Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Pilihan Masker untuk Mencerahkan Wajah Agar Tampil Memukau

5 Pilihan Masker untuk Mencerahkan Wajah Agar Tampil Memukau
Ilustrasi pria memakai masker wajah (istockphoto.com/staticnak1983)
Intinya sih...
  • Breylee Orange Blossom Clay Mask mengandung vitamin C dan niacinamide untuk mencerahkan kulit serta menjaga kelembapan.
  • Emina Cranberry Juice Face Mask memiliki kandungan antioksidan tinggi untuk mencerahkan wajah dan mengencangkan kulit.
  • NPURE Licorice Ultra Light Complete Face Essence Sheet Mask mampu mencerahkan, melembapkan, dan memberikan hidrasi tambahan pada kulit wajah.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Ada banyak orang yang menginginkan kulit wajah yang cerah dan sehat. Untuk mewujudkannya, mereka bisa melakukannya dengan cara memakai masker pencerah. Produk ini tak hanya akan mencerahkan, namun juga memiliki manfaat lainnya, seperti melembapkan, membersihkan wajah, melembutkannya, dan lain-lain.

Buat kamu yang ingin menyambut awal Tahun Baru dengan wajah yang bersinar, berikut ini adalah sejumlah masker pencerah wajah yang bisa kamu jadikan andalan. Siap-siap tampil memukau di awal Tahun Baru, ya!

Table of Content

1. Breylee Orange Blossom Clay Mask

1. Breylee Orange Blossom Clay Mask

Breylee Orange Blossom Clay Mask (sociolla.com)
Breylee Orange Blossom Clay Mask (sociolla.com)

Rekomendasi masker yang pertama adalah Breylee Orange Blossom Clay Mask. Produk ini dikemas dengan ukuran kecil yang dapat digunakan sekali pakai. Selain itu, masker ini memiliki beberapa khasiat, seperti melembapkan kulit dan menjadikannya lebih cerah bercahaya.

Adanya kekuatan vitamin C yang berasal dari buah jeruk dan bunga blossom bermanfaat untuk mengurangi hiperpigmentasi. Terlebih lagi, masker ini mengandung niacinamide yang dapat mencerahkan dan sekaligus melindungi kelembapan kulit. Penggunaan secara teratur dapat merawat wajah dan membuat kulit terasa lebih plumpy

2. Emina Cranberry Juice Face Mask

Emina Cranberry Juice Face Mask (eminacosmetics.com)
Emina Cranberry Juice Face Mask (eminacosmetics.com)

Buah cranberry mempunyai kandungan antioksidan yang tinggi untuk menjaga wajah dari efek buruk radikal bebas. Bila kamu menginginkan wajah selalu terlihat awet muda, maka bisa memilih Emina Cranberry Juice Face Mask.

Produk ini mengandung ekstrak buah cranberry yang berfungsi untuk mencerahkan wajah yang kusam. Tak hanya itu, kamu juga bisa menggunakannya untuk mengangkat komedo dan sel kulit mati. Pemakaian secara teratur dapat mengencangkan kulit serta melancarkan peredaran darah.

3. NPURE Licorice Ultra Light Complete Face Essence Sheet Mask

NPURE Licorice Ultra Light Complete Face Essence Sheet Mask (istyle.id)
NPURE Licorice Ultra Light Complete Face Essence Sheet Mask (istyle.id)

Satu sheet mask ini diklaim mempunyai kemampuan setara dengan memakai 1,5 kali botol serum dengan durasi pemakaian selama 15 menit. Dalam waktu 15 menit, kulit wajah akan memperoleh booster yang berasa dari ekstrak licorice, crystalide, galactomyces ferment filtrate, niacinamide, dan vitamin E.

Kombinasi kandungan tersebut mampu untuk mencerahkan wajah dengan lebih efektif. Di samping itu, masker ini bisa menjadi pilihan yang sempurna buat kamu yang ingin punya kulit wajah yang terlihat lebih cerah, lembap, dan perlu hidrasi tambahan. Dengan demikian, jika kulit wajah kamu nampak kusam, maka produk ini sangat direkomendasikan untukmu.

4. Dexskin Brightening Niacinamide Clay Mask

Dexskin Brightening Niacinamide Clay Mask (derma-express.com)
Dexskin Brightening Niacinamide Clay Mask (derma-express.com)

Jika kulitmu cenderung berjerawat, maka kamu bisa merawatnya dan mencegahnya datang kembali dengan menggunakan Dexskin Brightening Niacinamide Clay Mask. Kombinasi ceramide, niacinamide, dan kalilight akan membuat kulitmu lebih cerah dan halus.

Minyak berlebih pun bisa terkurangi dan wajah menjadi lebih bersih. Selain itu, kamu akan merasakan efek eksfoliasi, jadi kulit akan terasa lebih mulus bebas sebum.

5. QIANSOTO Bengkoang Beauty Mask

QIANSOTO Bengkoang Beauty Mask (tokopedia.com/karyaone_store)
QIANSOTO Bengkoang Beauty Mask (tokopedia.com/karyaone_store)

Bengkuang menjadi salah satu buah yang telah lama dikenal mampu mencerahkan kulit. Selain mempunyai aroma yang enak, bengkuang juga dapat dimanfaatkan untuk mengeksfoliasi kulit dengan ringan. Alhasil, wajah akan nampak lebih cerah dan terasa segar. 

Dengan ekstrak bengkuang, masker wajah ini juga bisa bermanfaat untuk membantu mengurangi hiperpigmentasi dan meratakan warna kulit. Di samping itu, produk ini juga bisa menyerap minyak berlebih.

Masker wajah untuk mencerahkan di atas bisa menjadi produk favorit untuk menyambut awal Tahun Baru yang meriah. Dapatkan wajah yang tak hanya cerah, namun terawat dengan baik, yuk!

FAQ seputar Pilihan Masker untuk Mencerahkan Wajah Agar Tampil Memukau

Apa manfaat memakai masker wajah untuk mencerahkan kulit?

Masker pencerah tidak hanya membantu meningkatkan kecerahan kulit, tetapi juga bisa melembapkan, membersihkan, dan membuat wajah terlihat lebih sehat bila dipakai rutin.

Apa saja rekomendasi masker yang bisa membantu mencerahkan wajah?

Beberapa masker yang bisa kamu coba adalah Breylee Orange Blossom Clay Mask, Emina Cranberry Juice Face Mask, NPURE Licorice Ultra Light Complete Face Essence Sheet Mask, Dexskin Brightening Niacinamide Clay Mask, dan QIANSOTO Bengkoang Beauty Mask.

Masker mana yang cocok untuk kulit kusam karena radikal bebas?

Emina Cranberry Juice Face Mask mengandung ekstrak cranberry tinggi antioksidan yang membantu melindungi wajah dari radikal bebas sekaligus mencerahkan kulit.

Produk masker apa yang punya efek hidrasi sekaligus pencerahan?

NPURE Licorice Ultra Light Complete Face Essence Sheet Mask bekerja seperti booster serum, memberikan hidrasi sekaligus membantu membuat wajah terlihat lebih cerah.

Masker apa yang cocok untuk kulit berjerawat sekaligus ingin cerah?

Dexskin Brightening Niacinamide Clay Mask membantu menyerap minyak berlebih dan merawat kulit berjerawat sambil membuatnya terlihat lebih cerah.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Wahyu Kurniawan
Jumawan Syahrudin
Wahyu Kurniawan
EditorWahyu Kurniawan
Follow Us

Latest in Men

See More

5 Kesalahan Cowok Saat Pakai Aftershave, Kulit Malah Perih!

02 Jan 2026, 18:19 WIBMen