesia yang kita makan sehari-nasi. Pilav dimasak dengan butter, garam dan diberi bahan campuran lainnya seperti kacang polong dan lainnya.

17. Sup mercimek

17 Kuliner Favorit di Turki yang Paling Banyak Dicari Wisatawanfacebook.com

Sup mercimek terbuat dari kacang lentil kuning atau orange. Disuguhkan sebagai makanan pembuka. Sup hangat dan nikmat ini sangat cocok dinikmati saat udara dingin. Selain itu, sup mercimek juga memiliki kandungan gizi yang cukup tinggi.

 

Baca Juga: 10 Postingan Girl Eat World Ini Bikin Pengen Kulineran Keliling Dunia!

Anne Yaa Photo Verified Writer Anne Yaa

Travel, food, flowers, nature enthusiast

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Arifina Budi A.
  • Novaya

Berita Terkini Lainnya