Gak Perlu Obat Mahal, Ini 5 Cara Alami Obati Sakit Telinga

Bahan-bahannya mudah didapatkan

Sakit telinga terkadang membuat tidak nyaman. Rasa nyeri seperti ditusuk-tusuk ini membuat hari-harimu buruk. Penyebabnya bisa karena bakteri, infeksi, hingga penyakit sinus.

Hal ini perlu diobati dengan cara yang tepat. Ternyata selain obat antibiotik, ada cara alami yang dapat kamu gunakan untuk mengobati sakit telinga. Bahan-bahannya pun mudah didapatkan. Ini merupakan produk rumahan yang tidak membuat ribet. Berikut cara alami untuk obati sakit telinga yang harus kamu coba. 

1. Minyak zaitun

Gak Perlu Obat Mahal, Ini 5 Cara Alami Obati Sakit TelingaPixabay.com/stevepb

Minyak zaitun dapat kamu gunakan untuk mengatasi sakit telinga. Zat antivirusnya dapat memerangi bakteri yang menjadi penyebab nyeri. Infeksi pada telinga dapat kamu redakan dengan minyak zaitun ini. Caranya cukup mudah. Kamu hanya meneteskan minyak zaitun hangat kedalam telinga. Setelah itu, bersihkan dan pijat lembut dengan kapas. Cara ini dapat kamu lakukan dua kali sehari. Cara ini juga dapat membantumu membersihkan kotoran pada telinga. 

2. Kompres air hangat

Gak Perlu Obat Mahal, Ini 5 Cara Alami Obati Sakit TelingaPixabay.com/guvo59

Cara mudah lain dalam menghilangkan sakit telinga adalah dengan cara mengompresnya. Air hangat boleh kamu pilih untuk mengompres telingamu. Terapi panas dapat melancarkan sirkulasi darah pada telinga dan memungkinkan untuk mengurangi infeksi pada telinga. Kompres telinga kamu dengan air panas, lakukan sampai nyeri perlahan berkurang. Cara ini memang paling mudah untuk kamu aplikasikan. Untuk hasil optimal, lakukan kompres pada tenggorokan agar nyeri pada telinga cepat reda. 

Baca Juga: Jangan Asal, Ini 6 Cara Membersihkan Telinga yang Benar

3. Bawang merah

Gak Perlu Obat Mahal, Ini 5 Cara Alami Obati Sakit TelingaPixabay.com/stux

Bawang merah menjadi alternatif selanjutnya yang dapat kamu pilih. Kemampuan bawang merah untuk mencegah infeksi dapat kamu manfaatkan untuk menyembuhkan telingamu. Bakteri penyebab sakit akan dilawan oleh kandungan zat pada bawang merah. Caranya cukup mudah. Masukan bawang kedalam wajan selama 15 menit. Lalu ambil airnya untuk kamu oleskan pada telingamu. Masukkan air bawang lalu miringkan posisi kepala agar air bawang tidak sampai masuk kedalam telinga. 

4. Cuka sari apel

Gak Perlu Obat Mahal, Ini 5 Cara Alami Obati Sakit TelingaPixabay.com/rawpixel

Cuka sari apel mampu menyembuhkan penyakit karena infeksi dan bakteri. Rasa asam yang kuat membantumu menyembuhkan nyeri pada telinga. Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu merendam bola kapas dalam cuka apel. Lalu tempelken bola kapas itu pada telinga. Tunggu sampai bola kapas mengering. Setelah mengering, bersihkan telingamu agar sisa cuka apel tidak menempel. 

5. Lobak

Gak Perlu Obat Mahal, Ini 5 Cara Alami Obati Sakit TelingaPixabay.com/_alicja_

Lobak dapat kamu gunakan untuk membersihkan kotoran telinga. Ada pula kandungan inflamasinya yang menyembuhkan nyeri pada telinga. Lobak segar yang telat dipotong dicampurkan dengan minyak mustard. Campuran ini biarkan hingga lima menit agar meresap.  Lalu teteskan pada telinga. Ulangi cara ini beberapa kali dalam sehari. Cara ini dapat membersihkan telingamu juga, lho. 

Jika keluhan telinga berlanjut, kamu dapat memeriksakan telingamu ke dokter. Hal ini menghindari gejala penyakit sinus yang mungkin kamu derita.

Baca Juga: 6 Fakta Penting Kotoran Telinga, Salah Satunya Dihasilkan Secara Alami

Nurul Aulia Photo Verified Writer Nurul Aulia

Ketika dia sedang tidak menulis, kamu akan menemukan dia sedang sibuk rebahan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Efendi Ari Wibowo
  • Nurulia

Berita Terkini Lainnya