10 Potret Taman Bumi Langit Malang, Kafe Sejuk di Tengah Persawahan

Belakangan ini, kegiatan nongkrong menjadi salah satu aktivitas favorit bagi kalangan anak muda. Selain ngobrol bersama dengan kerabat, kegiatan nongkrong juga menjadi alternatif untuk menemukan bergam ide inovatif. Salah satu tempat yang nyaman untuk dijadikan nongkrong tak lain dan tak bukan adalah kafe.
Saat ini kafe-kafe yang sudah menjamur dapat dengan mudah untuk ditemui. Konsep dan desain kafenya pun dibangun dengan suasana yang nyaman agar pengunjung dapat betah berlama-lama. Salah satu kafe yang suguhkan tempat yang nyaman di daerah Malang adalah Kafe Taman Bumi Langit Malang. Berikut sederet potretnya!
1. Kafe Taman Bumi Langit Malang ini tepatnya berada di Jalan Ikan Gurami, Tunjungsekar, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur

2. Kafe ini suguhkan tempat nongkrong yang cozy bagi pengunjung terutama kalangan anak muda

3. Keberadaanya yang tepat berada di tengah-tengah sawah, menjadikan Kafe Taman Bumi Langit ini memiliki suasana yang sejuk nan asri

4. Pemandangan hamparan sawah hijau siap memanjakan mata para pengunjung sembari menikmati hidangan kopi khas kafe ini

5. Selain itu, terdapat pula beberapa spot foto dengan latar belakang yang sangat epik dan cocok untuk dijadikan foto instagramable

6. Kafe yang didesain dengan tema outdoor ini sukses menarik perhatian pengunjung, lho!

7. Menjelang sore, pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan sawah yang berpadu dengan semburat sunset jingga

8. Tak hanya itu, kafe ini juga menyediakan menu yang lezat, mulai dari Rp10 ribu-Rp50 ribuan

9. Menu yang disediakan juga cukup bergam mulai dari beverage, snack, hingga makanan berat

10. Kafe cozy nan nyaman ini buka setiap hari, lho! Mulai pukul 09.00-21.00 WIB

Bagi kamu yang sedang berada di Kota Malang, yuk cobain tempat nongkrong cozy yang satu ini. Pemandangan alam sekitar yang menyegarkan dapat dijadikan alternatif healing, nih!