Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Resep Bumbu Ungkep Ayam Bakar yang Manis dan Aromatik

Ilustrasi memasak ayam bakar (pexels.com/e2ghost)
Ilustrasi memasak ayam bakar (pexels.com/e2ghost)

Siapa, sih, yang bisa menolak kelezatan ayam bakar dengan bumbu ungkep yang meresap hingga ke bagian dalam tulang? Apalagi kalau dibakar menggunakan arang, aroma smoky-nya langsung menyeruak menggugah selera.

Nah, supaya hasilnya tidak cuma gosong di luar, tapi justru hambar di dalam, kunci utamanya ada pada bumbu ungkepnya. Proses ungkep ini akan membuat bumbu benar-benar meresap ke dalam daging ayam sebelum dibakar. Mau dibakar pakai teflon, wajan, atau arang, hasil akhirnya tetap mantap asal bumbunya pas.

Demi menikmati kelezatannya, ikuti resep bumbu ungkep ayam bakar berikut ini, yuk! Kamu bisa menyajikannya kapan pun kamu mau, bahkan setiap hari sekali pun.

Bahan Bumbu Ungkep Ayam Bakar

  1. 2 lembar daun salam

  2. 2 batang serai, memarkan

  3. 3 lembar daun jeruk

  4. 1 ruas lengkuas, memarkan

  5. 500 ml air kelapa, bisa diganti air biasa

  6. 2 sdm kecap manis

  7. garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya

Bumbu halus:

  1. 6 siung bawang merah

  2. 4 siung bawang putih

  3. 3 butir kemiri, sangrai

  4. 2 ruas kunyit

  5. 1 ruas jahe

  6. 1 sdt ketumbar sangrai

Cara Membuat

  1. Haluskan semua bahan bumbu halus dengan sedikit air hingga lembut. Boleh juga diulek, agar aromanya lebih keluar.

  2. Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus bersama daun salam, serai, daun jeruk, dan lengkuas sampai harum dan matang. Sisihkan.

  3. Jika sudah, tinggal masak ayam dengan bumbu halus dan bumbu cemplung di atas.

Tips Membuat

  1. Gunakan bahan-bahan berkualitas, supaya rasa dan aromanya lebih keluar.

  2. Meski bisa menggunakan air biasa, tapi kami lebih menyarankan air kelapa sebagai campuran bumbu ungkep agar rasanya lebih gurih alami dan daging ayam lebih empuk.

  3. Kalau suka pedas, kamu bisa menambahkan cabai rawit iris atau halus ke dalam bumbu halus.

Resep bumbu ungkep ayam bakar ini cocok banget buat jadi lauk harian, sajian arisan, atau menu spesial akhir pekan. Rasa rempahnya pekat dan aromanya begitu semerbak.

Udah pernah bikin ayam bakar sendiri di rumah? Coba pakai resep ini dan rasakan bedanya! Jangan lupa share hasil masakanmu di kolom komentar, ya!

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dewi Suci Rahayu
EditorDewi Suci Rahayu
Follow Us