Resep Sambal Dabu-dabu yang Pedas, Asam, dan Segar untuk Teman Makanmu

Cocok buat teman makan ikan bakar

Lidah orang Indonesia rasanya kurang puas kalau makan tanpa ditemani sambal. Kekayaan kuliner Nusantara membuat jenis sambal begitu beragam, termasuk sambal dabu-dabu yang umumnya ditemui di daerah Manado.

Sebagai teman makan ikan, sambal dabu-dabu punya rasa segar dan asam yang unik. Rasa asam ini dihasilkan dari komposisi utamanya yaitu tomat. Kalau kamu pengin membuatnya, cobain resepnya di bawah. Gampang banget!

1. Bahan yang dibutuhkan

Resep Sambal Dabu-dabu yang Pedas, Asam, dan Segar untuk Teman MakanmuUnsplash/Tiago Fioreze

Untuk membuat sambal dabu-dabu ala Manado, Sulawesi Utara ini kamu hanya memerlukan bahan-bahan yang mudah ditemui mulai dari tukang sayur hingga di pasar. Bahan di bawah untuk membuat lima porsi sambal dabu-dabu.

Bahan:

  • 2 buah tomat merah sedang
  • 3 buah tomat hijau
  • 15 cabai rawit
  • 7 siung besar bawang merah
  • 1 buah jeruk nipis
  • 2 sendok makan minyak panas

2. Cara membuat

Resep Sambal Dabu-dabu yang Pedas, Asam, dan Segar untuk Teman MakanmuUnsplash/Dennis Klein

Cara membuatnya cukup mudah. Enggak seperti sambal pada umumnya yang harus diuleg, sambal dabu-dabu hanya perlu dipotong-potong.

  • Cuci bersih semua bahan utama kecuali minyak
  • Belah tomat, buang bijinya, dan potong bentuk dadu
  • Kupas bawang merah, iris tipis
  • Iris tipis cabai rawit
  • Potong jeruk nipis menjadi dua bagian, ambil airnya
  • Campurkan semua bahan yang telah dipotong, masukkan air perasan jeruk nipis
  • Panaskan minyak dan siram ke dalam semua bahan yang telah dipotong

Baca Juga: 5 Variasi Sambal Tomat yang Bikin Lidah Bergoyang, Nikmat!

3. Penyajian sambal dabu-dabu

Resep Sambal Dabu-dabu yang Pedas, Asam, dan Segar untuk Teman MakanmuUnsplash/Adrian Infernus

Sambal dabu-dabu paling pas menjadi teman makan ikan bakar. Apalagi jika aroma ikan bakas masih terasa amis, ditambah sambal dabu-dabu bisa meminimalisir, lho. Caranya bisa kamu siram ke seluruh permukaan ikan dan siap disantap.

Bisa juga sambal dabu-dabu kamu ambil secukupnya di piring kamu. Rasa gurih ikan bakar berpadu dengan sambal dabu-dabu yang segar akan menambah nafsu makanmu.

4. Tips biar sambal makin segar

Resep Sambal Dabu-dabu yang Pedas, Asam, dan Segar untuk Teman MakanmuUnsplash/the Cameraslinger

Dari bahan-bahan utamanya saja udah kebayang kan segarnya sambal dabu-dabu? Biar makin segar lagi, kamu bisa menambahkan beberapa potong daun kemangi dalam campuran bahannya. Mencampurkannya sebelum disiram dengan minyak panas, lalu aduk. Rasa sambal dabu-dabunya dijamin makin segar!

5. Kandungan dari bahan sambal dabu-dabu

Resep Sambal Dabu-dabu yang Pedas, Asam, dan Segar untuk Teman MakanmuUnsplash/Dennis Klein

Sambal dabu-dabu yang berbahan utama tomat, memiliki kandungan atioksidan tinggi berupa likopen. Kandungan ini memiliki manfaat untuk mengurangi risiko penyakit jantung dan kanker. Selain itu, tomat memiliki kandungan menyehatkan lainnya yaitu vitamin C, potasium, folat, dan vitamin K.

Nah, apakah kamu mau nyobain segarnya sambal dabu-dabu sebagai teman makan? Coba saja resep di atas!

Baca Juga: 6 Makanan Ini Makin Sedap Dimasak dengan Sambal Hijau, Bikin Ketagihan

Pusat Tanaman Hias Photo Verified Writer Pusat Tanaman Hias

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya