5 Cara Membuka Tutup Botol Selai yang Keras, Gak Usah Pakai Marah!

Kamu bisa memanfaatkan keberadaan alat-alat sederhana

Selai merupakan salah satu produk yang bisa kamu jumpai di berbagai supermarket maupun minimarket. Bahan makanan yang satu ini biasanya dikemas dalam jar dengan tutup yang begitu rapat sehingga bisa meminimalkan terjadinya kontaminasi dan membuat bahan tersebut jadi tahan lama.

Tetapi karena keamanan tersebut kadang kala seseorang juga kesulitan saat hendak membuka tutup selai dengan mudah. Tapi sebelum marah-marah sebaiknya kamu simak terlebih dahulu cara membuka tutup botol selai yang keras berdasarkan lima metode berikut ini.

1. Gunakan kain

5 Cara Membuka Tutup Botol Selai yang Keras, Gak Usah Pakai Marah!Lap dapur (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Saat hendak membuka botol selai, biasanya kamu akan kesulitan jika membukanya menggunakan tangan kosong. Hal itu bisa dikarenakan oleh berbagai macam faktor, sehingga proses pembukaan benda tersebut lebih memakan waktu. Kuncinya ialah dengan mengurangi sumber licin pada tutup botol selai supaya benda tersebut lebih mudah dibuka.

Salah satu caranya bisa dibantu menggunakan lap dapur atau kain bersih yang biasa digunakan di dapur. Benda ini bisa kamu manfaatkan untuk memegang tutup botol selai, kemudian putar selama beberapa kali. Dengan cara tersebut, kamu bisa mengurangi licin pada tutup dan membuat tutup tersebut lebih mudah dibuka.

2. Panaskan botol

5 Cara Membuka Tutup Botol Selai yang Keras, Gak Usah Pakai Marah!Semangkuk air (pexels.com/Kiran M)

Cara berikutnya yang bisa kamu terapkan ialah dengan memanaskan sebagian botol selai. Seperti diketahui, untuk membantu membuat tutup botol lebih mudah dibuka, maka harus ada kelonggaran. Untuk mendapatkan celah tersebut, maka cara yang dianjurkan ialah dengan melakukan proses pemanasan. Tetapi perlu diketahui bahwa teknik satu ini juga harus dikontrol supaya panasnya tidak terlalu tinggi dan membuat botol selai pecah.

Kamu bisa menggunakan air panas atau hangat untuk dimasukkan ke dalam mangkuk. Setelah itu, letakkan botol selai secara terbalik dengan tutup menghadap ke dalam mangkuk dan bersentuhan langsung dengan air. Tunggu selama beberapa saat hingga tutup terasa hangat, kemudian keringkan dan coba putar sampai tutup botol selai tersebut bisa terbuka lebih mudah.

Baca Juga: 5 Cara Cepat dan Praktis Membuka Botol Kaca ala Yummy, Coba Yuk!

3. Pukul tutup botol selai

dm-player
5 Cara Membuka Tutup Botol Selai yang Keras, Gak Usah Pakai Marah!ilustrasi selai buah (pexels.com/ROMAN ODINTSOV)

Langkah berikutnya yang bisa kamu coba adalah dengan memukul tutup botol selai. Cara ini akan memberi kelonggaran terhadap tutup botol selai sehingga lebih mudah ketika diputar dan dibuka. Kamu bisa memanfaatkan beberapa barang yang ada di dapur untuk melakukan hal tersebut, misalnya penggunaan pisau.

Tetapi untuk mencegah supaya tutup tidak rusak dan membuat selai terkontaminasi, kamu bisa menggunakan punggung pisau untuk memukul beberapa sisi tutup selai. Setelah kamu memukulnya di beberapa sisi, cobalah untuk memutar tutup botol selai tersebut. Dengan demikian, kamu bisa mendapatkan selai dengan memutar tutupnya sangat mudah.

4. Cungkil dengan pisau mentega

5 Cara Membuka Tutup Botol Selai yang Keras, Gak Usah Pakai Marah!Pisau mentega (pexels.com/Felicity Tai)

Cara satu ini bisa kamu lakukan dengan memanfaatkan keberadaan pisau mentega yang ada di rumah. Penggunaan pisau mentega bisa dilakukan karena materialnya lebih kokoh dibandingkan pisau biasa. Kamu bisa meletakkan pisau mentega tersebut di celah-celah tutup botol selai, kemudian cungkil beberapa kali di beberapa sisi. Setelah itu, cobalah untuk memutar botol selai apakah tutupnya bisa terbuka atau tidak.

Cara ini efektif untuk beberapa model botol selai, tetapi belum cukup kuat untuk beberapa jenis lainnya, terutama jika materialnya tidak sesuai atau terlalu tebal. Oleh sebab itu, perhatikan material dan bentuk tutup selai supaya cara ini bisa bekerja dengan maksimal.

5. Pakai sarung tangan karet

5 Cara Membuka Tutup Botol Selai yang Keras, Gak Usah Pakai Marah!Seseorang pakai sarung tangan karet (pexels.com/RDNE Stock project)

Langkah terakhir yang bisa kamu lakukan ialah dengan memanfaatkan sarung tangan karet. Biasanya benda satu ini mampu mengurangi licin pada tutup botol selai, supaya kamu bisa memutarnya lebih maksimal dan mempermudah proses pembukaan tutup botol selai.

Dengan demikian, kamu bisa memperoleh selai dalam beberapa detik saja. Kamu bisa menggunakan satu sarung tangan di satu sisi saja, kemudian pegang tutup botol selai dengan erat. Putar dengan tenaga yang cukup besar, supaya kamu bisa mendapatkan kendali atas tutup botol tersebut. Jika sudah pas, nantinya tutup botol bisa terbuka dengan mudah.

Membuka tutup botol selai memang memerlukan sedikit fokus karena beberapa di antaranya kerap tersegel dengan cukup keras. Oleh sebab itu, kamu bisa memanfaatkan lima cara di atas agar tutup botol selai bisa terbuka dengan mudah dan kamu bisa menikmati isinya untuk berbagai sajian yang ada di rumah.

Baca Juga: 4 Cara Membuka Botol Anggur Tanpa Alat, Mudah dan Praktis

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya