5 Tips Bikin Dubai Chewy Cookies yang Gak Giung dan Anti Gagal

- Tumis kataifi hingga kering agar tekstur isian lebih berkarakter.
- Lelehkan marshmallow dengan api super kecil agar tidak overcook.
- Hindari memakai selai pistachio instan karena cenderung lebih manis.
Akhir-akhir ini, di sosial media ramai berseliweran dessert manis yang sedang viral atau naik daun yaitu dubai chewy cookies. Meskipun namanya memakai kata "Dubai", jajanan manis ini justru sangat populer di negara Korea Selatan dengan tampilannya yang menggugah, teksturnya yang kenyal, dan isian berwarna hijau yang melimpah.
Sekilas dessert ini memang sepertinya sangat mudah untuk dibuat, tapi ternyata banyak tahap-tahap yang harus diperhatikan agar hasilnya tetap cantik dan memiliki rasa manis yang pas di lidah. Karena jika kamu hanya asal mencampurkan bahan-bahannya, bisa-bisa dubai chewy cookies buatanmu akan terasa giung di lidah bahkan terlalu alot saat digigit. Tapi jangan khawatir, melalui 5 tips yang dibagikan dalam artikel ini kamu bisa membuat dubai chewy cookies yang tetap kenyal, gak bikin enek, dan pastinya anti gagal!
1. Tumis kataifi hingga kering kecoklatan agar tekstur isian lebih berkarakter

Pada pembuatan dubai chewy cookies, kataifi dan kacang pistachio menjadi bahan isian utama dalam dessert ini. Agar tekstur kataifi lebih menggoda saat dinikmati, kamu wajib menumis kataifi hingga benar-benar kering dan warnanya berubah menjadi kecoklatan.
Hindari menumis kataifi hanya sampai layu atau warnanya tetap pucat. Kondisi ini bisa berpotensi memicu adanya kelembapan berlebih yang bisa merusak lapisan kulit dubai cheewy cookies. Selain itu, proses penumisan juga bisa membantu mengurangi rasa manis yang menjadi ciri khas kataifi. Cukup tumis kataifi memakai unsalted butter dengan api kecil selama 10 menit hingga kering, rapuh, dan kecoklatan.
2. Lelehkan marshmallow dengan api super kecil agar tidak overcook

Karena dubai chewy cookies menggunakan dua bahan utama yang memiliki cita rasa manis seperti marshmallow dan kataifi, maka teknik pengolahannya harus benar-benar diperhatikan. Agar tidak menimbulkan rasa pahit di lidah, pastikan kamu melelehkan marshmallow dengan api super kecil di atas wajan anti lengket.
Selain itu, api kecil juga akan menjaga marshmallow yang dicairkan tetap terasa kenyal saat dicampur dengan bahan lain untuk membuat lapisan luar dari dubai chewy cookies. Untuk hasil yang maksimal, lelehkan marshmallow dengan mentega di atas api kecil hingga tekstunya cair dan licin. Hindari memanaskan marshmallow sampai berbuih karena kondisi ini bisa merusak tekstur dan membuatnya terasa enek serta giung di lidah.
3. Hindari memakai selai pistachio instan karena cenderung lebih manis

Agar dubai chewy cookies buatanmu tidak terlalu manis sampai bikin giung saat dinikmati, sebaiknya hindari memakai selai pistachio instan. Ini dikarenakan selai yang banyak dijual di supermarket umumnya sudah mengandung bahan pemanis tambahan seperti gula pasir dan coklat putih.
Cita rasa manis yang berlebih ini bisa menimbaulkan sensasi giun, apalagi jika sudah dikombinasikan dengan marshmallow dan kataifi. Sebagai penggantinya, kamu bisa membuat selai homemade pistachio di rumah untuk mendapatkan rasa yang lebih gurih dan seimbang. Cukup campurkan kacang pistachio sangrai yang sudah dihaluskan dengan mentega, susu, sedikit madu, dan vanila untuk menciptakan sensasi yang harmonis dan tidak enek di mulut.
4. Gunakan bubuk kakao tanpa tambahan pemanis sebagai bahan pelapis

Bubuk kakao menjadi bahan terakhir yang digunakan dalam proses pembuatan dubai chewy cookies. Bahan ini akan dipakai sebagai pelapis atau taburan untuk mempercantik dan menambahkan rasa pada dessert tersebut.
Agar dubai chewy cookies buatanmu rasanya tetap seimbang dan tidak kemanisan, maka kamu wajib memilih bubuk kakao yang murni tanpa tambahan gula atau bahan pemanis lainnya. Bubuk kakao yang murni akan memberikan sensasi pahit alami yang bisa memangkas rasa enek yang terlalu dominan dari marshmallow dan kataifi. Selain itu, jangan lupa untuk mengayak bubuk kakao selama proses penaburan agar lapisannya tidak terlalu tebal dan merata di segala sisi.
5. Simpan dalam kulkas sebelum disajikan atau dinikmati

Untuk menciptakan tekstur dubai chewy cookies yang kokoh, kamu bisa menyimpannya di dalam kulkas sebelum disajikan. Suhu dingin akan membantu lemak dan gula mengeras secara perlahan sehingga bisa membuat rasa manis dalam dessert terasa lebih lembut saat dinikmati.
Selain itu, chewy cookies juga akan terasa lebih padat, rapi, dan tidak lengket di tangan saat hendak dimakan. Cukup dinginkan selama 30 menit di dalam kulkas agar lapisan isian, kulit, dan bahan pelapis menyatu dengan baik.
Dengan mengikuti beberapa tips di atas, kamu bisa membuat dubai chewy cookies yang sedang viral di Korea tetap terasa seimbang, anti giung, super kenyal, dan pastinya tidak akan gagal. Sajikan sebagai camilan akhir pekan di rumah dan nikmati bersama keluargamu ya!


















