5 Cara Hilangkan Rasa Pahit Seledri, Lihat Warnanya!

Rasa masakan jadi makin sedap dan lezat

Seledri kerap dijadikan sebagai campuran sup, topping pada aneka makanan, hingga dibuat jus. Umumnya, tak hanya daunnya saja yang digunakan, tetapi batangnya yang renyah juga dipakai sebagai tambahan masakan.

Walaupun mempunyai kandungan nutrisi dan dapat memperkaya rasa, tak jarang kita merasa tak nyaman dengan cita rasanya yang pahit. Beberapa seledri memang rentan mempunyai rasa pahit. Itu bisa dikarenakan cara penanamannya atau pengolahannya yang kurang tepat.

Lantas, bagaimana caranya untuk menghilangkan rasa pahit pada seledri? Berikut beberapa cara menghilangkan rasa pahit seledri yang dijamin ampuh!

1. Membeli seledri yang masih segar 

5 Cara Hilangkan Rasa Pahit Seledri, Lihat Warnanya!ilustrasi seledri yang masih segar (istockphoto.com/Tim UR)

Cara pertama dan yang paling penting adalah memilih seledri  segar saat membelinya. Seledri yang masih segar mempunyai batang yang keras dan padat.

Selain itu, tangkainya berukuran sedang dan menghasilkan tekstur renyah ketika dipatahkan. Kamu juga harus memilih daunnya yang tidak layu dan berwarna hijau terang.

2. Memperhatikan yang berwarna terang 

5 Cara Hilangkan Rasa Pahit Seledri, Lihat Warnanya!ilustrasi seledri dengan warna terang (istockphoto.com/NTCo)

Warna pada seledri ternyata dapat menunjukkan kadar rasa pahit yang dimiliki. Semakin terang warnanya, maka semakin ringan pula rasanya.

Kamu sebaiknya menghindari untuk memilih seledri dengan daun dan batang yang berwarna hijau tua. Seledri yang rasanya paling ringan memiliki batang berwarna agak putih sampai hijau pucat. Daunnya pun kekuningan.

3. Membuang tangkai bagian luar 

5 Cara Hilangkan Rasa Pahit Seledri, Lihat Warnanya!ilustrasi seledri yang dipotong (istockphoto.com/xtrekx)

Umumnya, tangkai pada area dalam seledri yang berukuran lebih kecil dan berwarna lebih pucat rata-rata lebih tidak pahit daripada tangkai luarnya. Saat membersihkannya, kamu harus menyisihkan tangkai luarnya untuk dimasak.

Sementara itu, tangkai seledri pada area dalam masih lezat untuk dikonsumsi dalam keadaan mentah. Selain itu, daun seledri dengan warna hijau gelap juga sebagian besar cenderung lebih pahit daripada batangnya.

Kamu hanya perlu menggunakan sedikit saja dalam masakan, terutama jika kita peka terhadap rasa pahit. Di samping itu, sebaiknya kamu mencuci tangkainya dengan air dingin. Ini bertujuan untuk menghilangkan tanah atau kotoran di dalamnya.

Baca Juga: 11 Fakta Daun Seledri, Sayuran Pelengkap Penambah Cita Rasa Masakan

4. Masak seledri 

5 Cara Hilangkan Rasa Pahit Seledri, Lihat Warnanya!ilustrasi memasak seledri (istockphoto.com/mixetto)

Cara keempat adalah dengan memasak seledri. Aroma sayuran ini juga bisa lebih keluar ketika proses memasak. Kamu juga dapat mencampurkannya dengan sup berkaldu agar dapat menyembunyikan rasa pahit pada seledri.

Di samping itu, kamu bisa mencoba untuk mengukus atau menumisnya sekitar 20 menit. Jika suka tekstur yang renyah, kamu bisa menumisnya dengan mentega sampai agak layu. Ini bisa membuat rasa pahitnya berkurang tanpa menjadikannya lembek.

5. Mengombinasikan dengan bumbu lain

5 Cara Hilangkan Rasa Pahit Seledri, Lihat Warnanya!ilustrasi seledri, bunga kol, dan bawang putih (unsplash.com/Tijana Drndarski)

Mencampurkan seledri dengan bumbu beraroma kuat dapat menurunkan rasa pahitnya. Kamu bisa mencoba untuk memasaknya dengan tambahan bawang merah dan bawang putih

Selain itu, kamu juga dapat memasaknya bersamaan dengan daging kaya rasa dan kuah kecap asin. Sayuran dengan kandungan asam seperti tomat atau kol juga bisa meredam pahit dari seledri.

Buat pencinta seledri, kamu bisa menerapkan cara-cara di atas supaya memperoleh rasa yang tidak pahit. Alhasil, rasanya pun bisa lebih nikmat!

Baca Juga: 10 Tips Memilih dan Menyimpan Seledri agar Kesegarannya Tetap Terjaga

Ratna Herlina Photo Verified Writer Ratna Herlina

At least God's Plan is always much better than mine.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya