5 Tips Bikin Saus Mentai yang Creamy dan Gak Enek

- Pilih mayones Jepang untuk sensasi creamy maksimal
- Gunakan rasio mayones yang lebih banyak dari bahan lain
- Imbangi dengan bahan pedas untuk rasa saus yang lebih ringan
Fleksibilitas saus mentai untuk memberikan perbedaan rasa dan penampilan dalam makanan memang selalu bikin puas. Kamu bisa pakai saus ini untuk mengolah dimsum, gorengan, atau nasi supaya lebih gurih dan kaya rasa.
Soal rasa, saus mentai juara dalam memberikan kombinasi rasa gurih dan pedas ringan yang creamy. Makanya, banyak orang berlomba-lomba bikin saus mentai sendiri biar makin puas dan hemat. Namun, kalau mau hasil saus mentai ala rumahan yang creamy dan gak bikin enek, lima tips berikut bisa membantu proses memasakmu, lho!
1. Pilih mayones Jepang untuk sensasi creamy maksimal

Mayones yang ada di pasaran cukup beragam. Kalau mau menonjolkan sensasi creamy dan rasa umami, pilih mayones Jepang. Produk ini dikenal akan rasanya yang khas dan lembut di mulut.
Cari mayones berkualitas tinggi untuk memperoleh tekstur saus yang creamy dan gak bikin enek. Utamakan produk dengan rasa orisinal agar cita rasanya pas, tidak terganggu akan perasa tambahan yang tidak diperlukan.
Kalau sulit menemukan mayones Jepang, kamu bisa ganti pakai produk sejenis dan setara. Sebab, ada beberapa produk yang memiliki sensasi dominan manis ataupun asam. Dengan menentukan dasar yang tepat, maka rasa keseluruhan saus mentai jadi istimewa dan gak gampang bikin enek.
2. Gunakan rasio mayones yang lebih banyak dari bahan lain
Kunci mendapatkan tekstur saus mentai yang enak, tapi gak bikin enek ada pada rasio bahan baku. Jumlah mayones mesti dipakai paling banyak di antara bahan lain, karena mayo yang mendominasi akan membuat rasa saus mentai seimbang.
Bukan cuma itu, keberadaan mayones yang banyak akan membuat tekstur saus jadi creamy. Meski dipakai paling banyak, pastikan bahan lain ditakar dengan baik agar rasanya pas dan tidak samar. Kamu bisa pakai rasio 2:1 sampai 4:1, atau sesuai selera.
3. Imbangi dengan bahan pedas untuk rasa saus yang lebih ringan

Sebenarnya, campuran mayones, tobiko, dan penyedap sudah bisa digunakan untuk membuat saus mentai. Namun, rasanya akan semakin kompleks kalau menambahkan sedikit bahan pedas, seperti saus tomat, saus sambal, ataupun cabai bubuk.
Kehadiran bahan pedas akan menambah cita rasa saus supaya tidak gampang bikin enek. Karena pedasnya dominan, maka jumlah yang dipakai cukup sedikit saja, supaya tidak menutupi sensasi gurih dan segarnya saus mentai.
4. Jumlah tobiko perlu disesuaikan agar sensasinya pas dan tidak amis
Tobiko menjadi kunci penting untuk saus mentai. Sajian ini disebut saus mentai bila di dalamnya ada telur ikan terbang berwarna oranye tersebut. Kehadiran bahan itu membuat rasa saus jadi umami dan teksturnya meletus di mulut.
Kalau mau saus mentai gak bikin enek, jumlah tobiko perlu diatur seimbang. Sebab, kalau dipakai kebanyakan saus akan terasa berat, terlalu asin, dan amis. Tobiko hanya perlu ditambahkan secukupnya dan harus berkualitas bagus supaya rasa saus mentai ala rumahan bikin puas.
5. Torch saus mentai untuk menambah aroma smokey

Setelah digunakan dalam berbagai makanan, torch atau bakar saus selama beberapa saat. Tujuannya bukan cuma menambah daya tarik, melainkan supaya aroma smokey saus lebih keluar, sehingga rasanya jadi kaya dan menyatu.
Proses torch juga bisa membuat lapisan tekstur saus jadi beragam, ada bagian yang mengeras di luar dan bagian dalamnya tetap lembut. Kontras tersebut bisa menambah kepuasan agar tidak cepat enek saat saus mentai dikonsumsi.
Saus mentai yang rasanya enak, creamy, dan gak bikin enek jadi kepuasan tersendiri. Kalau kamu mau bikin saus serupa, jangan lupa gunakan tips ini supaya hasilnya sesuai selera, ya. Gimana, semakin siap membuat saus mentai sendiri di rumah, kan?



















