Puting Gatal Apakah Tanda Awal Kehamilan? Ini Jawabannya

Perlu cek hal lainnya untuk tahu jawaban pastinya

Ada banyak gejala kehamilan yang disalahartikan sebagai pre menstrual syndrome alias PMS. Terkadang, ada pula yang mengartikan sebaliknya, menganggap bahwa PMS sebagai tanda kehamilan. Nah, salah satu hal yang paling sering disalahartikan yakni rasa gatal di area payudara, terutama puting.

Lantas, puting gatal apakah tanda awal kehamilan? Untuk tahu jawabannya, kenali perbedaan puting gatal karena PMS atau sebagai tanda kehamilan maupun kondisi kesehatan lainnya. Baca ulasan ini sampai habis, ya!

Penyebab puting gatal

Vinmec menjelaskan bawah umumnya puting gatal disebabkan oleh masalah kulit, seperti dermatitis atopik. Penyakit inflamasi yang juga dikenal sebagai eksim ini, dapat mengakibatkan kulit kering, gatal dan ruam.

Di luar dari itu, puting gatal pun bisa muncul akibat terpapar alergen. Serat wol, sabun, parfum, deterjen, hingga serat buatan, dapat memicu dermatitis kontak yang mengakibatkan rasa tidak nyaman pada kulit. 

Penyebab gatal di area puting pun bisa karena gesekan pakaian, seperti pemilihan ukuran bra yang kurang pas sehingga terlalu sesak atau longgar saat dipakai. Dilansir SELF, hal tersebut berkaitan pula dengan kelembapan kulit yang buruk.

Perubahan hormonal pun sangat mungkin menyebabkan puting gatal. The American College of Obstetricians and Gynecologists (ACOG) mencatat, puting gatal bisa karena gejala pertumbuhan payudara maupun peningkatan aliran darah ke payudara yang dikaitkan dengan produksi hormon tertentu. 

Meski demikian, puting gatal karena hormon tidak selalu menandakan kehamilan, sebagaimana dijelaskan Dr. Mary Jacobson, Kepala Direktur Medis di Alpha Medical dalam Romper. Puting gatal karena hormonal bisa menjadi gejala siklik antara ovulasi dan menstruasi akibat peningkatan kadar progesteron setiap bulannya.

Puting gatal apakah tanda awal kehamilan?

Puting Gatal Apakah Tanda Awal Kehamilan? Ini Jawabannyailustrasi puting (pexels.com/cottonbro studio)

Memahami penjelasan sebelumnya, maka jawaban dari pertanyaan, "puting gatal apakah tanda awal kehamilan?" bisa jadi iya atau tidak. Hal tersebut tergantung pada penyebab dan gejala lain yang menyertai.

Selama persiapan awal proses kehamilan, tubuh mengalami banyak perubahan akibat peningkatan hormon. Perubahan tersebut memunculkan banyak gejala, salah satunya puting gatal. 

Bagian fisik lain, seperti kulit, juga mempersiapkan diri untuk ‘menampung’ kehidupan baru. Kulit akan meregang guna mengakomodasi bentuk baru dan penambahan berat badan.

Kamu mungkin akan melihat garis-garis kecil pada kulit yang disebut striae gravidarum alias stretch mark. Tanda ini bisa muncul di perut, pantat, pinggul, atau payudara sekitar puting. Peregangan kulit ini pun memicu rasa gatal hingga terbakar.

Puting gatal memang tidak selalu berhubungan dengan kehamilan. Meski demikian, TheBMJ mencatat, 50 persen perempuan yang menderita eksim akan merasa gejala lebih buruk selama masa kehamilan.

Untuk mengetahui apakah puting gatal karena kehamilan atau hal lain, coba perhatikan gejala lainnya. Menurut situs Dr. Aliabadi, tanda-tanda puting gatal pada kehamilannya seperti kelelahan, payudara yang membengkak dan melunak, perut mual dan ingin muntah, hingga ngidam. Selain itu, di awal kehamilan mungkin muncul flek cokelat yang mirip dengan menstruasi. 

Baca Juga: Kenapa Puting Payudara Hitam? Berikut 7 Penyebabnya

Cara mengatasi gatal pada puting

Puting Gatal Apakah Tanda Awal Kehamilan? Ini Jawabannyailustrasi puting (pexels.com/cottonbro studio)

Jika gatal terasa sangat mengganggu, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasinya. Dilansir Healthline, berikut alternatif cara mengatasi puting gatal yang bisa dicoba:

  • Pastikan hidrasi tercukupi karena dehidrasi dapat membuat kulit kering yang memicu gatal
  • Kenakan pakaian atau bra dengan bahan yang nyaman dari serat alami
  • Pilih ukuran bra yang pas dengan payudara, tidak terlalu ketat ataupun terlalu longgar
  • Tenangkan kulit dengan meletakkan waslap basah bersuhu 29,4—32,2 derajat Celsius
  • Oleskan pelembap di payudara dan puting. Bahan-bahan seperti shea butter, cocoa butter, hingga minyak zaitun, bisa sangat membantu
  • Beralih ke deterjen tanpa zat aditif, termasuk pewangi yang berpotensi mengiritasi kulit
  • Konsumsi makanan dengan nutrisi seimbang dengan jumlah kalori cukup.

Kapan harus ke dokter?

Terkait gatal pada puting, ada kondisi yang perlu mendapatkan perhatian khusus. Jika khawatir mengalaminya, sebaiknya segera membuat janji dengan dokter.

  • Infeksi jamur

Tak hanya kemih atau vagina, puting dan payudara pun berisiko terkena infeksi jamur. Perubahan pada masa kehamilan, membuat puting gatal dan infeksi jamur lebih sering terjadi, melansir Healthline.

Kamu mungkin mengalami puting gatal, perih, hingga nyeri. Tak jarang, kulitnya pun kering hingga muncul ruam putih di sekitarnya yang terasa perih. Jika hal tersebut terjadi, dokter mungkin menyarankan obat antijamur untuk mengatasinya.

  • Kolestasis

Mengalami gatal yang lebih parah pada sore maupun malam hari? Ini bisa jadi tanda kolestasis, yakni kondisi hati yang menyebabkan rasa gatal hebat tanpa muncul ruam. 

Kolestasis umumnya terjadi pada kehamilan usia lebih tua. Meski demikian, hal ini dapat terjadi lebih awal. Biasanya, dimulai dari area kaki, lalu menjalar ke bagian tubuh lain, termasuk puting.

Puting gatal apakah tanda awal kehamilan tidak selalu bisa dipastikan jawabannya. Untuk itu, ada baiknya mencoba cek kehamilan menggunakan test pack setelah terlambat datang bulan guna memastikannya. 

Baca Juga: 6 Ciri-Ciri Payudara Sehat dan Normal, Cek dengan SADARI

Topik:

  • Laili Zain
  • Lea Lyliana

Berita Terkini Lainnya