5 Resep Bingka dari Aneka Bahan, Empuk dan Legit saat Digigit

Ada yang dikukus dan dipanggang, lho

Bingka adalah kue manis khas Kalimantan Selatan yang cukup populer di Indonesia. Teksturnya empuk dan legit ketika digigit. Bila biasanya bingka di Banjar terbuat dari kentang, kamu juga bisa mengkreasikannya dengan bahan lain seperti singkong, pisang, dan lainnya. Makanan manis ini juga dapat diolah dengan cara dikukus atau dipanggang, lho.

Beginilah lima resep bingka dari aneka bahan yang dapat kamu coba di rumah. Enak untuk nyemil sore hari.

1. Resep Bingka Jagung Kukus

5 Resep Bingka dari Aneka Bahan, Empuk dan Legit saat Digigitbingka jagung (instagram.com/chombahar)

Bahan-bahan:

  1. 1 buah jagung pipil
  2. 1 buah telur
  3. 4 sdm gula pasir
  4. 4 sdm tepung terigu
  5. 2 sdm tepung maizena
  6. 65 ml santan kara
  7. 1 sachet susu kental manis putih
  8. 15 sdm air
  9. 1/4 sdt garam
  10. 3 sdm mentega cair
  11. 1/2 sdt vanili
  12. 3 tetes pewarna kuning

Cara membuat:

  1. Haluskan jagung bersama santan, telur, dan gula.
  2. Tuang dalam wadah. Tambahkan tepung maizena terigu, garam, susu kental manis, aduk rata.
  3. Masukkan vanili, mentega cair, pewarna kuning, dan air secukupnya. Aduk kembali. 
  4. Saring adonan dan masukkan dalam loyang yang telah diolesi minyak. Kukus selama 40 menit
  5. Setelah matang, biarkan dingin. Lalu masukkan kulkas selama 1 jam agar padat. Lalu keluarkan dan potong-potong.

2. Resep Bingka Singkong

5 Resep Bingka dari Aneka Bahan, Empuk dan Legit saat Digigitbingka singkong (instagram.com/viitalim)

Bahan-bahan:

  1. 1 kg singkong
  2. 225 gram gula pasir
  3. 31/2 sdm tepung tapioka
  4. 400 ml santan
  5. 1/2 sdt garam
  6. 2 butir telur
  7. 50 gram butter

Cara membuat:

  1. Kupas dan potong kecil-kecil semua singkong, lalu haluskan dengan santan menggunakan blender.
  2. Tuang dalam wadah. Campur dengan tepung, gula, garam, telur dan butter. Aduk rata sampai larut.
  3. Saring adonan dan tuang ke dalam cetakan yang telah diolesi mentega permukaannya.
  4. Panggang dalam oven selama 180 derajat sampai bagian atasnya kecokelatan.
  5. Lalu keluarkan dari oven, olesi permukaan atas bingka dengan butter agar makin glowing

Baca Juga: Resep Membuat Bingka Singkong, Camilan Sederhana yang Lembut

3. Resep Bingka Kentang

5 Resep Bingka dari Aneka Bahan, Empuk dan Legit saat Digigitbingka kentang (instagram.com/schokolades)

Bahan-bahan:

  1. 250 gram kentang kukus, haluskan
  2. 100 gram gula pasir
  3. 200 ml santan kental 
  4. 3 sdm tepung terigu
  5. 4 butir telur ayam
  6. 1 sdm margarin
  7. Garam dan vanila secukupnya

Cara membuat:

  1. Kocok telur, gula pasir, vanila dengan whisk hingga semuanya larut.
  2. Masukkan santan, garam, terigu dan margarin. Aduk kembali.
  3. Tambahkan kentang yang telah ditumbuk, lalu aduk rata dan saring.
  4. Tuang adonan dalam loyang yang telah dioleskan margarin
  5. Panggang dengan api bawah pada suhu 170. Jika sudah mulai padat atau setengah matang, panggang lagi dengan api bawah atas sampai matang.

4. Resep Bingka pisang

5 Resep Bingka dari Aneka Bahan, Empuk dan Legit saat Digigitbingka pisang (instagram.com/hobi_masak__)

Bahan-bahan:

  1. 5 buah pisang raja
  2. 30 gram keju spread
  3. 1 sdm margarin lelehkan
  4. 100 gram gula pasir
  5. 3 butir telur bebek/ayam
  6. 250 ml santan
  7. 30 gram tepung beras
  8. 20 gram tepung terigu
  9. 1/4 sdt garam
  10. 70 ml kental manis
  11. Parutan keju secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan cetakan. Olesi dengan minyak lalu lapisi baking paper di atasnya. Panaskan oven terlebih dahulu pada suhu 180 derajat sebelum digunakan.
  2. Lalu campurkan semua bahan kecuali keju parut dalam chopper, aduk rata. 
  3. Tuang adonan dalam cetakan yang telah disiapkan.
  4. Panggang dengan api bawah hingga setengah matang, lalu berikan taburan keju di atasnya.
  5. Kemudian panggang lagi dengan api atas dan bawah pada 170 derajat. Setelah berwarna kecokelatan, keluarkan dan sajikan.

5. Resep Bingka Pandan

5 Resep Bingka dari Aneka Bahan, Empuk dan Legit saat Digigitbingka pandan (instagram.com/setia_dini91)

Bahan-bahan:

  1. 200 gram gula
  2. 5 butir telur
  3. 200 gram tepung terigu
  4. 100 gram tepung maizena
  5. 1000 ml santan
  6. 100 ml jus pandan
  7. 30 gram susu bubuk
  8. 1 kaleng susu kental manis
  9. 1 sdt garam
  10. 1 sdm esen pandan
  11. 100 gram margarin

Cara membuat:

  1. Campurkan gula dan telur dalam wadah, aduk sampai larut.
  2. Ayak tepung maizena, terigu dan susu bubuk serta garam ke dalam adonan gula, aduk rata.
  3. Masukkan jus pandan, esen pandan, santan, susu kental manis, dan margarin. Aduk lagi sampai rata.
  4. Saring adonan dan tuang dalam loyang yang telah diolesi permukaannya dengan margarin
  5. Panggang dalam oven selama 45 menit. Setelah berubah warna angkat dan biarkan dingin dulu. Kemudian potong sesuai selera. 

Tak perlu teknik khusus untuk membuat kue bingka. Kamu hanya perlu mencampur semua bahannya sampai larut dan memanggangnya. Pas buat camilan saat weekend, jangan lupa bikin bingka di rumah hari ini ya! 

Baca Juga: 10 Tips Membuat Bolu Pandan Jadul yang Wangi dan Empuk, Auto Rebutan!

Natasha Wiyanti Photo Verified Writer Natasha Wiyanti

I'm still beginner of everything

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya