8 Jenis Skincare ini Wajib Buat Kamu yang Memasuki Usia 20-an

kulit wajah juga aset yang perlu dijaga

Memasuki usia 20-an, kulit sudah perlu diberi perhatian khusus. Pasalnya, kulit sudah tidak lagi semuda dulu dan banyak aktivitas kita yang secara tidak sadar dapat memberi efek buruk bagi kulit.

Berikut ini adalah produk yang seharusnya sudah kamu punya saat berada di usia 20-an. Simak ya!

1. Facial wash

8 Jenis Skincare ini Wajib Buat Kamu yang Memasuki Usia 20-anpexels.com/Vitória Santos

Produk yang paling umum digunakan bahkan ini adalah product skincare pertama yang kita kenal. Sama seperti sabun yang dipakai ketika mandi, produk facial wash juga berfungsi untuk mengangkat minyak dan kotoran diwajah secara menyeluruh.

2. Milk Cleanser dan Toner

8 Jenis Skincare ini Wajib Buat Kamu yang Memasuki Usia 20-anunsplash.com/officialdavery

Milk cleanser berfungsi untuk membersihkan sisa-sisa make up diwajah. Produk ini mampu mengikat kotoran yang sifatnya minyak dan lemak. Toner berfungsi untuk menghilangkan kesan lengket setelah pemakaian milk cleanser. Jadi, habis pakai milk cleanser, jangan lupa toner-nya diaplikasikan ya.

3. Micellar Water

8 Jenis Skincare ini Wajib Buat Kamu yang Memasuki Usia 20-anunsplash.com/charissek

Nah, kalau micellar water adalah produk yang lagi nge-hits nih. Terdiri dari 2 lapisan yaitu lapisan air dan lapisan minyak, produk ini mampu mengangkat kotoran dan minyak sekaligus.

4. Pelembap

8 Jenis Skincare ini Wajib Buat Kamu yang Memasuki Usia 20-anmellisabnaturally.com

Berada di usia 20-an, produksi minyak wajahmu tak seperti dulu lagi. Bahkan pada sebagian orang, ada yang minyak wajahnya sangat sedikit. Dampaknya adalah wajah yang kehilangan kelembapan dan terlihat lebih tua. Penggunaan pelembap dari luar mampu membantu menjaga kelembapan kulit wajahmu. Jadi jangan ragu ya.

dm-player

Baca Juga: 7 Rekomendasi Skincare Korea Bagi Pemilik Kulit Kombinasi, Wajib Coba!

5. Exfoliant

8 Jenis Skincare ini Wajib Buat Kamu yang Memasuki Usia 20-anunsplash.com/chrisknight

Ada ribuan sel kulit mati setiap harinya pada tubuh kita. Termasuk pada kulit wajah. Penggunaan sabun wajah saja tidak akan mampu mengangkatnya. Oleh karena itu, kamu perlu rutin melakukan exfoliating pada wajahmu minimal 2 minggu sekali. Tapi jangan keseringan juga karena dapat menyebabkan kulit wajah menipis dan iritasi.

6. Sunscreen

8 Jenis Skincare ini Wajib Buat Kamu yang Memasuki Usia 20-anself.com

Beraktivitas diluar ruangan memperbesar kulit wajah terpapar sinar matahari. Hal ini akan membuat kulit wajah menggelap bahkan mudah mengalami penuaan dini. Oleh karena itu, mulailah membentengi wajahmu dari sinar matahari dengan produk sunscreen yang sesuai untuk jenis kulitmu, ya!

7. Serum

8 Jenis Skincare ini Wajib Buat Kamu yang Memasuki Usia 20-anunsplash.com/christinhumephoto

Sudah banyak jenis serum yang beredar di pasaran. Mulai dari yang berfungsi untuk melembapkan, mencerahkan, bahkan menghilangkan bekas bopeng. Kamu tinggal pilih saja mana yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu ya!

8. Cream Anti Aging

8 Jenis Skincare ini Wajib Buat Kamu yang Memasuki Usia 20-anlivestrong.com

Ya, seperti namanya, produk ini menjaga kulitmu dari penuaan dini. Pada usia 20-an, kamu sudah bisa mulai memikirkan produk anti aging mana yang akan kamu gunakan. 

Produk skincare wajib manakah yang belum kamu miliki? Cari produk skincare wajib yang cocok dengan wajahmu di Shopee dan jangan lupa untuk pakai voucher Shopee agar lebih hemat!

Baca Juga: Tips buat Budak Skincare, 5 Strategi Biar Kantong Gak Jebol

Vina Anggerina Photo Verified Writer Vina Anggerina

hai

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya
  • Septi Riyani

Berita Terkini Lainnya