6 Resep Olahan Ceker Ayam yang Enak dan Mudah Dibuat, Maknyuss!

#IDNTimesFood Yang mana kesukaanmu?

Selain daging, ada banyak bagian ayam yang bisa diolah menjadi masakan yang lezat. Salah satunya kaki ayam atau ceker.

Meski dagingnya sedikit, tapi ceker tetap menjadi makanan favorit banyak orang Indonesia. Apalagi jika sudah diolah dengan bumbu-bumbu yang membuat rasanya semakin gurih dan lezat.

Nah, buat kamu yang ingin mengolah ceker ayam, berikut inspirasi resepnya. Gampang, kok cara bikinnya!

1. Ceker ayam mercon

6 Resep Olahan Ceker Ayam yang Enak dan Mudah Dibuat, Maknyuss!blacklink.co.kr

Bahan-bahan:
- 7 potong ceker ayam ukuran sedang (cuci bersih)
- 2 cm jahe (memarkan)
- 1/2 sdt bubuk kunyit
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 750 ml air
- 1/2 sdt gula pasir
- 1 sdm garam
- minyak goreng secukupnya

Bahan bumbu mercon:
- 50 gram bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 50 gram cabai rawit
- 25 gram cabai rawit hijau
- 4 butir kemiri
- 1 sdt ebi

Cara membuat:
1. Didihkan air, rebus ceker bersama dengan jahe, daun jeruk, daun salam, dan garam. Setelah matang, pisahkan ceker dari kuahnya.
2. Panaskan minyak di wajan. Goreng ceker sebentar hingga kulitnya berubah. Jangan terlalu kering.
3. Tumis semua bahan bumbu mercon hingga layu.
4. Ulek semua bahan bumbu mercon yang sebelumnya sudah ditumis. Kemudian, tumis kembali hingga aromanya harum. Tambahkan garam dan gula.
5. Masukkan ceker, aduk hingga rata. Tes rasa, angkat, dan sajikan.

2. Ceker ayam kecap

6 Resep Olahan Ceker Ayam yang Enak dan Mudah Dibuat, Maknyuss!cookpad.com/vey

Bahan-bahan:
- 1 kg kaki ayam (bersihkan)
- 4 bawang merah (rajang)
- 1 bawang bombai ukuran besar (rajang)
- kecap manis, secukupnya
- saus tiram secukupnya

Bahan bumbu halus:
- 4 bawang putih
- 1 ruas jahe
- 1 ruas lengkuas
- lada secukupnya
- garam secukupnya

Cara membuat:
1. Rebus ceker selama kurang lebih 20-30 menit atau hingga empuk dengan api sedang. Kemudian sisihkan, jangan buang sisa air rebusannya.
2. Blender semua bahan bumbu halus hingga rata.
3. Tumis bahan bumbu halus hingga harum, tambahkan bawang merah dan bawang bombai. Aduk-aduk hingga rata.
4. Masukkan ceker, aduk kembali hingga tercampur rata.
5. Tambahkan kecap manis dan saus tiram secukupnya, aduk rata hingga ceker berwarna cokelat. Tutup teflon atau penggorengan, diamkan sekitar lima menit.
6. Buka tutup panci, masukkan air sisa rebusan. Tutup lagi, masak selama kurang lebih satu jam hingga kaki ayam sangat empuk dan daging lepas dari tulang dengan mudah.
7. Matikan api jika air sudah berkurang, lalu sajikan.

3. Ceker goreng bumbu lengkuas

6 Resep Olahan Ceker Ayam yang Enak dan Mudah Dibuat, Maknyuss!ayomasak.id

Bahan-bahan:
- 350 gram ceker ayam (cuci bersih)
- 1 tangkai serai (memarkan)
- 2 lembar daun salam
- 100 gram lengkuas parut
- 1 buah asam jawa
- 500 ml air
- 2 sdt garam
- 15 gram gula merah
- minyak goreng secukupnya

Bahan bumbu halus:
- 3 buah cabai merah besar
- 8 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 4 butir kemiri (sangrai)
- 4 cm kunyit
- 1 sdt ketumbar (sangrai)

Cara membuat:
1. Haluskan semua bahan bumbu halus menggunakan blender atau ulekan.
2. Siapkan panci, rebus air bersama dengan semua bahan bumbu halus, serai, daun salam, lengkuas parut, dan asam. Rebus hingga mendidih.
3. Masukkan ceker, garam, dan gula merah. Aduk hingga rata.
4. Kecilkan api, biarkan sampai bumbu meresap dan air mengering.
5. Setelah dingin, goreng ceker bersama dengan bumbunya.

Baca Juga: 10 Olahan Sayuran Hijau Khas Indonesia Paling Favorit, Semuanya Enak!

4. Ceker pedas khas Korea

6 Resep Olahan Ceker Ayam yang Enak dan Mudah Dibuat, Maknyuss!traders.ssg.com

Bahan-bahan:
- 250 gram ceker ayam (bersihkan)
- 500 ml air
- 2 sdm saus tiram
- 2 sdm saus pedas
- 1 sdm saus tomat
- 1 sdm bubuk cabai
- 1 batang daun bawang (iris serong)
- wijen secukupnya

Bahan bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 3 butir bawang merah
- 2 cabai merah besar
- 8 cabai keriting merah
- 2 cm jahe

Cara membuat:
1. Haluskan semua bahan bumbu halus menggunakan blender atau ulekan.
2. Rebus ceker hingga air mendidih. Setelah itu, buang airnya, ganti lagi dengan yang baru, kemudian rebus kembali hingga empuk.
3. Tiriskan ceker, lalu ambil segelas air kaldu untuk memasak.
4. Panaskan minyak di atas wajan, tumis semua bahan bumbu halus hingga harum.
5. Masukkan ceker, air kaldu, saus tiram, saus pedas, saus tomat, dan bubuk cabai. Masak ceker hingga bumbu meresap.
6. Koreksi rasa. Jika sudah pas, angkat ceker ke piring saji, taburi dengan daun bawang dan wijen.

5. Seblak ceker

6 Resep Olahan Ceker Ayam yang Enak dan Mudah Dibuat, Maknyuss!romadecade.org

Bahan-bahan:
- 1 kg ceker ayam
- 1 buah telur ayam
- 1 buah bawang bombai (iris sesuai selera)
- 3 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 ruas lengkuas (geprek)
- 2 gelas air mendidih
- mie kuning atau makaroni secukupnya (rebus)

Bumbu yang dihaluskan:
- 5 buah cabai merah tanjung
- 10 buah cabai rawit
- 3 siung bawang merah
- 1 siung bawah putih
- 3 ruas kencur
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdm garam
- penyedap rasa secukupnya
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdm kecap manis

Cara membuat:
1. Haluskan semua bahan bumbu halus menggunakan blender atau ulekan.
2. Cuci bersih ceker dengan menggunakan perasan jeruk nipis. Bilas, lalu rebus dengan diberi satu ruas jahe geprek dan sedikit garam. Rebus sampai empuk.
3. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum, masukkan telur ayam dan diorak arik, tambahkan irisan bawang bombay, daun salam, dan daun jeruk. Aduk rata.
4. Masukkan ceker ayam, dua gelas air, garam, gula pasir, penyedap rasa, dan kecap manis. Aduk kembali hingga rata.
5. Masukkan mi kuning atau makaroni. Aduk kembali hingga rata. Tes rasa, jika sudah pas sajikan.

6. Ceker balado

6 Resep Olahan Ceker Ayam yang Enak dan Mudah Dibuat, Maknyuss!cookpad.com/Khomzah Nur Hozin

Bahan-bahan:
- 1/2 kg ceker (bersihkan)
- 1 daun jeruk
- 1 daun salam

Bahan bumbu halus:
- 15 cabai merah
- 2 ruas jahe
- 2 buah kencur
- 6 butir bawang merah
- 3 butir bawang putih
- 5 cabai rawit
- 1 buah tomat
- 2 butir kemiri
- merica secukupnya
- ketumbar secukupnya
- garam secukupnya
- gula merah secukupnya
- gula pasir secukupnya

Cara membuat:
1. Haluskan semua bahan bumbu halus menggunakan blender atau ulekan.
2. Rebus ceker selama kurang lebih 20-30 menit atau hingga agak empuk dengan api sedang. Kemudian sisihkan.
3. Tumis semua bahan bumbu halus hingga harum. Aduk rata, lalu masukkan daun salam dan daun jeruk.
4. Masukkan ceker dan dua gelas air. Aduk kembali hingga rata, tunggu hingga matang dan bumbu meresap.
5. Tes rasa, jika sudah pas ceker balado siap disajikan.

Itulah beberapa ide kreasi ceker ayam yang bisa kamu buat di rumah untuk menu harianmu. Selamat berkreasi!

Baca Juga: 10 Olahan Sayap Ayam Paling Favorit, Semuanya Bikin Liur Menetes!

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya